Mulai Besok Jakarta PSBB Transisi, Ancol Buka Kembali Wahana Rekreasinya

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 11 Oktober 2020 22:16 WIB

Pengunjung saat bermain wahana niagara di Dunia Fantasi, kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Sabtu, 12 September 2020. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menutup sejumlah tempat rekreasi diantaranya Ancol, Ragunan, Monas, dan Taman Mini Indonesia Indah menyusul diberlakukannya pembatasan sosial berskala besar (PSBB) secara total pada 14 September 2020 mendatang. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Pasca PSBB Transisi diberlakukan lagi mulai besok, Manajemen Taman Impian Jaya Ancol akan membuka kembali sejumlah wahana rekreasi setelah ditutup sejak 14 September 2020.

Penutupan karena pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Jakarta.

"Besok, Senin, 12 Oktober 2020, beberapa wahana rekreasi sudah dibuka," kata Juru Bicara Taman Impian Jaya Ancol, Rika Lestari di Jakarta, Ahad 11 Oktober 2020.

Rika menjelaskan dibukanya kembali wahana rekreasi Ancol menyusul kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang mencabut status PSBB Jakarta menjadi PSBB Transisi.

Wahan rekreasi yang dapat dikunjungi wisatawan adalah kawasan taman dan pantai, Dunia Fantasi, Sea World Ancol, Ocean Dream Samudra, Allianz Ecopark, Pasar Seni, Putri Duyung Ancol dan juga sejumlah restoran serta mitra yang berada di dalam kawasan Ancol.

"Untuk wahana air Atlantis Water Adventures akan dibuka kembali secara bertahap," ujar Rika.

Baca juga : PSBB Transisi, Wagub DKI: Olah Raga Indoor dan Salon Boleh Buka Kembali

Rika menegaskan pembukaan kawasan rekreasi untuk publik tak lepas dari penerapan protokol kesehatan dengan slogan "Senang Selamat Bareng Bareng" (SSBB) yang telah dilaksanakan pada Juni 2020.

SSBB merupakan penerapan protokol kesehatan 3M, yaitu Menggunakan masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun.

Selain itu, pengunjung juga tetap diwajibkan melakukan reservasi secara daring melalui www.ancol.com dan juga akan dilakukan pengecekan suhu tubuh sebelum memasuki kawasan Ancol.

Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali menyatakan dibukanya kembali kawasan wisata menjawab kerinduan masyarakat luas yang ingin berwisata ke Ancol.

Manajemen tetap berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang prima serta menghadirkan kawasan rekreasi yang bersih, sehat, namun juga menyenangkan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan keputusan mengembalikan PSBB Transisi didasarkan pada beberapa indikator. Yaitu laporan kasus harian, kasus kematian harian, tren kasus aktif dan tingkat keterisian RS Rujukan COVID-19.

ANTARA

Berita terkait

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

17 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

17 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

17 hari lalu

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

Dunia Fantasi (Dufan) Ancol menghadirkan ragam kegiatan dan promo selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

17 hari lalu

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

17 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

17 hari lalu

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

Sea World Ancol turut menghadirkan acara spesial selama Libur Lebaran 10 - 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

17 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

Jumat, hari kedua Lebaran, per jam 14.00 sudah ada 52 ribu pengunjung di Taman Impian Jaya Ancol.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

17 hari lalu

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan mengklaim belum ada kerawanan dan berbagai tindak kriminal yang terjadi di kawasan wisata Ancol

Baca Selengkapnya

Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

17 hari lalu

Ramai-ramai Libur Lebaran ke Ancol, Jam 10 Pagi sudah Tembus 17 Ribu Pengunjung

Ancol Taman Impian di Kawasan Jakarta Utara masih menjadi rujukan masyarakat untuk berliburan

Baca Selengkapnya

Taman Impian Jaya Ancol Didatangi 62 Ribu Pengunjung di H+1 Lebaran

18 hari lalu

Taman Impian Jaya Ancol Didatangi 62 Ribu Pengunjung di H+1 Lebaran

Ancol Taman Impian akan menggelar acara Festival Raya Kemenangan selama pekan libur Lebaran, dari 10 sampai 21 April 2024.

Baca Selengkapnya