MRT Datang, Rute Transjakarta Blok M-Kota Akhirnya Dimodifikasi

Minggu, 25 November 2018 06:25 WIB

Membangun Pertumbuhan Bersama Masa Depan: MRT Jakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana tugas Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan rute Transjakarta koridor I Blok M-Kota akan dimodifikasi. Kebijakan tersebut berkaitan dengan bakal beroperasinya mass rapid transit (MRT) fase I Lebak Bulus-Bundaran HI pada Maret tahun depan.

Baca berita sebelumnya:
Anies Baswedan Tolak Hapus Koridor Satu Transjakarta Untuk MRT

"Modifikasi rute itu tidak terhindarkan," kata Sigit seperti dikutip dari Koran Tempo edisi Sabtu 24 November 2018.

Rute Transjakarta koridor I dan MRT fase I memang beririsan mulai dari Blok M sampai Bundaran HI. Modifikasi di irisan itu kelak akan dilakukan dengan cara menyusun rute-rute baru yang lebih pendek untuk Transjakarta. Dengan begitu, menurut Sigit, masyarakat menjadi memiliki lebih banyak opsi transportasi massal.

Halte Transjakarta CSW Terhubung dengan Stasiun MRT

Advertising
Advertising

Sigit menambahkan, operasional rute Transjakarta yang dimodifikasi sebab MRT yang berbasis rel dianggap belum menjangkau bagian selatan dan utara Jakarta. MRT, kata dia, membutuhkan bantuan jaringan transportasi pengumpan atau feeder. Berdasarkan survei penumpang yang digelar MRT Jakarta tahun lalu, potensi jumlah penumpang harian mereka 134 ribu orang per hari.

Baca:
Eks Direktur MRT Kini Dirut Transjakarta, Jadi Hapus Koridor?
MRT Usul Koridor 1 Busway Dihapus, Transjakarta Punya Data Lain

Sigit menegaskan, modifikasi rute tak sampai menghapus koridor I Transjakarta Blok M-Kota. Koridor I disebutnya juga sudah berkembang menjadi 27 rute. Jumlah penumpangnya menyumbang 60-70 persen dari total volume harian Transjakarta 650-660 ribu penumpang.

Sigit mengatakan, studi modifikasi penyusunan rute itu akan dilakukan bersama Transakarta dan MRT Jakarta. Studi dimulai dengan penandatanganan nota kesepahaman antara dua perusahaan milik Pemerintah DKI Jakarta, Jumat 23 November 2018. Anggarannya ditanggung dua perusahaan dan bakal rampung paling lambat tiga bulan mendatang.

Berita terkait

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

2 hari lalu

KCIC Sebut Cuaca Buruk Picu Keterlambatan Perjalanan Kereta Cepat Whoosh

Cuaca buruk membuat perjalanan kereta cepat Whoosh mengalami keterlambatan. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberi kompensasi makanan dan minuman untuk penumpang.

Baca Selengkapnya

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

3 hari lalu

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

Ketika traveling dengan pesawat, dia otomatis masuk dalam kategori anak bawah umur yang harus didampingi supervisor.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

3 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

3 hari lalu

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

Maskapai Pelita Air secara resmi membuka rute penerbangan baru Bandara Haluoleo Kendari-Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

3 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

3 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

5 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

5 hari lalu

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

KAI Daop 9 Jember menyebutkan ada sebanyak 208.798 penumpang yang menggunakan kereta api di wilayahnya selama pelaksanaan angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

5 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya