Penyebab Depo MRT Jakarta Fase 2 di Ancol Barat Bisa Berubah

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 25 Juli 2019 18:27 WIB

Petugas memeriksa gerbong MRT yang tengah melakukan uji coba di Depo Lebak Bulus, Jakarta, Jumat, 8 Februari 2019. MRT Jakarta tahap I koridor Lebak Bulus-Bundaran HI ditargetkan mampu membawa 412 ribu penumpang per hari pada 2020. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) masih membahas lokasi depo kereta Moda Raya Terpadu atau MRT Jakarta Fase 2.

Direktur Utama PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta William Sabandar menyebut rencana lokasi depo di Ancol Barat, Jakarta Utara bisa saja berubah.

"Harusnya (bisa berubah kalau tidak disetujui). Harapan saya tidak berubahlah," kata William di Hotel Mercure Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis, 25 Juli 2019.

Menurut William, secara teknis pihaknya melihat peluang di Ancol Barat untuk dijadikan lokasi depo. Karena itu, dorongan pemerintah kini diperlukan untuk mendapatkan area tersebut.

PT MRT Jakarta masih menunggu Bappenas selesai membahas kepastian depo fase 2. Dengan begitu, PT MRT Jakarta dapat memulai pembangunan sistem railways alias paket pengerjaan CP204. Pengerjaan CP204 ditargetkan berjalan tahun depan.

"Tahun depan bisa mulai lelang karena target selesai 2024 bisa lamban satu tahun (2025). Kalau yang tidak boleh lamban yang ke Kota 2024 harus selesai," ucap dia.

Advertising
Advertising

Saat ini, PT MRT Jakarta juga masih menunggu surat penugasan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Surat penugasan itu diperlukan agar PT MRT Jakarta bisa melanjutkan studi pengerjaan CP204. "Segera (mulai studi) setelah dapat surat dari pemprov," ujar dia.

Sebelumnya, pemerintah DKI memutuskan depo MRT fase 2 berlokasi di Ancol Barat, Jakarta Utara. Keputusan itu diambil dalam rapat pimpinan gubernur. Anies pun, lanjut William, sudah menyetujui lokasi itu. PT MRT Jakarta memerlukan lahan 9,4 hektare untuk membangun depo MRT fase 2.

Proyek pengerjaan MRT fase 2 ditargetkan rampung 2024 dengan membangun tujuh stasiun sepanjang 8,3 kilometer. Ada tujuh stasiun baru yang akan dibangun, yakni Sarinah, Monas, Harmoni, Sawah Besar, Mangga Besar, Glodok, dan Kota. "Jika cepat diurus ini akan menjadi bagian dari fase 2," ujar dia.

Peletakan batu pertama alias groundbreaking MRT fase 2 dilakukan bersamaan dengan peresmian MRT fase 1 pada 24 Maret 2019. Presiden RI Joko Widodo alias Jokowi yang meresmikan kereta bawah tanah fase 1 itu dengan rute Lebak Bulus-Bundaran HI.

Berita terkait

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

6 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

6 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

6 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

7 hari lalu

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu Menteri Transportasi Jepang bahas sejumlah proyek infrastruktur, termasuk MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

9 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

13 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

18 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

18 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

19 hari lalu

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

19 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya