Polisi Masih Buru 11 Orang Buron Kasus John Kei

Kamis, 25 Juni 2020 17:13 WIB

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana (kedua kiri) didampingi Kabid Humas Kombes Pol Yusri Yunus (kiri), Dirreskrimum Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat (kedua kanan) dan Wadirreskrimum AKBP Jean Calvijn Simanjuntak memberikan keterangan pers kasus kejahatan kelompok John Kei di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 22 Juni 2020. Tim gabungan Polda Metro Jaya berhasil menangkap 30 orang yakni John Kei beserta anggota kelompoknya dalam kasus pengeroyokan, pembunuhan dan kekerasan di kawasan Duri Kosambi, Jakarta Barat dan Perumahan Green Lake City, Kota Tangerang, Banten. ANTARA/Sigid Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi masih memburu 11 anak buah John Kei yang diduga terlibat dalam aksi penyerangan ke rumah Nus Kei kawasan Green Lake City, Cipondoh, Tangerang.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus mengatakan, awalnya jumlah buron kasus ini 12 orang. Namun, angka daftar pencarian orang atau DPO itu berkurang setelah seorang anak buah John Kei menyerahkan diri ke Polres Depok kemarin.

"Berarti TKP Kosambi (tempat pembunuhan Yustus Corwing Rahakbau) tinggal 1 orang yang menjadi DPO. TKP Green Lake (penyerangan rumah Nus Kei) masih ada 10 orang yang DPO," ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis, 25 Juni 2020.

Soal isu yang mengatakan 3 orang buron penyerangan rumah Nus Kei telah ditangkap di Cianjur, Jawa Barat, Yusri enggan berkomentar. Ia menyebut pihaknya masih menunggu laporan resmi dari kepolisan setempat.

"Yang ditangkap di Cianjur, kami masih menunggu (laporannya)," kata Yusri.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, seorang anak buah John Kei yang buron bernama Semuel Rahanbinan alias Teco menyerahkan diri ke Polres Metro Depok, Rabu siang, 24 Juni 2020. Semuel datang dengan diantar oleh keluarganya.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Depok, Komisaris Wadi Sabani berujar Semuel menyerahkan diri lantaran khawatir adanya serangan balasan dari kelompok Nus Kei terhadap keluarganya. Dari interogasi awal, Semuel mengaku terlibat aksi penyerangan terhadap anak buah Nus Kei di Duri Kosambi, Jakarta.

"Ikut terlibat dalam penyerangan menggunakan senjata tajam dan mengakibatkan luka ke korban," kata dia.

Kelompok John Kei melakukan penyerangan ke rumah Nus Kei di Cluster Australia Perumahan Green Lake City Cipondoh Kota Tangerang Ahad siang 21 Juni 2020 sekitar pukul 12.30. Penyerangan itu dilatarbelakangi rasa sakit hati John kepada Nus Kei, karena masalah pembagian uang hasil penjualan tanah di Ambon.

Sebelum menuju Green Lake City, kelompok John Kei membunuh anak buah Nus Kei yang bernama Yustus Corwing Rahakbau, 46 tahun, di kawasan Duri Kosambi, Jakarta Barat. Korban tewas karena dibacok dan dilindas mobil.

Berita terkait

GBI Keluarga Allah Sumbang Alkitab ke Lapas Salemba

59 hari lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Alkitab ke Lapas Salemba

Mantan preman Jhon Kei memberikan kesaksian tentang perjalanan hidupnya.

Baca Selengkapnya

Lapas Salemba Telusuri Komunikasi John Kei Sebelum Penembakan di Bekasi

19 November 2023

Lapas Salemba Telusuri Komunikasi John Kei Sebelum Penembakan di Bekasi

Lapas Salemba masih menelusuri bagaimana John Kei berkomunikasi sebelum penyerangan berujung penembakan di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut John Kei Larang Penyerangan di Bekasi sebelum Penembakan Kelompok Nus Kei

18 November 2023

Polisi Sebut John Kei Larang Penyerangan di Bekasi sebelum Penembakan Kelompok Nus Kei

Polisi menyebut John Refra alias John Kei sempat berkomunikasi dengan salah satu anggota kelompok Nus Kei

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Sudah Periksa John Kei soal Kasus Penembakan Anak Buah Nus Kei di Bekasi

17 November 2023

Polda Metro Jaya Sudah Periksa John Kei soal Kasus Penembakan Anak Buah Nus Kei di Bekasi

Polda Metro Jaya memeriksa John Kei soal penembakan di Bekasi. Anak buah Nus Kei diketahui menghubungi John Kei sebelum terjadi penembakan.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Keributan Kelompok John Kei vs Nus Kei di Bekasi yang Tewaskan Satu Orang

8 November 2023

Fakta-Fakta Keributan Kelompok John Kei vs Nus Kei di Bekasi yang Tewaskan Satu Orang

Kepolisian mengungkap kronologi pertikaian antara kelompok John Refra alias John Kei dan kelompok Nus Kei di Medan Satria, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Peran Pelaku Penembakan di Bekasi, Anak Buah John Kei

7 November 2023

Peran Pelaku Penembakan di Bekasi, Anak Buah John Kei

Pelaku penembakan di Bekasi memiliki peran berbeda dengan motif yang sama, yaitu balas dendam.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Minta 2 Buron Kasus Penembakan di Bekasi Menyerahkan Diri

7 November 2023

Polda Metro Jaya Minta 2 Buron Kasus Penembakan di Bekasi Menyerahkan Diri

Dua buron kasus penembakan di Bekasi yang menewaskan GR itu diketahui berasal kelompok John Kei.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Daftar Capres-Cawapres Tidak Ikut Aksi Bela Palestina di Monas, Gerindra Yakin Prabowo-Gibran Unggul di Jakarta

7 November 2023

Top 3 Metro: Daftar Capres-Cawapres Tidak Ikut Aksi Bela Palestina di Monas, Gerindra Yakin Prabowo-Gibran Unggul di Jakarta

Pejabat yang hadiri Aksi Bela Palestina mewakili pemerintah, misalnya Menlu Retno Marsudi, Menteri Agama Yaqut Cholil, dan Menko PMK Muhadjir Effendy.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tidak Menutup Kemungkinan akan Periksa John Kei soal Penembakan di Bekasi

6 November 2023

Polda Metro Jaya Tidak Menutup Kemungkinan akan Periksa John Kei soal Penembakan di Bekasi

Polda Metro Jaya akan memeriksa John Kei soal kasus penembakan di Bekasi. Pemeriksaan itu terjadi jika keterangan John Kei diperlukan.

Baca Selengkapnya

Kasus Penembakan di Bekasi Dipicu Konflik Tanah, Ada Hubungannya dengan John Kei dan Nus Kei?

6 November 2023

Kasus Penembakan di Bekasi Dipicu Konflik Tanah, Ada Hubungannya dengan John Kei dan Nus Kei?

Kasus penembakan antarkelompok John Kei vs Nus Kei dipicu konflik tanah di Makuku Tenggara. Penembakan tersebut terjadi di Bekasi pada 29 Oktober 2023

Baca Selengkapnya