Tawuran Pelajar di Tangsel, Emak-emak Mau Belanja Sayuran Jadi Korban

Kamis, 13 Oktober 2022 20:54 WIB

Ilustrasi tawuran pelajar. Dok. TEMPO/Dasril Roszandi;

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Seorang ibu menjadi korban dalam tawuran antara siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Tangerang Selatan.

Kepala Polres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Besar Sarly Sollu mengatakan emak-emak tersebut bernama Ririn, 58 tahun, yang saat kejadian hendak membeli sayuran. Ia menyebut kejadian nahas tersebut terjadi pada Sabtu, 8 Oktober 2022 sekitar pukul 03.30 WIB di Jl KH Hajar Dewantara, Ciputat, Tangsel.

"Kelompok SMP Paramarta dan kelompok SMAN 9 sudah janjian melalui media sosial untuk melakukan tawuran dan disepakati di depan Bintang Kejora Jl KH Hajar Dewantara," katanya kepada wartawan, Kamis, 13 Oktober 2022.

Ia menjelaskan kelompok SMAN 9 berjumlah 15 orang dengan mengendarai sepeda motor dari arah Gang Beo sedangkan kelompok SMP Paramarta berjumlah delapan orang dari arah Ciputat. Keduanya langsung melakukan tawuran di TKP.

"Pada saat terjadi tawuran korban Ririn yang tengah melintas di TKP untuk belanja sayuran di Pasar Ciputat terkena sabetan senjata tajam dari kelompok SMP Paramarta.

Advertising
Advertising

Tawuran ini juga menimbulkan korban dari kalangan SMP Paramarta, yakni siswa berinisial AN yang terkena luka bacok di bagian kepala bagian belakang.

Menurut Sarly, atas kejadian tersebut pihaknya melakukan penyelidikan terhadap kedua kubu yang melakukan tawuran. Hasilnya, total ada 10 orang yang ditangkap dan sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Sepuluh orang tersebut terdiri dari lima orang SMP Paramarta dan lima orang lainnya siswa SMAN 9. Adapun para pelaku tawuran tersebut berinsial AR, (15) NM, (15) RA (14), RF (16), dan RG (16) dari SMAN 9. Sementara dari SMP Paramarta berinisial ZA (15), AN (16), RAP (16), KP (16), dan AF (16).

"Para pelaku ditangkap pada Senin dan Selasa 10 dan 11 Oktober 2022 di Ciputat, Tangsel. Selain menangkap pelaku kita juga mengamankan barang bukti berupa sebilah senjata tajam (sajam) Samurai, satu buah lempengan besi menyerupai celurit, satu buah besi panjang menyerupai pedang, empat sajam jenis celurit," tuturnya.

Baca juga: Kapolda Metro Kukuhkan Tim Antitawuran di Manggarai, Tugasnya Merangkul Pelaku

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

9 jam lalu

Puluhan Anggota Gangster Hendak Tawuran Diciduk di 3 Lokasi di Semarang, Sebagian Besar Masih di Bawah Umur

Pada saat penangkapan anggota gangster yang hendak tawuran itu, tiga orang melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke sungai.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

19 jam lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

2 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

4 hari lalu

Selain Laporkan Kapolres Tangsel, Bos PT SSI Juga Laporkan Petinggi PT KBU Kasus Dugaaan Penggelapan

Tak cuma Kapolres, Wahyu Riadi, Sales Manager PT Sampurna Sistem Indonesia, melaporkan DAU dan ES petinggi PT Kobe Boga Utama ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

5 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak di Tengah Pelemahan Rupiah

5 hari lalu

OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak di Tengah Pelemahan Rupiah

OJK memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

23 hari lalu

Heru Budi Bakal Cabut KJP Pelajar yang Konvoi Bawa Sajam di Jakpus

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono akan mencabut Kartu Jakarta Pintar (KJP) pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat konvoi di Senen

Baca Selengkapnya

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

23 hari lalu

38 Remaja Diamankan Lantaran Diduga Hendak Tawuran Berkedok SOTR di Depok, 5 Orang Positif Narkoba

Polres Metro Depok AKBP Markuat pengamanan 38 remaja itu berawal dari tim patroli melihat mereka sedang berkumpul.

Baca Selengkapnya

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

25 hari lalu

170 Remaja Terjaring Penindakan Konvoi dan Hendak Tawuran, 2 di antaranya Positif Narkoba

Polda Metro Jaya dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumpulkan puluhan remaja di halaman Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

33 hari lalu

Gelar Sahur on the Road dengan Konvoi Motor, 31 Remaja di Pancoran Diciduk Polisi

Dari para peserta sahur on the road itu, polisi menyita 16 unit sepeda motor, satu buat petasan yang sudah kosong, hingga bambu.

Baca Selengkapnya