Kampanye Kendaraan Umum, DKI Bangun 10 Parkir di Bogor dan Bekasi

Jumat, 21 Desember 2018 16:16 WIB

Gedung parkir bertingkat park and ride Ragunan, Jakarta. ANTARA/Andika Wahyu

TEMPO.CO, Jakarta -Kepala Biro Tata Pemerintahan DKI Jakarta Premi Lasari mengatakan Pemprov DKI telah bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bogor, Kota Bekasi, dan Kabupaten Bekasi untuk membangun 10 park and ride alias gedung parkir di kota dan kabupaten tersebut.

Park and ride atau tempat/gedung parkir dekat stasiun dan halte itu dibangun untuk memudahkan masyarakat urban menggunakan transportasi umum menuju Jakarta.
Baca : Alasan Anies Stop Parkir Murah PNS di Monas Mulai 1 Januari 2019

"Proyek ini akan dimulai pada 2019, dengan terlebih dahulu perencanaan pembangunan oleh empat pemkot dan pemkab soal park and ride di wilayahnya masing-masing," ujar Premi di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis malam, 20 Desember 2018.

Premi menerangkan, keempat wilayah itu harus menyiapkan perencanaan, tata ruang, zonasi, dan DED (Detail Engineering Design), serta perizinannya. Setelah itu semua rampung, maka Pemprov DKI akan menyediakan anggaran untuk pembangunan park and ride, baik menggunakan APBD DKI, sistem kerja sama pemerintah dan badan usaha (KPBU), ataupun sumber-sumber lainnya.

Premi menerangkan, kerja sama pembangunan itu telah disepakati melalui penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) antara para pihak di Balai Kota DKI Jakarta tadi malam. Berikut ini merupakan 10 lokasi park and ride akan dibangun,

1. Kota Bogor:
a. Terminal Bubulak
b. Eks Pasar Bogor

2. Kabupaten Bogor:
a. Tempat wisata Sukaraja/Ciawi (Cibanon Km 42,5 Tol Jagorawi)
b. Kawasan Jalan Tegar Beriman
c. Kawasan stasiun KRL di Terminal Bojong Gede

3. Kota Bekasi:
a. Kawasan Stadion Patriot Candrabhaga
b. Kawasan Bulan-bulan/PMI
c. Terminal Bekasi

4. Kabupaten Bekasi:
a. Kawasan Stasiun Telaga Murni
b. Kawasan Stasiun Cikarang Utara

Premi menambahkan, jika menggunakan APBD Perubahan DKI 2019, masing-masing pemda harus mengajukan proposal bantuan keuangan kepada Pemprov DKI setelah merampungkan perencanaan pembangunan park and ride alias gedung parkir. "Tapi kalau memang dari KPBU, berarti kan itu harus ada mekanisme lain, itu ada pembahasan khusus nanti," kata dia.

Berita terkait

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

2 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

3 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

4 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

4 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

5 hari lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

6 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

7 hari lalu

Kilas Balik Operasi Batu Ginjal Sebesar Kepala di Indonesia, Kasus Langka namun Tak Masuk Rekor Dunia

Di Indonesia pernah ditemukan kasus batu ginjal langka. Ukurannya sebesar kepala manusia.

Baca Selengkapnya

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

17 hari lalu

Jawab Protes Warga Soal Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN Akan Sediakan Sentra UMKM di Jalan Lingkar

Warga Bogor dan Tangsel memprotes rencana BRIN menutup jalan yang selama ini berada di kawasan lembaga riset itu.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

17 hari lalu

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

17 hari lalu

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.

Baca Selengkapnya