Idul Adha, Pemkot Jakarta Utara Telah Cek Kesehatan 5.023 Hewan Kurban

Jumat, 31 Juli 2020 15:52 WIB

Petugas memeriksa daging kurban saat pemotongan hewan kurban Idul Adha 1438 H di tempat pemotongan model penampungan dan pemotongan hewan kurban, Masjid Baiturrahman Al-Haq, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta, 1 September 2017. Petugas pemeriksa kesehatan hewan dan daging kurban disebar di seluruh Jakarta hingga Kepulauan Seribu untuk memastikan hewan kurban di Jakarta aman dan sehat. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Jakarta- Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Utara telah memeriksa kesehatan hewan kurban di 52 tempat penampungan yang tersebar di enam kecamatan Jakarta Utara. Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto, mengatakan pemeriksaan itu dilakukan secara bertahap.

"Tim kami sudah melakukan pemeriksaan sejak Jumat, 10 Juli 2020. Secara bertahap kami lakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di setiap lokasi," tutur dia dalam keterangan tertulis yang Tempo kutip dari situs utara.jakarta.go.id pada Jumat, 31 Juli 2020.

Dari 52 tempat penampungan itu, sebanyak 5.023 hewan kurban yang terdiri dari kambing, domba, kerbau, dan sapi telah diperiksa kesehatannya. Rinciannya, kata Unang, yaitu 315 ekor domba, 2.995 ekor kambing, 16 ekor kerbau, dan 1.657 ekor sapi. Dari pemeriksaan itu, Sudin KPKP Jakarta Utara menemukan 59 ekor hewan kurban yang tidak memenuhi persyaratan.

Menurut Unang, sebanyak 50 ekor hewan kurban ditemukan dalam kondisi sakit, satu ekor cacat, dan delapan ekor lain belum cukup umur. Adapun hewan yang sakit ditemukan dengan kondisi lemas, kurang nafsu makan, lecet, sakit mata, dan diare.

“Dengan kondisi demikian, kami atau Tim Pengawas menyarankan hewan tersebut lebih dulu diobati sebelum dijual. Kalau yang cacat itu informasinya mengalami lumpuh lantaran terinjak-injak sapi lainnya saat perjalanan," tutur dia.

Advertising
Advertising

Pemotongan hewan kurban pada Idul Adha 1441H yang jatuh pada Jumat, 31 Juli 2020 di Jakarta Utara berada di 578 lokasi. Sebanyak 38 lokasi berada di Kecamatan Kelapa Gading, 38 lokasi di Penjaringan, 150 lokasi di Tanjung Priok, 168 lokasi di Cilincing, 140 lokasi di Koja, dan 44 lokasi di Pademangan.

“Penetapan lokasi penampungan hewan dan penyembelihan hewan kurban berdasarkan usul camat dan lurah,” ujar Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman dalam keterangan tertulis pada Selasa, 28 Juli 2020.

Sedangkan penampungan hewan kurban di wilayahnya ada di 84 lokasi. Rinciannya, 8 penampungan di Kecamatan Kelapa Gading, 1 tempat di Penjaringan, 15 tempat di Tanjung Priok, 36 tempat di Cilincing, 19 tempat di Koja, dan 5 tempat di Pademangan. Menurut Wawan, untuk pendistribusian, panitia kurban akan mendatangi langsung rumah warga yang berhak menerimanya.

Hal itu dilakukan untuk menghindari adanya kerumunan orang di tempat pemotongan hewan kurban. Daging kurban juga tak lagi dibagikan dengan wadah kantong plastik, melainkan besek atau wadah lainnya yang ramah lingkungan.

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

1 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

2 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

2 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

3 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

3 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

3 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

7 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

10 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

11 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

15 hari lalu

Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

Tak ada eks warga Kampung Bayam lain, kecuali Furqon, yang menjadi tersangka dalam kasus penerobosan Kampung Susun Bayam (KSB).

Baca Selengkapnya