Begini Pengelola Ragunan Perketat Protokol Kesehatan Bagi Semua Pengunjung

Reporter

Antara

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 22 Mei 2021 16:15 WIB

Pegawai Taman Margasatwa Ragunan memeriksa KTP pengunjung yang ingin masuk kawasan wisata di Jakarta Selatan itu, 14 Mei 2021. Tempo/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Jakarta - Pengelola Taman Margasatwa Ragunan memperketat protokol kesehatan bagi pengunjung yang hendak masuk ke destinasi wisata itu guna mengantisipasi penularan Covid-19 pada periode kunjungan arus balik Lebaran.

"Yang pasti pengunjung wajib pakai masker, kalau tidak kami tolak masuk," kata Staf Pelayanan Informasi dan Kehumasan Ragunan, Wahyudi Bambang di Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu, 22 Mei 2021.

Dalam aturan protokol kesehatan pengunjung terlebih dahulu diukur suhu tubuhnya oleh petugas yang bersiaga di pintu barat dan pintu utara atau pintu gerbang utama.

Selain kewajiban penggunaan masker dan ukur suhu tubuh, pihaknya juga melakukan seleksi, yakni hanya pengunjung yang sudah memesan tiket secara daring (online) yang bisa masuk.

Sedangkan pengunjung yang tidak memiliki konfirmasi pemesanan yang dikirim melalui surat elektronik, maka tidak diperkenankan masuk.

"Sudah banyak yang terpaksa kami tolak karena prosedurnya memang pemesanan 'online'," katanya.

Selain itu, pengunjung yang diperkenankan masuk TMR saat ini adalah warga yang ber-KTP DKI Jakarta. Aturan ini sesuai dengan Seruan Gubernur Nomor 5/2021 yang diterbitkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Jumlah pengunjung pada Sabtu ini hingga pukul 14.00 WIB mencapai 9.724 orang. Jumlah itu melonjak dibandingkan pada Rabu (19/5) mencapai 6.334 orang, Kamis (20/5) mencapai 5.428 orang dan Jumat (21/5) mencapai 2.759 orang.

Sebelumnya, jumlah kunjungan ke Ragunan paling tinggi terjadi pada Selasa 18 Mei 2021 mencapai 9.814 orang wisatawan atau saat perdana dibuka kembali setelah sempat tutup 16-17 Mei 2021 karena penguatan protokol kesehatan dan libur satwa.

Baca juga : Pemudik Berdatangan, Begini Petugas Gabungan Door to Door Tes Swab Antigen di Tebet
ANTARA

Berita terkait

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

2 hari lalu

Bulog Salurkan Bantuan Pangan di Jakarta Selatan

Perum Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Tahap II berupa beras kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

3 hari lalu

Urban Forest Cipete: Jam Buka, Lokasi, dan Daya Tariknya

Bagi Anda yang ingin healing atau sekadar duduk menikmati ruang terbuka di area Jakarta bisa datang ke Urban Forest Cipete. Ini rute dan jam bukanya.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

9 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Wisata Instagramable di Purwakarta

Akhir pekan, Anda bisa mengunjungi wisata di Purwakarta yang memiliki wisata alam indah. Berikut tempat wisata di Purwakarta.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

11 hari lalu

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

Berikut ini beberapa tempat wisata instagramable di Cianjur yang bisa Anda kunjungi. Ada waduk hingga Taman Bunga Nusantara.

Baca Selengkapnya

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

18 hari lalu

10 Tempat Wisata Paling Populer di Indonesia Versi Tripadvisor

Berikut ini Deretan daftar tempat wisata paling populer di Indonesia versi Tripadvisor, didominasi oleh objek wisata di Bali.

Baca Selengkapnya

Ragunan Jadi Tujuan Favorit saat Libur Lebaran, Sabtu 13 April Dikunjungi 112 Ribu Orang

21 hari lalu

Ragunan Jadi Tujuan Favorit saat Libur Lebaran, Sabtu 13 April Dikunjungi 112 Ribu Orang

Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu lokasi favorit warga untuk memanfaatkan libur lebaran. Pada Sabtu, pengunjungnya mencapai 112 ribu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

22 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

22 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

22 hari lalu

5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

Libur Lebaran tidak selalu harus berkunjung ke tempat wisata, daripada berdesak-desakan, beragam kegiatan menyenangkan bisa dilakukan di rumah.

Baca Selengkapnya

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

23 hari lalu

Jadi Tempat Rekreasi Favorit, Ragunan Tembus Lebih dari 67 Ribu Pengunjung di Hari Kedua Lebaran

Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan diserbu pengunjung pada hari kedua Hari Raya Idul Fitri 2024, tembus lebih dari 67 ribu pengunjung.

Baca Selengkapnya