Soal Penutupan Jalan Akses Gang Besan, DPRD Tangsel: Kami Akan Panggil Lurah Hingga Kapolsek

Jumat, 3 Maret 2023 15:35 WIB

Puluhan warga Gang Besan mengadu ke DPRD Kota Tangerang Selatan minta akses jalan dibuka lagi, Kamis, 2 Maret 2023. TEMPO/Muhammad Iqbal

TEMPO.CO, Tangerang - DPRD Kota Tangerang Selatan geram mendapat aduan masyarakat soal penutupan jalan akses Gang Besan, Kampung Ciceuntang, Kelurahan Rawa Buntu. Rencananya, DPRD akan menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dan memanggil beberapa pihak terkait.

RDP ini akan membahas penutupan jalan akses warga Gang Besan yang ditutup dengan tembok beton. Masyarakat yang keberatan kemudian mendatangi DPRD Kota Tangsel kemarin.

Zulham Firdaus, Wakil Komisi 4 DPRD Kota Tangerang Selatan mengatakan penutupan akses jalan tersebut jelas melanggar hak asasi manusia.

"Sedang kami lakukan komunikasi dengan pemilik lahan yang diwakili Bayu. Jalan itu sudah puluhan tahun kan, dalam berkas HAM itu ada hak atas akses jalan," ujarnya kepada TEMPO, Jumat 3 Maret 2023.

Setelah melihat perkara tersebut, DPRD tidak membenarkan jika akses jalan yang ada sejak puluhan tahun ini ditutup. Apalagi penutupan dilakukan untuk kepentingan pribadi.

Penutupan akses jalan lingkungan di Kampung Cicentang, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Senin, 6 Februari 2023. TEMPO/Muhammad Iqbal

"Apapun bentuk kejadian dan permasalahannya yang ada pandangan dalam pribadi saya tidak dibenarkan menutup atau bahasanya itu menghilangkan hak dan aktivitas pendidikan, kesehatan keseharian dan macam-macam," kata Zulham.

Dirinya berharap pemilik lahan bisa membuka akses jalan tersebut. Sehingga warga sekitar bisa kembali menggunakan akses jalan tersebut kembali.

"DPRD meminta untuk segera dan cepat menindak lanjuti dan memastikan jalan itu harus berfungsi lagi. Saya juga bakal memanggil pihak terkait, lurah, camat, dan Kapolsek untuk bisa RDP," kata Zulham.

Penutupan jalan akses itu berdampak buruk bagi warga Gang Besan. Jalan itu merupakan akses terdekat untuk masuk ke lingkungan warga. "Kalau ada yang sakit, ambulance nanti susah lewatnya. Belum lagi kalau ada kebakaran, jadi saya berharap bisa segera dibuka lagi, kalau memang ada persoalan secara personal bisa di musyarawahkan," tambahnya.

MUHAMMAD IQBAL

Pilihan Editor:
Penutupan Jalan Akses Dipagar Beton Untuk Lahan Parkir, Warga Cicentang Resah


Berita terkait

Mahasiswa Katolik Unpam Tangsel Jadi Korban Penganiayaan Saat Berdoa Rosario di Sebuah Rumah

1 jam lalu

Mahasiswa Katolik Unpam Tangsel Jadi Korban Penganiayaan Saat Berdoa Rosario di Sebuah Rumah

Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Tangsel jadi sasaran penganiayaan saat berdoa rosario di sebuah rumah.

Baca Selengkapnya

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

2 hari lalu

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

Polisi menangkap 10 anggota gengster di Tangsel setelah menyerang dan melukai dua orang di Bintaro.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

3 hari lalu

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

3 hari lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

Aksi Hari Buruh di Patung Kuda: Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Perwira, TL Harmoni Ditutup

5 hari lalu

Aksi Hari Buruh di Patung Kuda: Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Perwira, TL Harmoni Ditutup

Polres Jakarta Pusat mengimbau warga yang ingin ke arah Monas mencari jalan alternatif karena ada aksi peringatan Hari Buruh di Patung Kuda

Baca Selengkapnya

Kisruh Rumah Dinas Puspiptek, Pensiunan Peneliti Pernah Laporkan BRIN ke Kejaksaan Agung

5 hari lalu

Kisruh Rumah Dinas Puspiptek, Pensiunan Peneliti Pernah Laporkan BRIN ke Kejaksaan Agung

Penghuni rumah dinas Psupiptek Serpong mengaku pernah melaporkan BRIN ke Kejaksaan Agung atas dugaan penyalahgunaan aset negara

Baca Selengkapnya

Rebutan Lahan Parkir Gereja, Jari Juru Parkir Digigit hingga Putus

5 hari lalu

Rebutan Lahan Parkir Gereja, Jari Juru Parkir Digigit hingga Putus

Iwan Masito, seorang juru parkir dibekuk unit Reskrim Polsek Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

6 hari lalu

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban BRIN soal Perintah Pengosongan Rumah Dinas di Puspitek Serpong

6 hari lalu

Begini Jawaban BRIN soal Perintah Pengosongan Rumah Dinas di Puspitek Serpong

Manajemen BRIN angkat bicara soal adanya perintah pengosongan rumah dinas di Puspitek, Serpong, Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

6 hari lalu

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta mendesak untuk melakukan kajian yang matang sebelum menerapkan kebijakan pembatasan kendaraan pribadi sesuai UU DKJ.

Baca Selengkapnya