Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Pengemudi Mercy Tabrak Pengendara Motor Diusut Sesuai Prosedur

Rabu, 5 April 2023 08:17 WIB

Ibunda MM, pengemudi Mercy yang tabrak pengendara motor di Pasar Minggu, ditemani kuasa hukumnya mendatangi Polres Jakarta Selatan pada Senin, 3 April 2023. TEMPO/Ami Heppy

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Metro Jaya memastikan penyidikan kasus kecelakaan pengemudi Mercy tabrak pengendara motor di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, ditangani sesuai prosedur.

"Tentunya kita sama-sama menunggu, yakin bahwasanya penyidik telah melakukan langkah-langkah ini sesuai dengan prosedur," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko di Polda Metro Jaya, Selasa, 4 April 2023.

Kasus kecelakaan yang menewaskan penumpang sepeda motor itu naik tahap penyelidikan menjadi penyidikan setelah dilakukan gelar perkara Selasa pukul 14.00 hingga 18.00. Polisi telah menemukan adanya dugaan unsur tindak pidana dalam kasus ini yang berkaitan dengan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Barang bukti yang sudah dikumpulkan berupa rekaman kamera CCTV di sekitar Jalan Masjid Almakmur Nomor 99, Pejaten Timur, Pasar Minggu. Selain itu polisi telah minta keterangan 10 orang saksi dan dibuat Berita Acara Pemeriksaan (BAP).

"Sehingga konstruksi perkara ini dalam proses BAP dengan alat bukti lainnya akan dianalisis," kata Trunoyudo.

Kecelakaan itu terjadi Minggu, 12 Maret 2023 sekitar pukul 02.00. Mobil Mercedes-Benz yang dikemudikan Maulana Malik (18 tahun) menabrak Honda Vario yang dikendarai oleh Sahlan Bayu (19 tahun) beserta orang yang diboncengnya, Syamil (19 tahun).

Advertising
Advertising

Syamil tewas di tempat, sedangkan Sahlan dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Minggu. Pada saat itu, pengemudi Mercy Maulana Malik, anak pasangan Ira Riswana dan Kombes Pol Abu Bakar Tertusi, juga ikut mengantarkan korban kecelakaan ke rumah sakit.

Penyebab kecelakaan diduga berawal dari pengendara motor yang menerobos lampu merah.
Sedangkan pengemudi Mercy melaju saat lampu lalu lintas hijau.

Trunoyudo menuturkan, dalam kasus kecelakaan pengemudi Mercy anak pejabat Polri ini belum ada orang yang dijadikan tersangka. Sangkaan pasal pun juga belum dijerat. "Tersangkanya belum, di sini baru proses adanya suatu dugaan pidana, nanti ke penyidikan," tuturnya.

Pilihan Editor: Kasus Pengemudi Mercy Anak Pejabat Polri Tabrak Pengendara Motor Naik Penyidikan, Belum Ada Tersangka

Berita terkait

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

1 hari lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya

KNKT Ungkap Bus Putera Fajar yang Alami Kecelakaan di Subang Diubah Bentuk: Dari Normal Deck jadi High Deck

3 hari lalu

KNKT Ungkap Bus Putera Fajar yang Alami Kecelakaan di Subang Diubah Bentuk: Dari Normal Deck jadi High Deck

KNKT masih menganalisis ada atau tidaknya pengaruh perubahan bentuk bus pariwisata yang tidak semestinya hingga menyebabkan kecelakaan maut.

Baca Selengkapnya

Tersangka Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Bisa Bertambah, Pengusaha dan Karoseri Bus Akan Diperiksa

3 hari lalu

Tersangka Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Bisa Bertambah, Pengusaha dan Karoseri Bus Akan Diperiksa

Kakorlantas Polri menyatakan pihak pengusaha dan karoseri bus bisa diperiksa dalam kasus kecelakaan bus SMK Lingga Kencana.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana di Subang, Polisi Akan Periksa Semua Pihak yang Terlibat

3 hari lalu

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana di Subang, Polisi Akan Periksa Semua Pihak yang Terlibat

Kakorlantas Polri Aan Suhanan mengatakan akan memeriksa semua pihak yang terlibat dalam kecelakaan bus SMK Lingga Kencana di Subang.

Baca Selengkapnya

4 Orang Meninggal, Ini Kronologi Mobil Fortuner Jatuh ke Jurang di Taman Nasional Bromo

3 hari lalu

4 Orang Meninggal, Ini Kronologi Mobil Fortuner Jatuh ke Jurang di Taman Nasional Bromo

Polres Malang mengungkap kronologi mobil Fortuner berpenumpang 9 orang jatuh ke jurang di kawasan Taman Nasional Bromo.

Baca Selengkapnya

Imbas Kecelakaan Bus Putera Fajar di Subang, Kemenhub Rancang Lagi Aturan Jual Beli, Ganti Kepemilikan Kendaraan

3 hari lalu

Imbas Kecelakaan Bus Putera Fajar di Subang, Kemenhub Rancang Lagi Aturan Jual Beli, Ganti Kepemilikan Kendaraan

Kementerian Perhubungan atau Kemenhub sedang menyiapkan berbagai upaya antisipasi kecelakaan lalu lintas oleh bus yang dinilai masih masif kasusnya.

Baca Selengkapnya

7 Pasien Dipulangkan, RS Bhayangkara Brimob Masih Rawat 5 Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

3 hari lalu

7 Pasien Dipulangkan, RS Bhayangkara Brimob Masih Rawat 5 Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Brimob AKBP Taufik Ismail mengatakan 7 pasien korban kecelakaan bus SMK Lingga Kencana dibolehkan pulang.

Baca Selengkapnya

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

3 hari lalu

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan memiliki sejumlah aplikasi guna meningkatkan pelayanan bidang transportasi.

Baca Selengkapnya

Polda Jabar Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

3 hari lalu

Polda Jabar Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Polda Jabar telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dengan Traffic Accident Analysis (TAA) untuk mengetahui penyebab kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Temuan Polisi dan Kemenhub terkait Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana

3 hari lalu

Inilah 5 Temuan Polisi dan Kemenhub terkait Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana

Polisi dan Kemenhub menemukan setidaknya lima temuan terkait kecelakaan bus yang ditumpangi Siswa SMK Lingga Kencana.

Baca Selengkapnya