Polres Metro Jakarta Barat Tangkap 206 Orang yang Hendak Demo 11 April

Selasa, 12 April 2022 08:55 WIB

Sejumlah orang ditangkap oleh kepolisian menjelang demo mahasiswa di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin, 11 April 2022. Mereka ditangkap karena diduga sebagai penyusup dalam demo yang akan digelar oleh mahasiswa. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Polres Metro Jakarta Barat menangkap 206 orang yang hendak mengikuti demo 11 April 2022 di depan Gedung DPR RI. Mereka ditangkap di beberapa lokasi yang ada di wilayah Jakarta Barat.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo menerangkan mereka yang ditangkap terdiri dari pelajar dan masyarakat umum yang diduga hendak mengikuti aksi di Gedung DPR.

"Kami lakukan pemeriksaan untuk menghindari adanya masyarakat membawa barang-barang yang berbahaya agar demo para mahasiswa tersebut bisa berjalan lancar," ujar Ady Wibowo lewat keterangan tertulis nya, Selasa, 12 April 2022.

Ratusan orang yang berhasil ditangkap tersebut langsung didata oleh Polisi. Setelah itu mereka lalu dipulangkan ke rumah masing-masing. Jika melihat ada yang belum vaksin, Polres Metro Jakarta Barat pun tak ragu untuk menawarkannya vaksin.

"Kami data dulu, tak hanya itu saja kami juga memberikan mereka kesempatan untuk bisa memperoleh vaksinasi bagi yang belum mendapatkan vaksinasi baik itu dosis 1, dosis 2 maupun booster," kata dia.

Ady menjelaskan bahwa Polres Metro Jakarta Barat juga menyediakan buka puasa bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.

"Kami sediakan mereka makanan dan minuman bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa," ujar dia.

Dari 206 orang yang ditangkap Polres Metro Jakarta Barat, tidak ditemukan ada yang membawa senjata tajam maupun barang berbahaya.

"Alhamdulillah, tidak ada yang membawa barang berbahaya. Kami akan segera pulangkan mereka ke rumah masing-masing," ucap Ady.

Meski begitu, untuk para remaja yang masih berstatus pelajar akan terlebih dahulu dipanggil pihak sekolah maupun orang tuanya. Para pelajar itu akan disuruh membuat surat pernyataan untuk tidak ikut aksi demonstrasi lagi.

"Sebelum dipulangkan terlebih dahulu mereka membuat surat pernyataan agar tidak mengikuti aksi demo dan lebih fokus untuk belajar menimba ilmu," kata dia.

Baca juga: Ingin Ikut Demo BEM SI, Massa dari Purnawirawan Berkumpul di Patung Kuda

Berita terkait

Modus Penipuan Jual-Beli Motor, Pelaku Menduplikasi Akun Resmi dan Memasang Iklan di Instagram

9 hari lalu

Modus Penipuan Jual-Beli Motor, Pelaku Menduplikasi Akun Resmi dan Memasang Iklan di Instagram

Pelaku membujuk korban untuk melakukan transaksi secepatnya secara halus dengan cara mengatakan bahwa sudah ada seseorang yang menawar motor tersebut.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Tangkap Bos Judi Online Berapi 138 dan Gacoan 79

23 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Tangkap Bos Judi Online Berapi 138 dan Gacoan 79

Dua website judi online itu telah beroperasi selama enam bulan dan punya omzet Rp 60 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Polisi Umumkan Artis Andrew Andika dan 5 Teman Lainnya Positif Sabu, Akan Direhabilitasi

30 hari lalu

Polisi Umumkan Artis Andrew Andika dan 5 Teman Lainnya Positif Sabu, Akan Direhabilitasi

Andrew Andika dan kelima pengguna narkoba lainnya tidak akan diproses penjara, tetapi akan menjalani rehabilitasi.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 5.614 Personel untuk Amankan Pelantikan Anggota DPR

31 hari lalu

Polda Metro Jaya Kerahkan 5.614 Personel untuk Amankan Pelantikan Anggota DPR

Polda Metro Jaya menyiapkan ribuan personel untuk mengamankan pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Geledah Lab Narkoba Rahasia di Rumah Mewah Bekasi, Polres Metro Jakarta Barat Sita 105 Kg Tembakau Sintetis Siap Edar

36 hari lalu

Geledah Lab Narkoba Rahasia di Rumah Mewah Bekasi, Polres Metro Jakarta Barat Sita 105 Kg Tembakau Sintetis Siap Edar

Polres Metro Jakarta Barat menyita 105 kilogram tembakau sintetis (sinte) di laboratorium gelap narkoba di kawasan Bekasi.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 3 Pelaku Penyiraman Air Keras terhadap Anggota Patroli yang Bubarkan Tawuran di Jakarta Barat

38 hari lalu

Polisi Tangkap 3 Pelaku Penyiraman Air Keras terhadap Anggota Patroli yang Bubarkan Tawuran di Jakarta Barat

Penangkapan dilakukan setelah penyiraman air keras yang terjadi pada Sabtu dinihari, 21 September 2024.

Baca Selengkapnya

Waktu dan Lokasi Tawuran di Palmerah Berdasarkan Janjian di Instagram Lalu Disiarkan Langsung

51 hari lalu

Waktu dan Lokasi Tawuran di Palmerah Berdasarkan Janjian di Instagram Lalu Disiarkan Langsung

Kelompok yang terlibat tawuran di Palmerah membuat janjian terlebih dahulu di Instagram sebelum bertarung di lapangan.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Pelaku Penyiraman Air Keras ke Pengendara Motor di Cengkareng

57 hari lalu

Polisi Buru Pelaku Penyiraman Air Keras ke Pengendara Motor di Cengkareng

Dua pelaku penyiraman air keras membuntuti dan mendekati korbannya yang mengendarai sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Disdik DKI Jakarta Catat Ada 92 Siswa Ditahan Polisi karena Ikut Demo Tolak RUU Pilkada

24 Agustus 2024

Disdik DKI Jakarta Catat Ada 92 Siswa Ditahan Polisi karena Ikut Demo Tolak RUU Pilkada

Disdik DKI Jakarta mengerahkan timnya untuk menindaklanjuti siswa yang ditangkap polisi akibat ikut demo kawal RUU Pilkada.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Klaim 105 Demonstran Dilepas dalam Keadaan Baik-Baik Saja

24 Agustus 2024

Polres Metro Jakarta Barat Klaim 105 Demonstran Dilepas dalam Keadaan Baik-Baik Saja

Polres Metro Jakarta Barat melepas 105 demonstran yang ditangkap saat aksi tolak pembahasan RUU Pilkada di DPR.

Baca Selengkapnya