Pembukaan Alun-alun Kota Bogor, Pengunjung Wajib Scan PeduliLindungi

Senin, 14 Maret 2022 16:20 WIB

Aplikasi PeduliLindungi dan alat cek suhu badan di pintu keluar Alun-Alun Kota Bogor di Jalan Dewi Sartika Kota Bogor, Jawa Barat, Senin 14 Maret 2022. ANTARA/Linna Susanti

TEMPO.CO, Bogor - Alun-alun Kota Bogor mulai dibuka lagi pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 di kota tersebut. Kepala Bidang Pengelolaan Keanekaragaman Hayati Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Bogor Irfan Zacky mengatakan pemerintah menyosialisasikan penggunaan aplikasi PeduliLindungi dan pengecekan suhu badan terhadap pengunjung.

Irfan mengatakan 20 penjaga taman disiagakan untuk mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan di ruang publik tersebut. Sebanyak 10 petugas berjaga sejak pagi hingga sore, sedangkan sisanya berjaga pada malam hingga pagi hari.

"Untuk jaga pintu masuk dan keluar taman masing-masing dua orang," kata Irfan di pintu keluar alun-alun di Jalan Dewi Sartika, Senin 14 Maret 2022.

Alun-alun Bogor mempunyai dua pintu masuk di Jalan Nyi Raja Permas dan dua pintu keluar di Jalan Dewi Sartika.

Untuk menghadapi pembukaan alun-alun, pemerintah telah menyiapkan papan QR Code aplikasi Pedulilindungi dan alat cek suhu badan. Para penjaga juga telah memahami aturan PPKM Level 2, seperti jumlah pengunjung dibatasi 75 persen dari total kapasitas. Jam kunjungan juga dibatasi mulai pukul 07.00 hingga 18.00.

Selanjutnya belum banyak pengunjung...

<!--more-->

Pada hari ini, jumlah pengunjung belum banyak. Sosialisasi pembukaan taman selama PPKM Level 2 baru dilakukan beberapa hari saja, termasuk untuk Alun-Alun Kota Bogor.

Belum semua fasilitas taman dibuka. Area olahraga yang dibuka hanya bagian jalur olahraga lari atau lintasan joging. Anak-anak belum diperbolehkan masuk area fitnes.

Area permainan anak hanya ayunan dan jungkat-jungkit. Area pentas seni juga hanya dibuka untuk swafoto.

Pengunjung alun-alun juga dilarang merokok di area taman. Petugas akan menegur pengunjung yang melanggar ketentuan.

Hingga Senin siang, terlihat ada beberapa keluarga yang membawa anak balita ke taman tersebut. Seorang pengunjung, Ratna, datang bersama anak dan suami untuk melihat alun-alun yang diresmikan pada akhir 2021 tersebut.

"Waktu peresmian itu kan warga belum boleh masuk, keburu ditutup. Saya mau ngerasain aja," kata warga Bogor tersebut.
Silfia, warga Kabupaten Bogor, sengaja datang untuk berjalan-jalan karena akses Alun-alun Kota Bogor itu dekat dengan pasar dan stasiun KRL. "Anak bisa main, baliknya belanja. Jalan-jalan sebelum Ramadan," ujarnya.

Berita terkait

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Bogor untuk Tahun Baruan

11 Desember 2023

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Bogor untuk Tahun Baruan

Ada banyak tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk perayaan tahun baru. Ada pilihan wisata perkotaan hingga alam. Ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Pemberlakuan PPKM Jawa Bali Juli 2021, dari Darurat Hingga Perpanjangan

4 Juli 2023

Kilas Balik Pemberlakuan PPKM Jawa Bali Juli 2021, dari Darurat Hingga Perpanjangan

PPKM Jawa Bali pertama kali diterapkan pada 3 Juli 2021 lalu, begini kilas balik kronologisnya?

Baca Selengkapnya

Bahlil Curhat Dana Minim Online Single Submission: Seperti Avanza Rusak, Beda dengan Peduli Lindungi hingga..

9 Juni 2023

Bahlil Curhat Dana Minim Online Single Submission: Seperti Avanza Rusak, Beda dengan Peduli Lindungi hingga..

Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia curhat soal anggaran i Online Single Submission yang kecil.

Baca Selengkapnya

Huawei Band 8 Meluncur, Klaim Hitung dan Pantau Kesehatan Lebih Akurat

26 Mei 2023

Huawei Band 8 Meluncur, Klaim Hitung dan Pantau Kesehatan Lebih Akurat

Huawei Device Indonesia meluncurkan Huawei Band 8 pada Kamis, 25 Mei 2023. Dihadiri petinggi dari DTO Kementerian Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Cara Update PeduliLindungi ke Aplikasi SatuSehat Mobile

13 Maret 2023

Cara Update PeduliLindungi ke Aplikasi SatuSehat Mobile

Update aplikasi PeduliLindungi menjadi SatuSehat Mobile sangat penting dilakukan agar pengguna bisa menikmati fitur baru yang ditawarkan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengunduh Sertifikat Vaksin di Aplikasi Satu Sehat Mobile

8 Maret 2023

Begini Cara Mengunduh Sertifikat Vaksin di Aplikasi Satu Sehat Mobile

Untuk dapat mengunduh sertifikat vaksin di Satu Sehat Mobile, berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan.

Baca Selengkapnya

Migrasi PeduliLindungi, Pengguna Kereta Kini Boarding Pakai SatuSehat

5 Maret 2023

Migrasi PeduliLindungi, Pengguna Kereta Kini Boarding Pakai SatuSehat

Aplikasi SatuSehat sudah dapat digunakan untuk proses boarding kereta.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Cek Sertifikat Vaksin di Aplikasi SatuSehat Mobile

4 Maret 2023

Begini Cara Cek Sertifikat Vaksin di Aplikasi SatuSehat Mobile

Karena terbilang masih sangat baru, banyak pengguna kesulitan mengakses sertifikat vaksin di aplikasi SatuSehat Mobile.

Baca Selengkapnya

Cara Gunakan Aplikasi Satu Sehat Pengganti PeduliLindungi

3 Maret 2023

Cara Gunakan Aplikasi Satu Sehat Pengganti PeduliLindungi

Untuk bisa menggunakan aplikasi Satu Sehat Anda hanya perlu mengupdate melalui Google Play Store aplikasi PeduliLindungi tanpa harus menginstall lagi.

Baca Selengkapnya

Migrasi PeduliLindungi ke SatuSehat Lancar, Penumpang Kereta Tidak Perlu Bawa Sertifikat Vaksin

3 Maret 2023

Migrasi PeduliLindungi ke SatuSehat Lancar, Penumpang Kereta Tidak Perlu Bawa Sertifikat Vaksin

PT KAI menegaskan penumpang kereta tak lagi perlu membawa dokumen atau sertifikat vaksin Covid-19. Migrasi Pedulilindungi ke Satusehat telah rampung.

Baca Selengkapnya