Menjelang Hari Raya Idul Adha, Jumlah Penumpang dari Terminal Kalideres Meningkat

Reporter

Rabu, 28 Juni 2023 01:24 WIB

Suasana Mudik di Terminal Kalideres Jakarta, Minggu 16 April 2023. Terminal Kalideres sudah terpantau ramai dan penuh penumpang yang ingin Mudik Lebaran ke kampung halamannya. FOTO/Tempo-Magang/Reyhan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang Hari Raya Idul Adha 2023, jumlah penumpang yang berangkat dari Terminal Kalideres mengalami peningkatan tajam sejak Minggu hingga hari ini. Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen mengatakan peningkatan penumpang mulai terlihat pada 25 Juni lalu.

"Sebelumnya jumlah maksimal penumpang berangkat itu sekitar 300-350 orang, pada hari Minggu mencapai 500 penumpang," kata Revi Zulkarnaen di Jakarta, Selasa, 27 Juni 2023, seperti dikutip dari Antara.

Namun jumlah penumpang di terminal bus itu sempat menurun lagi menjadi 400 penumpang pada Senin, 26 Juni. Penumpang kembali melonjak pada Selasa, 27 Juni.

Peningkatan penumpang di Terminal Kalideres ini tercatat untuk sejumlah kota tujuan Sumatera, yakni Padang, Palembang dan Bengkulu. Jumlah penumpang tujuan Jawa Tengah juga meningkat.

"Sampai pukul 16.00, penumpang yang sudah diberangkatkan 453 orang, kemungkinan Selasa malam bisa mencapai 1.000 penumpang," ujarnya.

Menurut Revi, 453 penumpang bus AKAP itu mayoritas berangkat tujuan Sumatera. "Untuk Jawa, terutama Jawa Tengah, biasanya berangkat sore ini."

Revi memprediksi puncak peningkatan jumlah penumpang di Terminal Kalideres akan terjadi hingga Rabu. Ketika dia mengecek di loket, tujuan favorit para penumpang adalah ke Padang.

"Itu tiket yang dijual daring sampai Jumat sudah habis," kata Revi.

Revi mengatakan masyarakat yang belum mendapat tiket online tidak perlu khawatir. Mereka bisa datang langsung ke terminal untuk membeli tiket.

"Nanti maskapai bus akan menyediakan bus bantuan sesuai tujuan penumpang," tambahnya.

Peningkatan jumlah penumpang ini ikut dipengaruhi keputusan pemerintah memberikan cuti bersama Hari Raya Idul Adha 2023. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyampaikan cuti bersama Idul Adha ditambah dua hari yakni tanggal 28 dan 30 Juni 2023.

Pilihan Editor: Daftar Lengkap Lokasi Salat Idul Adha di Jabodetabek Rabu 28 Juni 2023

Berita terkait

Libur Cuti Bersama, Simak Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek dari Pagi hingga Malam Ini

6 hari lalu

Libur Cuti Bersama, Simak Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek dari Pagi hingga Malam Ini

Prediksi cuaca BMKG untuk wilayah Jakarta nihil potensi hujan sepanjang hari ini, Jumat 10 Mei 2024. Tapi tidak untuk wilayah sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

7 hari lalu

Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

Bogor dan Jakarta menawarkan destinasi wisata menarik, dari alam hingga seni, untuk long weekend besok.

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

8 hari lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya

Kapan Idul Adha 2024? Cek Tanggalnya Menurut Pemerintah dan Muhammadiyah

9 hari lalu

Kapan Idul Adha 2024? Cek Tanggalnya Menurut Pemerintah dan Muhammadiyah

Setelah merayakan Idul Fitri, umat Islam akan merayakan Idul Adha. Kapan Idul Adha 2024 dilaksanakan? Berikut ini informasinya.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

10 hari lalu

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 9 Jember tempat duduk tambahan selama libur kenaikan Isa Al Masih yang dirangkai dengan cuti bersama 8-12 Mei

Baca Selengkapnya

Kalender Mei 2024 Lengkap, Total Ada 5 Tanggal Merah dan Cuti Bersama

15 hari lalu

Kalender Mei 2024 Lengkap, Total Ada 5 Tanggal Merah dan Cuti Bersama

Berikut ini rincian kalender Mei 2024 lengkap dengan jadwal tanggal merah dan cuti bersama. Total ada 5 hari libur yang bisa Anda manfaatkan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Cuti Bersama dan Tanggal Merah Mei 2024, Banyak Long Weekend

16 hari lalu

Jadwal Cuti Bersama dan Tanggal Merah Mei 2024, Banyak Long Weekend

Jadwal cuti bersama dan tanggal merah Mei 2024 cukup banyak. Anda bisa langsung menentukan waktu liburan dengan tepat. Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Momentum Tertibkan Angkutan Gelap

24 hari lalu

Pengamat Nilai Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Momentum Tertibkan Angkutan Gelap

MTI Pusat menyatakan kecelakaan maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek harus menjadi momentum menertibkan angkutan gelap.

Baca Selengkapnya

Daftar Tanggal Merah Bulan Mei 2024, Ada Long Weekend

24 hari lalu

Daftar Tanggal Merah Bulan Mei 2024, Ada Long Weekend

Setelah libur lebaran, berikut ini beberapa daftar tanggal merah di bulan Mei 2024 yang perlu Anda ketahui untuk mempersiapkan liburan.

Baca Selengkapnya

Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Usai Lebaran 2024

28 hari lalu

Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Usai Lebaran 2024

Ketahui daftar tanggal merah dan cuti bersama usai lebaran yang bisa digunakan untuk mempersiapkan liburan bersama keluarga.

Baca Selengkapnya