PAM Jaya: IPA Mookervart Sanggup Layani 1.902 Unit Rusun Jakarta Barat

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 23 Maret 2021 04:50 WIB

PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) operator penyediaan dan pelayanan air minum di wilayah Barat DKI Jakarta, akan melakukan pekerjaan teknis di Instalasi Pengolahan Air (IPA) 2 Pejompongan, Jakarta Pusat. (dok Palyja)

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Usaha Milik DKI Jakarta PT PAM Jaya (Perseroda) mengatakan Instalasi Pengolahan Air (IPA) Mookervart sanggup melayani hingga 1.902 unit rumah susun (rusun) di kawasan Pesakih, Daan Mogot, Jakarta Barat.

Direktur Utama PT PAM Jaya Priyatno Bambang Hernowo mengatakan spesifikasi dari sistem penyediaan air minum (SPAM) komunal tersebut setara dengan pelayanan air bersih terhadap 9.700 jiwa setiap hari.

"SPAM komunal yang mengambil air baku dari kali Mookervart ini akan memenuhi kebutuhan sebanyak 1.902 unit rusun yang saat ini sudah dan akan dibangun, dan ini setara dengan 9.700 jiwa yang akan terlayani," kata Priyatno di area IPA Mookervart, Rusun Pesakih, Jakarta Barat, Senin, 22 Maret 2021.

Priyatno mengatakan bahwa IPA Mookervart mampu menghasilkan air bersih mengalir berkapasitas 10 liter per detik (LPS).

Baca juga : Ada Proyek PAM Jaya, Sistem Buka Tutup Berlaku di Jalan Tegal Alur-Kamal Muara

Pembangunan IPA Mookervart berlangsung kurang lebih empat bulan sejak November 2020 jika dihitung dari proses mulai dari pipa berdiri hingga kini mulai beroperasi pada 22 Maret 2021

Tapi pembangunan waduk buatan sebagai penampung sumber air baku IPA Mookervart dilakukan lebih dulu sejak 2019 dan selesai pada 2020.

Adapun sistem kerja Instalasi Pengolahan Air Mookervart tersebut menggunakan teknologi Moving Bed Bio Film Reactor (MBBR), yaitu proses pengolahan air limbah secara biologi menggunakan bakteri yang tumbuh di permukaan media biofilm.

Air limbah domestik yang berasal dari Rusun Pesakih dan air baku yang berasal dari Kali Mookervart dialirkan oleh PAM Jaya menuju waduk buatan di area Pesakih yang memiliki luas 1,1 hektare.

ANTARA

Berita terkait

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

7 jam lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

1 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

2 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

17 hari lalu

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

Polisi mendapati enam pemuda yang konvoi saat malam takbiran di kawasan Jakarta Barat positif mengonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

19 hari lalu

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

Jakpro melaporkan Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Furqon dengan tuduhan pencurian, perusakan, dan penempatan rumah susun tanpa izin.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 71 Remaja yang Konvoi di Jakarta Barat, 5 Positif Narkoba

19 hari lalu

Polisi Ciduk 71 Remaja yang Konvoi di Jakarta Barat, 5 Positif Narkoba

Polres Metro Jakarta Barat akan memanggil sekolah maupun orang tua dari remaja yang kedapatan konvoi motor membawa petasan dan kembang api.

Baca Selengkapnya

Tersinggung Tak Diberi Utang, Pemuda di Kembangan Bakar Warung Rokok

21 hari lalu

Tersinggung Tak Diberi Utang, Pemuda di Kembangan Bakar Warung Rokok

Tersinggung tak boleh utang rokok, pelaku membakar warung dengan melempar botol bensin dan tisu yang telah dibakar.

Baca Selengkapnya

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

21 hari lalu

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).

Baca Selengkapnya

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

35 hari lalu

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

Polres Jakarta Barat membongkar peredaran uang palsu di Cengkareng,

Baca Selengkapnya

95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

42 hari lalu

95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Sebanyak 95 unit rumah di Jalan Kota Bambu Raya Palmerah, Jakarta Barat dilanda kebakaran pada Ahad dini hari tadi

Baca Selengkapnya