Wabah Corona, Pemkot Tangerang Sebut Stok Pangan Aman

Selasa, 17 Maret 2020 16:51 WIB

Petugas (kanan) memeriksa harga daging sapi saat sidak pangan di kios Pasar Trayeman, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Senin, 13 Mei 2019. Pemeriksaan harga sembako dan bahan makanan oleh satgas pangan dari Polres Tegal, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tegal, dan Bulog tersebut untuk mengantisipasi penimbunan, kadaluarsa dan lonjakan harga bahan pokok Ramadan dan jelang Lebaran. ANTARA/Oky Lukmansyah

TEMPO.CO, Tangerang - Pemerintah Kota Tangerang memastikan stok pangan aman di tengah status kejadian luar biasa (KLB) wabah Corona di Banten. Asisten Daerah 2 Bidang Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkot Tangerang, Indri Astuti, mengatakan Pemkot terus melakukan upaya menekan penyebaran virus Corona, salah satunya dengan menjaga stok pangan.

"Bulog Kanwil DKI Jakarta dan Benten menginformasikan stok pangan masih aman," kata Indri, Selasa 17 Maret 2020. Hingga saat ini, Indri menyebutkan, kebutuhan pangan pokok, seperti beras aman dan tersebar di Bulog, penggilingan dan pedagang.

"Diperkirakan panen raya pada Maret, April, dan Mei. Sampai Mei akhir stok beras justru bertambah," kata Indri.

Berdasarkan data Pemkot Tangerang, stok beras masih tersedia 323.056 ton. Bahan pokok lain yang tersedia ialah 114 ton tepung terigu, 11,4 ton daging sapi, dan 60 ton daging kerbau.

Sedangkan untuk stok yang akan masuk satu sampai dua minggu ke depan sebanyak 5.000 ton gula pasir, 15 ribu ton daging kerbau, 100 ribu ton minyak goreng, serta ketersediaan 100 ton bawang putih di berbagai gudang distributor.

"Jadi terkait Corona jangan panik dengan stok pangan. Insyaallah semua aman. Tetap berhati-hati dalam berbelanja, jaga kebersihan," tutur Indri.

Ia pun mengingatkan warga Kota Tangerang agar tidak panic buying dengan memborong sembako (sembilan bahan pokok). "Jangan ikut-ikutan. Mari hadapi bersama tanpa menyakiti satu sama lain. Kota Tangerang pasti bisa," kata Indri

AYU CIPTA

Berita terkait

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

1 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

Para pemain judi online itu harus membayar deposit Rp 25 ribu untuk satu kali masuk ke website cuaca77.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

5 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

5 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

7 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

7 hari lalu

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

Seorang pengusaha mesin di Kota Tangerang melaporkan Kapolres Tangsel atas dugaan kriminalisasi.

Baca Selengkapnya

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

7 hari lalu

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

Seorang tante membunuh keponakan yang berusia 7 tahun di Tangerang karena sakit hati ibu korban tak meminjami uang Rp 300 ribu.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

7 hari lalu

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

Polisi menangkap seorang wanita 40 tahun di Tangerang yang diduga membunuh ponakannya yang berusia 7 tahun.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

12 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya

Asap Tebal di Food Court Supermal Karawaci Diduga Kebakaran, Pengunjung Panik dan Berhamburan

21 hari lalu

Asap Tebal di Food Court Supermal Karawaci Diduga Kebakaran, Pengunjung Panik dan Berhamburan

Kepulan asap tebal terlihat di salah satu pusat makanan (food court) di Supermal Karawaci. Akibatnya, pengunjung dan pegawai berhamburan.

Baca Selengkapnya