Varian Baru Virus Corona B117 Belum Ditemukan di Kota Bekasi, tapi ...

Rabu, 10 Maret 2021 06:51 WIB

Tempat tidur tambahan untuk pasien COVID-19 berstatus OTG (Orang Tanpa Gejala), di Rumah Sakit Darurat (RSD) Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 15 Januari 2021. Pemerintah Kota Bekasi menambah dua ruang isolasi dengan 50 tempat tidur untuk mengantisipasi peningkatan kasus COVID-19. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Bekasi - Dinas Kesehatan Kota Bekasi belum menemukan varian baru virus corona B117 di wilayahnya. Tapi Kepala Bidang Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Bekasi Dezy Syukrawati meminta masyarakat tetap waspada menjalankan protokol kesehatan dengan ketat selama pandemi Covid-19 masih berlangsung.

"Mudah-mudahan tidak ada kasus varian baru ini di Kota Bekasi," kata Dezy Syukrawati di Bekasi, Selasa, 9 Maret 2021.

Melihat kejadian di Karawang, kata Dezy, pasien mutasi Covid-19 itu sudah dinyatakan sembuh. Kondisinya sekarang membaik. Meski demikian, kata dia, pemerintah tidak tinggal diam. Upaya yang dilakukan adalah terus melakukan pelacakan dari kontak erat maupun secara acak di lapangan.

"Langkah masif ini untuk mendeteksi dini," ucap Dezy.

Dezy mengklaim, kasus Covid-19 di Kota Bekasi sudah melandai. Rata-rata harian kasus baru 150-200, ini jauh menurun dibandingkan periode Januari 2021. Pada saat itu, dalam sehari kasus baru bisa ditemukan hingga 500 lebih.

Advertising
Advertising

"Jadi sudah sangat turun sekali," kata Dezy.

Dezy menambahkan, kasus baru masih didominasi usia produktif 18-58 tahun. Penanganan yang dilakukan pemerintah juga berjalan dengan baik, sehingga menjadikan tingkat kesembuhan pasien mencapai 95,19 persen. Angka kematiannya 1,3 persen, di bawah rata-rata nasional.

Baca juga: Nihil RW Zona Merah Covid-19, Wali Kota Bekasi: Landai

Dilansir dari situs corona.bekasikota.go.id, data terkini kasus Covid-19 di Kota Bekasi sudah mencapai 36.518. Sebanyak 1.475 merupakan kasus aktif, kemudian sebanyak 34.562 orang sembuh dari infeksi virus corona itu dan 481 orang meninggal.

ADI WARSONO

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

1 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

2 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

3 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

3 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

3 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

4 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

9 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

10 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

10 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

14 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya