Bekasi Akui Terbitkan Surat Tugas Parkir kepada Anggota Ormas

Kamis, 7 November 2019 11:39 WIB

Minimarket Indomaret dan Alfa Express. Dok.TEMPO/Febri Husen

TEMPO.CO, Bekasi - Kepala Badan Pendapatan Daerah, Kota Bekasi, Aan Suhanda mengakui menerbitkan surat tugas untuk petugas parkir kepada orang di luar instansi pemerintahan. Ia menampik surat tugas yang tengah diselidiki oleh polisi itu spesifik ditujukan kepada organisasi masyarakat atau ormas.

"Untuk petugas. Petugas yang saya tunjuk untuk melakukan pemungutan retribusi," kata Aan di Bekasi pada Selasa, 5 November 2019.

Dalam surat itu, petugas yang ditunjuk tidak boleh menuntut menjadi pegawai harian lepas, tenaga kerja kontrak, dan aparatur sipil negara (ASN). Adapun surat tugas diterbitkan pada 18 Agustus 2019 sampai 30 September 2019.

Aan menyebut surat tugas yang diterbitkan kepada petugas parkir di depan minimarket tak lebih dari 100 titik. "Sekarang sudah saya setop untuk evaluasi, kita lagi bicarakan dengan Indomaret, Alfamart, bagaimana yang terbaik," kata dia.

Menurut Aan, dasar penarikan pajak parkir berupa Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2019 tentang pajak daerah. Regulasi ini merupakan turunan dari Undang-undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang pajak daerah dan retribusi daerah.

Advertising
Advertising

Ketua Aliansi Ormas dan LSM Kota Bekasi, Anwar Sadat mengkonfirmasi surat tugas yang dimandatkan oleh Bapenda Kota Bekasi. Tapi, ia menampik surat tugas diberikan kepada ormas. "Pada saat surat tugas ini dibuat, jukir tidak pernah mengatas namakan ormas," ujarnya.

Anwar mengatakan pihaknya melakukan aksi unjuk rasa di depan minimarket SPBU Jalan Raya Narogong pada 23 Oktober lalu karena ada penolakan dari minimarket soal penarikan pajak parkir. "Ormas (unjuk rasa) membantu untuk audiensi kepada pemilik SPBU dan Indomaret, tetapi ditolak. Sedangkan itu resmi dari Bapenda," kata dia.

Berita terkait

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

2 hari lalu

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

Polda Metro Jaya mendalami dugaan pembunuhan dalam kasus penemuan mayat dalam koper yang ditemukan di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

2 hari lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

3 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

3 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

3 hari lalu

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

Koper berwarna hitam berisi mayat ditemukan warga di semak-semak pinggir Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Sukadanau, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi

Baca Selengkapnya

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

3 hari lalu

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

Di mata tetangga, Galih Loss disebut jarang bercengkerama dengan warga sekitar.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

5 hari lalu

Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya resmi menetapkan Galih Noval Aji Prakoso alias Galih Loss sebagai tersangka dugaan penyebaran kebencian di TikTok.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

5 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Seorang Perempuan di Bekasi Tewas Ditabrak Pelaku Balap Liar

8 hari lalu

Seorang Perempuan di Bekasi Tewas Ditabrak Pelaku Balap Liar

Perempuan itu tewas setelah kendaraan yang ia tumpangi dihantam pelaku balap liar di Jalan Raya Ahmad Yani, Margajaya, Bekasi, Sabtu dini hari.

Baca Selengkapnya