Resep dari Dapur Tempo: Ini Beda Liputan Investigasi dan Indepth

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 5 Maret 2021 08:54 WIB

Tip Dan Praktik Liputan Investigasi | Resep Dari Dapur Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Di usianya menjelang 50 tahun, Tempo telah menghasilkan berbagai jenis peliputan dan ada dua jenis liputan yang menjadi ciri khas Tempo, yaitu investigasi dan indepth.

Pemimpin Redaksi Koran Tempo Budi Setyarso menjelaskan perbedaan keduanya. Menurut dia, berita-berita investigasi memuat fakta yang lebih mendalam. Tak hanya itu, liputan investigasi menguak skandal yang dilengkapi dengan bukti komprehensif.

"Investigasi itu membongkar sesuatu yang disembunyikan, entah secara sengaja, oleh si objek investigasi," kata dia dalam diskusi virtual yang disiarkan di akun YouTube Tempo, Kamis, 4 Maret 2021.

Budi menyatakan, investigasi tidak mungkin dimulai dari asumsi. Misalnya, awak redaksi yang menerka-nerka adanya korupsi di instansi tertentu. Dia memastikan, liputan investigasi yang diawali dengan asumsi akan gagal.

Setelah mengantongi informasi atau temuan awal, wartawan investigasi bakal merunutkan peristiwa yang logis. Kemudian mengkroscek atau konfirmasi kepada narasumber terkait untuk membuktikan temuan.

Advertising
Advertising

Sementara itu, liputan indepth fokus pada mencari cerita di balik peristiwa. Budi mencontohkan isu penangkapan seorang gubernur oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Wartawan Majalah Tempo, lanjut dia, harus menggali lebih dalam lagi cerita di balik penangkapan tersebut. Caranya dengan menghubungi musuh atau afiliasi politik si gubernur.

Baca juga :

"Investigasi hasilnya lebih dalam, lengkap, dan pembuktiannya lebih komprehensif. Indepth lebih ke story behind the news," jelas dia.

Diskusi hari ini khusus membahas Tip dan Praktik Liputan Investigasi. Tempo menggelar diskusi dengan tema besar Resep dari Dapur Tempo mulai 3-8 Maret 2021.

Ada lima sesi diskusi terdiri dari Jurnalisme Naratif, Tip dan Praktik Liputan Investigasi, Kolaborasi dan Jejaring Global, Di Balik Ilustrasi Sampul, serta Inovasi Jurnalisme Digital. Kegiatan ini merupakan bagian dari acara ulang tahun Tempo ke-50.

Berita terkait

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

1 hari lalu

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

Disebutkan, banyak mahasiswa Telkom University Bandung adalah teman-teman disabilitas. Inklusi diklaim jadi fondasi utama.

Baca Selengkapnya

Investigasi Tempo Ungkap Perusahaan Israel Diduga Pasok Spyware ke Indonesia sejak 2017

2 hari lalu

Investigasi Tempo Ungkap Perusahaan Israel Diduga Pasok Spyware ke Indonesia sejak 2017

Empat perusahaan Israel diduga memasok spyware dan surveillance ke Indonesia sepanjang 2017-2023. Polri jadi salah satu sasaran target pengguna.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

4 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

6 hari lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Parlemen Arab Desak Investigasi Internasional Kuburan Massal di Gaza

7 hari lalu

Parlemen Arab Desak Investigasi Internasional Kuburan Massal di Gaza

Parlemen Arab menyerukan investigasi internasional independen menyusul penemuan kuburan massal di Rumah Sakit Al-Shifa dan Rumah Sakit Nasser di Gaza

Baca Selengkapnya

Tempo Menggelar Pelatihan Jurnalisme Konstruktif

8 hari lalu

Tempo Menggelar Pelatihan Jurnalisme Konstruktif

Tempo menggelar pelatihan jurnalisme konstruktif atau constructive journalism selama tiga hari sejak Ahad, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

10 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

10 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

Tim Penyidik Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap paksa empat tersangka dugaan tindak pidana judi online

Baca Selengkapnya

Ditemukan Kuburan Massal di Khan Younis Gaza, Afrika Selatan Serukan Investigasi

11 hari lalu

Ditemukan Kuburan Massal di Khan Younis Gaza, Afrika Selatan Serukan Investigasi

Afrika Selatan menyerukan pada komunitas internasional agar dilakukan investigasi yang menyeluruh terkait temuan kuburan massal di Gaza

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

14 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya