Begini Warga Keluhkan Proyek Revitalisasi Trotoar di Cikini Raya

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 11 Juli 2019 14:56 WIB

Pejalan kaki berjalan di trotoar Jalan Cikini Raya, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2019. Pemprov DKI Jakarta berencana merevitalisasi trotoar sepanjang 10 kilometer. ANTARA/Galih Pradipta

TEMPO.CO, Jakarta -Banyak warga mengeluhkan proses pembangunan kembali atau revitalisasi trotoar di Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat, yang menimbulkan polusi udara dan suara.

"Lumayan bising sekali suara mesin-mesinnya terutama saat proses pengerjaannya di malam hari," kata Haris salah seorang warga Cikini.

Baca juga : Revitalisasi Trotoar Cikini - Kramat, Pemerintah DKI Anggarkan Rp 75 Miliar

Menurut Haris, polusi tidak hanya dari bersumber suara tetapi juga udara.

"Debunya kan pasti berterbangan kalau pas ada pembongkaran. Malah kadang orang-orang yang lewat di dekat situ mesti menutup hidung dengan tangan. Memang harusnya ada yang sediakan masker untuk orang-orang yang lewat," tambahnya.

Advertising
Advertising

Senada dengan Haris, Ira yang bekerja di salah satu restoran Menteng Huis mengeluhkan jalur pejalan kaki yang semakin sempit.

"Karena trotoarnya ditutup jadi harus jalan kaki di jalan raya. Sebenarnya agak takut keserempet kendaraan sih, tapi ya gimana lagi. Untungya kendaraan juga nggak bisa ngebut di sini karena jalurnya sempit," ujar Ira.

Baca juga : Setelah Sudirman - Thamrin, DKI akan Tata Trotoar di 10 Titik Ini

Ia berharap pembangunan kembali trotoar di jalur tersebut tidak mengalami hambatan sehingga dapat selesai secepatnya.

Proyek revitalisasi trotoar sejauh 10 kilometer dari kawasan Cikini dan Kramat Raya ini berlangsung sejak Juni silam dan direncanakan selesai pada Desember tahun ini. Trotoar yang sebelumnya hanya memiliki lebar maksimal tiga meter akan diperlebar menjadi sekira empat sampai tujuh meter

Berita terkait

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

3 jam lalu

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

Anies tidak mau berandai-andai. Sedangkan Ganjar menyebutnya lebih baik di luar kabinet Prabowo-Gibran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

5 jam lalu

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

Ray Rangkuti menyinggung partai non-koalisi KIM yang hendak bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Hal itu dianggap tidak menghormati rakyat

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

15 jam lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

16 jam lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

17 jam lalu

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

Anies Baswedan menyatakan langkah barisannya melakukan gugatan dugaan kecurangan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK) bukanlah hal sia-sia.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

1 hari lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

1 hari lalu

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

PKS belum menentukan apakah bergabung dengan pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto atau berada di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

2 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

2 hari lalu

Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

Anies dan Cak Imin hadir dalam halalbihalal PKS yang juga mengundang sejumlah elite partai politik.

Baca Selengkapnya