Seorang Pria di Cakung Ditemukan Tewas Gantung Diri di Pohon

Sabtu, 17 Juni 2023 16:52 WIB

Ilustrasi stop bunuh diri. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pria di Cakung, Jakarta timur, ditemukan tewas gantung diri di pohon.

Kepala Polisi Sektor Cakung Komisaris Syarifah Chaira Sukma mengatakan korban berinisial AW, 32 tahun. Penemuan jasad AW terjadi pada pagi ini.

“Kejadian sekitar jam 06.00 WIB,” kata Kompol Syarifah dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 17 Juni 2023.

Syarifah menjelaskan AW pertama kali ditemukan tewas menggantung di pohon saat petugas keamanan bernama Nur Komarudin sedang patroli di kawasan tersebut. Komarudin mendapatkan informasi dari sopir ojek online jika ada orang gantung diri di pohon dekat Waduk Elok. "Sesampainya di TKP saksi melihat kondisi korban dalam keadaan meninggal dunia,” ucap dia.

Mengetahui ada yang gantung diri, Komarudin menyampaikan hal itu ke rekan kerjanya, M Muslih dan ketua RW 09, Koiman. Kasus ini lalu dilaporkan ke pihak kepolisian. “Polisi datang bersama Damkar,” katanya.

Advertising
Advertising

Syarifah tidak menjelaskan secara rinci siapa AW dan apa yang menyebabkan ia mengakhiri hidupnya. “Saat pemeriksaan pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan,” tuturnya.

Janazah AW akhirnya dibawa pulang pihak keluarga dan dimakamkan.

Video penemuan jasad AW yang menggantung di pohon ini juga tersebar di media sosial. Dalam unggahan akun Instagram @jktnewss, Sabtu, 17 Juni 2023, terlihat suasana salah satu jalan yang ramai dipenuhi warga. Beberapa petugas Pemadam Kebakaran terlihat mengevakuasi AW.

“Sabtu 17 Juni 2023 seorang pria berusia 32 tahun mengakhiri hidupnya dengan menggantung di atas pohon berlokasi di Jalan Swadaya Raya Binong 001/003 Kelurahan Penggilingan, Cakung Jakarta Timur,” tulis keterangan unggahan video tersebut.

Catatan redaksi:

Jangan remehkan depresi. Untuk bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri:

Dinas Kesehatan Jakarta menyediakan psikolog GRATIS bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa. Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas Jakarta dengan BPJS.

Bisa konsultasi online melalui laman https://sahabatjiwa-dinkes.jakarta.go.id dan bisa dijadwalkan konsultasi lanjutan dengan psikolog di Puskesmas apabila diperlukan.

Selain Dinkes DKI, Anda juga dapat menghubungi lembaga berikut untuk berkonsultasi:
Yayasan Pulih: (021) 78842580.


Hotline Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan: (021) 500454
LSM Jangan Bunuh Diri: (021) 9696 9293

Pilihan Editor: CCTV Rekam Aktivitas AKBP Buddy Alfrits 3 Jam Sebelum Diduga Menabrakkan Diri ke Kereta Api di Jatinegara

Berita terkait

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Pengurus Minta Kontraktror Kembalikan Duit Sisa Rp 3,6 Miliar

17 jam lalu

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Pengurus Minta Kontraktror Kembalikan Duit Sisa Rp 3,6 Miliar

Kontraktor pembangunan Masjid Al Barkah sudah diberi tambahan waktu untuk menuntaskan pembangunan masjid. Tapi tak kunjung selesai hingga saat ini.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Kontraktor Akan Balas Somasi dari Pengurus

18 jam lalu

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Kontraktor Akan Balas Somasi dari Pengurus

Kontraktor pembangunan Masjid Al Barkah menyatakan tetap berkomitmen menyelesaikan proyek tersebut

Baca Selengkapnya

Di Balik Mangkraknya Pembangunan Masjid Al Barkah, Pengurus Beli Tanah ke Kontraktor Rp 1,6 Miliar

21 jam lalu

Di Balik Mangkraknya Pembangunan Masjid Al Barkah, Pengurus Beli Tanah ke Kontraktor Rp 1,6 Miliar

Pembangunan Masjid Al Barkah yang baru hingga kini masih mangkrak. Padahal pengurus telah menerima uang ganti rugi dari Bina Marga DKI.

Baca Selengkapnya

Duit Rp 70 Juta yang Masuk Kantong Pengurus Masjid Al Barkah Berasal dari Dana Bongkar Makam

23 jam lalu

Duit Rp 70 Juta yang Masuk Kantong Pengurus Masjid Al Barkah Berasal dari Dana Bongkar Makam

Sejumlah pengurus Masjid Al Barkah bercerita bahwa duit Rp 70 juta yang mereka terima berasal dari kelebihan dana bongkar makam.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

4 hari lalu

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

Pria itu diduga melompat setelah meminjam handphone seorang pengunjung Jembatan Barelang. Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

4 hari lalu

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

Sekelompok ojek online (ojol) menggerebek lapak tambal ban karena diduga telah menebar ranjau paku di sekitar area usahanya

Baca Selengkapnya

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

5 hari lalu

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

Proyek pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung, Jakarta Timur, senilai Rp9,75 miliar mangkrak.

Baca Selengkapnya

Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

6 hari lalu

Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

Seorang pelaku pencurian dengan modus ganjal ATM ditangkap. Di dalam tasnya ada 50 lebih kartu ATM

Baca Selengkapnya

Angkot Ugal-Ugalan Tabrak Motor, Penumpang Ojol Terseret

6 hari lalu

Angkot Ugal-Ugalan Tabrak Motor, Penumpang Ojol Terseret

Sebuah angkot 06A jurusan Jatinegara-Gandaria menabrak ojek online (Ojol) dan penumpangnya yang tengah berhenti di Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jaktim

Baca Selengkapnya

Duduk Perkara Proyek Masjid Al Barkah di Cakung Mangkrak dan Dugaan Dana Dibawa Kabur

6 hari lalu

Duduk Perkara Proyek Masjid Al Barkah di Cakung Mangkrak dan Dugaan Dana Dibawa Kabur

Proyek pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Timur senilai Rp9,7 miliar mangkrak sejak 2022.

Baca Selengkapnya