Menyeruput Kopi di BSD Akhir Pekan Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 8 Oktober 2021 18:50 WIB

Ilustrasi kopi. Unsplash.com/Kira Auf Der Heide

TEMPO.CO, Jakarta – Kawasan BSD, Tangerang Selatan bisa jadi pilihan tepat untuk mengisi liburan di akhir pekan besok. Ada beberapa tempat kongko yang dapat menjadi pilihan pembaca Tempo:

1. Adara Coffee

Booming kedai kopi saat ini masih terus terjadi, berbagai tempat minum kopi itu tumbuh subur di mana–mana. Salah satu yang bisa dikunjungi saat ke BSD adalah Adara Coffee.

Penampilan dari luar terlihat kecil, tetapi apabila kita memasuki area outdoor, maka akan ditemukan area yang luas memanjang. Adara Coffee cocok buat kalian yang ingin temu kangen dengan teman-teman.

Lokasi : Jl. Ciater Raya No. 41, Ciater, BSD City Kota Tangerang Selatan

Advertising
Advertising

Jam operasional : Weekdays – 14.00-22.00 WIB / Weekend – 15.00-22.00 WIB

2. Kedai Kopi Mantap Djiwa

Kedai Kopi Mantap Djiwa memiliki nuansa rumahan, karena coffee shop tersebut sebelumnya merupakan sebuah rumah hunian klasik yang kemudian dirombak. Kedai tersebut memiliki halaman belakang yang cukup luas, saat sore hari pengunjung bisa menikmati angin sejuk karena terdapat pohon rindang.

Lokasi : Jl. Suplir H2 No. 15, Griya Loka BSD, Tangerang Selatan.

Jam operasional : setiap hari pukul 09.00-20.00 WIB

3. Lapan Pagi Coffee & Snack

Bagi kalian yang ingin sarapan sekalian nongkrong di pagi hari, Lapan Pagi Coffe & Snack pilihan yang tepat. Kedai kopi ini memiliki area indoor dan outdoor yang cukup luas, tak hanya itu mereka menyediakan berbagai menu sarapan yang lezat.

Lokasi : Ruko Piazza at The Mozia, Blok E8, No. 18, BSD City, Tangerang Selatan.

Jam operasional : setiap hari pukul 07.00-20.00 WIB.

4. Hygge Signature

Nah tempat nongkrong ini bisa didatangi bersama keluarga karena memiliki area indoor dan outdoor yang luas. Hygge Signature juga tidak kalah hitsnya dari tempat nongkrong yang lain, karena tempatnya yang estetik dan Instagramable.

Lokasi : Upperwest Experience Center, Jl. BSD Raya Barat, CBD 55, Sampora.

Jam operasional : setiap hari 08.00-21.00 WIB.

5. Kopi Kalyan

Ini adalah salah satu kedai kopi yang banyak dikunjungi warga Jakarta Selatan dan Tangerang Selatan. Di BSD ini juga menjadi tempat kongko favorit.

Lokasi : Ruko Perkantoran No. 21, Jl. BSD Raya Utama, Pagedangan.

Jam operasional : Senin – Jumat 08.30-21.00 WIB / Sabtu – Minggu 08.00-21.00 WIB

6. Kumulo Creative Compound

Kumulo merupakan sebuah area luas yang terdiri dari tenant-tenant kecil yang menjual produk lokal seperti menjual kerajinan tangan serta skincare. Selain itu ada juga yang menjual minuman, dessert, serta snail spa.

Lokasi : The Breeze BSD City, Unit Lake Level 77A, Sampora.

Jam operasional : Senin – Jumat 10.00-18.00 WIB / Sabtu – Minggu 08.00-20.00 WIB

Enam tempat di BSD tersebut bisa jadi pilihan untuk dikunjungi di akhir pekan ini. Menikmati lokasi yang estetik sambil menyeruput kopi adalah kemewahan sendiri di akhir pekan ini. Jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

SYIFA INDRIANI

Berita terkait

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

7 jam lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

Gempa Bermagnitudo 4,8 Guncang Banten, BMKG: Belum Ada Laporan Kerusakan

2 hari lalu

Gempa Bermagnitudo 4,8 Guncang Banten, BMKG: Belum Ada Laporan Kerusakan

Gempa tektonik bermagnitudo 4,8 mengguncang wilayah Banten dan sekitarnya. BMKG mencatat waktu kejadiannya pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 15.27 WIB.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

2 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

4 hari lalu

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

Tak cuma Kapolres, Wahyu Riadi, Sales Manager PT Sampurna Sistem Indonesia, melaporkan DAU dan ES petinggi PT Kobe Boga Utama ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

4 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

5 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Kawal Putusan BRIN, Ratusan Warga Muncul Akan Kembali Aksi Besok

7 hari lalu

Kawal Putusan BRIN, Ratusan Warga Muncul Akan Kembali Aksi Besok

Besok, ratusan warga Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan akan kembali menggeruduk kantor BRIN untuk meminta hasil mediasi.

Baca Selengkapnya

BRIN Wacanakan Alihkan Jalan ke Lingkar Baru, Warga Setu Tangerang Selatan Anggap Belum Layak

7 hari lalu

BRIN Wacanakan Alihkan Jalan ke Lingkar Baru, Warga Setu Tangerang Selatan Anggap Belum Layak

Warga Setu, Kota Tangerang Selatan menolak pengalihan akses jalan Lingkar Baru BRIN sebagai jalan pengganti. Dianggap tidak layak untuk digunakan.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

7 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

10 hari lalu

Warga Tangsel-Bogor Tolak Penutupan Jalan Serpong-Parung, BRIN: Bukan Penutupan tapi Pengalihan

BRIN Yan Riyanto membantah jika institusinya menutup jalan Serpong-Parung. Dia menyebut BRIN hanya mengalihkan arus jalan.

Baca Selengkapnya