Harga Ayam Potong dan Telur Melonjak, Pedagang Pasar Induk Kramat Jati Keluhkan Sepi Pembeli

Reporter

Antara

Rabu, 12 Juli 2023 22:40 WIB

Anggota Komisi Komunikasi dan Edukasi Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) Heru Sutadi saat berbincang dengan pedagang ayam potong di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (12/7/2023). ANTARA/Syaiful Hakim.

TEMPO.CO, Jakarta - Para pedagang Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur mengeluhkan sepinya pembeli akibat harga sejumlah kebutuhan pokok naik hari ini, semisal ayam potong dan telur. Salah satu pedagang, Rukin, mengutarakan harga ayam potong kini melonjak Rp 10 ribu per ekor.

"Sebelumnya harga ayam potong Rp 40 ribu, namun saat ini mencapai Rp 50 ribu ekor," ujarnya, Rabu, 12 Juli 2023, dilansir dari ANTARA.

Menurut dia, harga ayam terus melonjak sejak sebulan lalu sebelum Lebaran Idul Adha 2023. Kenaikan harga terus terjadi hingga saat ini menyentuh Rp 50 ribu per ekor.

Dampaknya, lanjut Rukin, penjualan ayam yang semula bisa 200 ekor kini merosot menjadi 100-130 ekor per hari. Omzet pedagang pun berkurang.

Pedagang lainnya, Rodiah, menyampaikan harga telur ayam juga naik dari Rp 30 ribu menjadi Rp 32 ribu per kilogram. "Kenaikan harga telur ayam sudah terjadi sejak lebaran haji," ucap pedagang telur ayam itu.

Advertising
Advertising

Berbeda dengan telur ayam dan ayam potong, harga daging sapi kini masih stabil di kisaran Rp 130 ribu per kilogram. Walau begitu, pedagang daging sapi bernama Odih menyebut, jumlah konsumen rupanya menurun sejak Hari Raya Idul Adha 2023.

Odih menceritakan awalnya ia dapat menjual 50 kilogram daging sapi. Kini, 10 kilogram daging sapi pun belum tentu habis. Dia mau saja menurunkan harga barang dagangannya, tapi, "Masalahnya sekarang pembelinya tidak ada."

Bahkan, menurut dia, ada pedagang daging sapi di Pasar Induk Kramat Jati yang tak membuka lapaknya karena merosotnya jumlah pembeli.

Pilihan Editor: Kapolda Metro Jaya Lantik Pejabat Baru, Adik Mantan Panglima TNI Resmi Pindah Tugas

Berita terkait

Asosiasi Pedagang Pasar Rakyat Meminta Pemerintah Buat Skala Prioritas untuk Aturan Sertifikasi Halal

4 hari lalu

Asosiasi Pedagang Pasar Rakyat Meminta Pemerintah Buat Skala Prioritas untuk Aturan Sertifikasi Halal

Kementerian Agama tengah menggodok pemberian sanksi untuk pelaku usaha yang belum melakukan sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

17 hari lalu

Ramai Kemenkop UKM Batasi Jam Operasional Warung Madura, Ini Respons Ikatan Pedagang Pasar

Ikappi menyatakan keuntungan dari warung madura itu akan berputar di daerah masing-masing dan mendorong upaya peningkatan ekonomi daerahnya.

Baca Selengkapnya

Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

36 hari lalu

Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menanggapi harga daging sapi yang mencapai Rp 150.000 per kilogram pada H-1 Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya

8 Ragam Hidangan Lebaran dari Daging Sapi Bercita Rasa Manis

37 hari lalu

8 Ragam Hidangan Lebaran dari Daging Sapi Bercita Rasa Manis

Salah satu olahan yang biasanya dibuat menjadi menu hidangan lebaran adalah daging sapi. Selain dapat dioalah menjadi rendang dan gulai.

Baca Selengkapnya

Hati-hati Konsumsi Daging Merah Berlebihan Berbahaya Bagi Kesehatan

40 hari lalu

Hati-hati Konsumsi Daging Merah Berlebihan Berbahaya Bagi Kesehatan

Jika daging sapi atau daging merah dikonsumsi berlebihan dapat mengancam kesehatan. Bagaimana sebaiknya?

Baca Selengkapnya

Fatin Shidqia Mengaku Tidak Makan Daging Sapi, Ini Manfaatnya

40 hari lalu

Fatin Shidqia Mengaku Tidak Makan Daging Sapi, Ini Manfaatnya

Juara X Factor Fatin Shidqia mengaku tidak mengonsumsi daging sapi atau daging merah. Ternyata, kebiasaan ini punya banyak manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya

PT Suri Nusantara Sebut Tahun Ini Tidak Dapat Izin Impor Daging Kerbau

43 hari lalu

PT Suri Nusantara Sebut Tahun Ini Tidak Dapat Izin Impor Daging Kerbau

Tidak disebutkan detail kapan izin impor daging kerbau diberikan.

Baca Selengkapnya

ID FOOD Datangkan 2.350 Ekor Sapi Australia Akhir Bulan Ini, Daging Sapi Beku Asal Brasil Masuk April

57 hari lalu

ID FOOD Datangkan 2.350 Ekor Sapi Australia Akhir Bulan Ini, Daging Sapi Beku Asal Brasil Masuk April

Direktur Utama ID FOOD, Frans Marganda Tambunan, menyatakan pihaknya akan mendatangkan 2.350 ekor sapi asal Australia pada akhir Maret ini.

Baca Selengkapnya

Atasi Gejolak Harga, Pemerintah Impor 145 Ribu Ton Daging Sapi dan Naikkan HET Beras

58 hari lalu

Atasi Gejolak Harga, Pemerintah Impor 145 Ribu Ton Daging Sapi dan Naikkan HET Beras

Pemerintah mendatangkan 145 ribu ton daging sapi dan memperpanjang kenaikan HET beras untuk menekan harga selama Ramadan dan Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Harga Cabai Turun jadi Rp 80.000 per Kilogram di Pasar Kramat Jati, Bagaimana Bahan Pangan Lainnya?

17 Maret 2024

Harga Cabai Turun jadi Rp 80.000 per Kilogram di Pasar Kramat Jati, Bagaimana Bahan Pangan Lainnya?

Harga bahan pangan seperti harga cabai keriting, daging sapi, daging ayam hingga beras itu masih tergolong tinggi.

Baca Selengkapnya