Cegah Corona, Pasar Tanah Abang Tutup Mulai Besok

Kamis, 26 Maret 2020 18:48 WIB

Sejumlah warga berebut saat pembagian masker dan cairan pembersih tangan gratis di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis, 19 Maret 2020. Kegiatan pembagian masker dan cairan pembersih tangan ini di selenggarakan oleh Ditkrimum Polda Metro Jaya dan beberapa artis nasional yang bertujuan untuk antisipasi penyebaran Covid-19. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan Umum Daerah Pasar Jaya menutup sementara kawasan perbelanjaan Tanah Abang untuk mencegah penularan virus corona. Pasar yang ditutup meliputi Pasar Tanah Abang Blok A, B dan F. Penutupan dilakukan mulai 27 Maret – 5 April 2020.

"Pasar Tanah Abang Blok G saja yang masih buka. Namun itu pun terbatas untuk pedagang yang berjualan jenis bahan pangan saja," kata Direktur Utama PD Pasar Jaya Arief Nasrudin melalui keterangan tertulisnya, Kamis, 26 Maret 2020. Penutupan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan dan penyebaran virus corona.

Arief menuturkan pengunjung kawasan Pasar Tanah Abang setiap menjelang Ramadan selalu naik tajam. Pengunjung ini tidak hanya datang dari Jakarta dan sekitarnya saja, melainkan banyak juga yang berdatangan dari luar daerah hingga mancanegara.

Sehingga, kata dia, Pasar Jaya sebagai pengelola merasa perlu menutup pasar tekstil terbesar di Asia Tenggara itu karena berpotensi terjadi penularan covid-19 melalui transaksi jual beli di sana. Sebelum menutup pasar itu, Pasar Jaya telah berkomunikasi dengan para pedagang terlebih dahulu.

Terlebih menjelang Ramadan menjadi waktu yang sangat penting bagi pedagang berjualan. Sebab, permintaan dari pelanggan meningkat dari hari biasanya. "Kami sampaikan beberapa hal agar adanya pengertian bersama diantara para pedagang dan juga manajemen. Pedagang dan manajemen pun sepakat untuk menutup bersama area pasar hingga batas waktu tersebut,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Sebelumnya sejumlah langkah telah dilakukan Pasar Jaya untuk menekan penyebaran covid-19 di pasar tersebut. Di awal kasus ini merebak di Ibu Kota, manajemen Pasar Jaya langsung melakukan pembatasan pintu akses masuk ke dalam pasar.

Setiap pedagang dan masyarakat yang akan masuk pun diukur suhu tubuhnya. Jika ada pedagang dan masyarakat yang suhu tubuhnya di atas 38 derajat celcius maka dilakukan sejumlah penanganan khusus.

Di setiap pintu masuk pasar tersebut juga telah disiapkan hand sanitizer bagi pedagang dan masyarakat yang akan masuk ke dalam area pasar. Tak hanya itu, di Pasar Tanah Abang juga telah dilakukan penyemprotan desinfektan.

Penyemprotan untuk mencegah wabah corona ini dilakukan di seluruh sarana berjualan, kantor, fasilitas dan sarana ibadah yang ada. “Bagi masyarakat dan pedagang juga kita ingatkan untuk selalu memantau media sosial resmi milik Pasar Jaya, atau jika ada pertanyaan bisa disampaikan di layanan call center kami dengan nomor 081280080063,” ujarnya.

Berita terkait

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

16 jam lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

1 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

10 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

12 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

18 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

19 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

27 hari lalu

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

Rupiah tergelincir 76 poin atau 0,47 persen menjadi Rp16.252 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.176 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

28 hari lalu

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

Aryaduta Menteng tidak hanya menjadi sebuah hotel, tetapi juga sebuah tempat yang mampu menyatukan beragam kalangan untuk berbagi kebahagiaan.

Baca Selengkapnya

Kepala Dishub DKI Akui Masih Banyak Travel Gelap Beroperasi di Jakarta: di Cawang UKI dan Tanah Abang

28 hari lalu

Kepala Dishub DKI Akui Masih Banyak Travel Gelap Beroperasi di Jakarta: di Cawang UKI dan Tanah Abang

Kadishub DKI Syafrin Liputo tak memungkiri masih adanya travel gelap atau angkutan umum ilegal yang beroperasi di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

30 hari lalu

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

Besok diprediksi bakal menjadi puncak arus balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya