Jakarta PPKM Level 1, Satpam di Perkantoran Thamrin Cek Rutin Pegawai yang Masuk

Reporter

Tempo.co

Jumat, 5 November 2021 07:19 WIB

Sejumlah kendaraan melintas di kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta, Ahad, 7 Juni 2020. Memasuki PSBB masa transisi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan melakukan pembatasan kendaraan dengan rekayasa ganjil - genap untuk sepeda motor dan mobil. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Wilayah DKI Jakarta dinyatakan sudah dalam status PPKM Level 1, artinya terdapat sejumlah pelonggaran kegiatan di masyarakat, perkantoran dan sejumlah tempat publik.

Salah satu yang mengalami pelonggaran dalam status PPKM Level 1 adalah soal pelaksanaan kerja di kantor, Work From Office atau WFO.

Berdasarkan aturan yang di tetapkan, sektor non-esensial daerah dengan PPKM level 1 dapat melaksanakan kegiatan bekerja dari kantor maksimal 75 persen.

Berdasarkan penelusuran Tempo, sejumlah wilayah perkantoran di Jalan Thamrin, Jakarta Pusat belum sepenuhnya menggelar kerja dari kantor, sebagian karyawan masih melaksanakan WFH.

“Kalau disini masih belum full, paling 70 persen dan sisanya WFH,” Ujar Ryan Security Officer Wisma Nusantara saat ditemui, Kamis, 4 November 2021.

Advertising
Advertising

Begitupun dengan gedung perkantoran Plaza Bank Index, menurut penuturan Kurniawan selaku Security Plaza Bank Index, kantornya masih akan mengikuti ketentuan dari level PPKM.

“Kita ngikutin levelnya waktu level 3 kita 50 persen, level 2 75 persen, dan sekarang level 1 masih belum 100 persen,” Ujar Kurniawan

Plaza Bank Index memiliki peraturan yang ketat meski kini sudah PPKM Level 1, setiap hari mereka selalu mengecek jumlah karyawan yang ada di setiap tenant-tenant yang ada.

“Kita setiap jam 10 pagi kontrol ngecek tenant, kita bawa catatan buku ada Indosat, ada BCA dan lainnya untuk pengecekan karyawan,” ujar Kurniawan.

Kurniawan juga menjelaskan untuk jam kerja, meski sudah ada kelonggaran tetapi jam kerja mereka belum sampai jam 5 sore.

“Jam kerja kita tetap, waktu PPKM level 3 kita kantor sampe jam tiga, sekarang pun tetep belum jam lima, sekitar jam empat, paling telat ya setengah lima,” kata Kurniawan.

Dari wawancara Tempo terhadap para satpam, protokol kesehatan tidak diabaikan meskipun kini sudah PPKM Level 1. Plaza Bank Index misalnya, menerapkan protokol kesehatan yang sesuai dengan anjuran pemerintah.

“Kita dari pertama masuk cuci tangan, kedua pengecekan suhu, ketiga hand sanitizer, keempat jaga jarak jaga jarak, dan kelima jumlah karyawan yang masih mengikuti level pemerintah,” jelasnya.

KHANIFAH JUNIASARI

Baca juga: Mall Grand Indonesia Saat PPKM Level 1, Food Court Restoran Ramai Pengunjung

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

7 jam lalu

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

Jakarta masuk dalam daftar 50 kota maritim terkemuka di dunia, peringkat satu sebagai kota dengan kantor pusat perusahaan pelayaran terbanyak di dunia

Baca Selengkapnya

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

1 hari lalu

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

BMKG memperkirakan Jakarta berawan hari ini, Selasa, 14 Mei 2024, dengan sedikit potensi hujan pada siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

2 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

BMKG memperkirakan Jakarta cerah sepanjang hari ini, Senin, 13 Mei 2024. Tak ada potensi hujan hingga esok dinihari.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

3 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

4 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan hujan ringan siang ini.

Baca Selengkapnya

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

4 hari lalu

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

BMKG perkirakan cuaca Jakarta cenderung cerah berawan sepanjang hari ini, Sabtu, 11 Mei 2024. Hanya ada sedikit potensi hujan ringan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

5 hari lalu

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

Platform akomodasi OYO mencatat Jakarta dan Makassar adalah dua kota tertinggi pemesanan akomodasi selama Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

7 hari lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

8 hari lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

8 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya