Viral Begal Rampas Ponsel Pengguna Sepeda, Polisi: Diselidiki

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 19 Juni 2020 22:15 WIB

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Pengguna sepeda selama masa transisi ini meningkat. Namun para pesepeda harus mewaspadai kejahatan yang mengincar mereka. Salah satunya terjadi di kawasan Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan.

Seorang pesepeda yang tengah melewati kawasan itu dihadang oleh dua orang begal yang menggunakan sepeda motor. Pelaku bahkan melukai korban. Kejadian tersebut terekam kamera CCTV dari salah satu perkantoran di sana. Video ini pun viral di media sosial.

Polres Metro Jakarta Selatan kini tengah menyelidiki peristiwa pembegalan tersebut.

"Sudah ada LP nya (laporan polisi) dan sedang dilakukan penyelidikan oleh anggota Reskrim," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budi Sartono di Jakarta, Jumat, 19 Juni 2020.

Peristiwa pencurian dengan kekerasan tersebut terjadi pada Rabu, 17 Juni 2020 dini hari. Dalam video berdurasi 50 detik menampakkan seorang pesepeda yang sedang melintas dihadang oleh dua orang yang menggunakan sepeda motor.

Advertising
Advertising

Kedua pelaku menggunakan senjata tajam merampas barang berharga milik korban, akibat kejadian tersebut, korban yang belum diketahui identitasnya tersebut mengalami luka dan kehilangan telepon genggamnya dibawa kabur pencuri.

Budi menyebutkan, pihaknya telah mengecek kamera CCTV di lokasi kejadian yang merekam peristiwa pembegalan tersebut.

"Kalau sudah ada LP berarti anggota sudah olah TKP dan periksa saksi korban dan lainnya," katanya.

Budi menambahkan, hingga kini anggotanya masih melakukan penyelidikan dan berkonsentrasi untuk menindak para pelaku begal tersebut.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tengah mendorong penggunaan sepeda sebagai alat transportasi di masa normal baru Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi dengan kembali menegakkan aturan pembatasan jalur sepeda dan menyediakan jalur sepeda sementara di koridor Sudirman-Thamrin sejak Sabtu (13/6).

Menjelang diterapkannya PSBB transisi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau masyarakat untuk mengutamakan jalan kaki dan bersepeda untuk mobilitas sehari-hari.

Berita terkait

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

5 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

11 hari lalu

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

Kurir ekspedisi itu membuat laporan palsu ke polisi telah menjadi korban begal. Uang hasil COD dipakai untuk membayar cicilan motor.

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

14 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Tersangka Penganiayaan Anggota TNI di Bantargebang saat Naik Bus Tujuan Palembang

25 hari lalu

Polisi Tangkap Tersangka Penganiayaan Anggota TNI di Bantargebang saat Naik Bus Tujuan Palembang

Aria Wira Raja tersangka penganiayaan anggota TNI hingga tewas di Bantargebang ditangkap saat hendak pulang ke Palembang.

Baca Selengkapnya

Kronologi Anggota TNI Dibacok dengan Pedang hingga Meninggal di Bantargebang

25 hari lalu

Kronologi Anggota TNI Dibacok dengan Pedang hingga Meninggal di Bantargebang

Mengajak Alfian, tersangka mengejar anggota TNI Pomdam Siliwangi yang diteriaki begal itu dengan mengendarai sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

56 hari lalu

Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

Destinasi bebas mobil ini menawarkan tempat pelarian dari hiruk-pikuk kehidupan modern.

Baca Selengkapnya

Polisi Kantongi Ciri-ciri Maling Motor yang Seret Perempuan Hingga 150 Meter di Bekasi

57 hari lalu

Polisi Kantongi Ciri-ciri Maling Motor yang Seret Perempuan Hingga 150 Meter di Bekasi

Seusai terseret maling motor itu hingga 150 meter, Indah tergeletak di Jalan Underpass Cibitung Bekasi.

Baca Selengkapnya

Cerita Kahfi 2 Kali Dibegal dalam Sebulan di Bekasi, 2 Motor Raib

59 hari lalu

Cerita Kahfi 2 Kali Dibegal dalam Sebulan di Bekasi, 2 Motor Raib

Pria bernama Shohibul Kahfi, 27 tahun, jadi korban begal motor di Jalan Raya Bantargebang-Setu, Cimuning, Kota Bekasi, Rabu, 28 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Viral Anggota Paspampres Gagalkan Begal Motor di Bekasi Hingga Tertabrak dan Cedera

27 Februari 2024

Viral Anggota Paspampres Gagalkan Begal Motor di Bekasi Hingga Tertabrak dan Cedera

Berdasarkan video yang beredar, anggota Detasemen 3 Grup A Paspampres itu tampak terpental saat tertabrak motor yang dikendarai begal motor itu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

23 Februari 2024

Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

Presiden Jokowi kembali membagikan sepeda ke warga ketika berkunjung ke Kota Bitung, Sulawesi Utara, Jumat, 23 Februari 2024.

Baca Selengkapnya