Penemuan Mayat di Kali Angke, Korban Diduga Tewas Bunuh Diri Setelah Pergi Meninggalkan Rumah 3 Hari

Rabu, 15 November 2023 01:45 WIB

Ilustrasi mayat. Pakistantoday.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sesosok mayat laki-laki inisial SB (43 tahun) ditemukan mengambang di Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat. Kapolsek Cengkareng Komisaris Polisi Hasoloan Situmorang mengatakan, mayat tersebut ditemukan pada Senin pagi, 13 November 2023.

Hasoloan mengonfirmasi SB tewas akibat bunuh diri dengan cara lompat ke aliran kali. "Diduga kuat karena tenggelam. Keterangan keluarga, yang bersangkutan memang tidak bisa berenang," ujar Hasoloan saat dihubungi, Selasa, 14 November 2023.

Pada saat mayat korban ditemukan, tidak ada identitas pada tubuhnya. Korban dievakuasi ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Visum et repertum menunjukkan tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh SB. Tetapi fisiknya sudah mengalami pembusukan. "Hasil sementaranya tidak ada perlukaan akibat kekerasan benda tajam atau benda tumpul," kata Hasoloan.

SB adalah warga Cengkareng, dia pergi sendirian dari rumah tiga hari sebelum jenazahnya ditemukan. Hasoloan menyebut korban tidak berpamitan kepada keluarganya.

Advertising
Advertising

Namun sebelum pergi meninggalkan rumahnya, SB sempat mengeluhkan sakit pada tubuhnya. Hasoloan tidak menyebutkan penyakit apa yang sedang dialami korban.

"Informasi dari keluarga, korban ini ada permasalahan pribadi, ada sakit menahun," tuturnya.

Keluarga korban sempat melaporkan SB sebagai orang hilang. Lalu mayat di Kali Angke itu pun terkonfirmasi sebagai SB. Saat ini jenazah korban sedang diurus keluarga untuk diambil. "Keluarga masih rembukan untuk pemakamannya," ucap Kapolsek Cengkareng.

Catatan redaksi:

Jangan remehkan depresi. Untuk bantuan krisis kejiwaan atau tindak pencegahan bunuh diri. Dinas Kesehatan Jakarta menyediakan psikolog GRATIS bagi warga yang ingin melakukan konsultasi kesehatan jiwa. Terdapat 23 lokasi konsultasi gratis di 23 Puskesmas Jakarta dengan BPJS. Hotline Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan: (021) 500454.

Pilihan Editor: Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Kali Angke, Ini Ciri-Cirinya

Berita terkait

Skenario Palsu 2 Pelaku Sembunyikan Fakta Pembunuhan Mayat dalam Sarung Biru

2 hari lalu

Skenario Palsu 2 Pelaku Sembunyikan Fakta Pembunuhan Mayat dalam Sarung Biru

2 tersangka pembunuhan berencana, AH dan N, membuat skenario palsu dalam kasus pembunuhan AH, pemilik warung Madura.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pembunuhan Berencana Mayat dalam Sarung di Pamulang

2 hari lalu

Kronologi Pembunuhan Berencana Mayat dalam Sarung di Pamulang

Pelaku pembunuhan berencana menghabisi sepupunya dengan alasan sakit hati karena diperlakuan tak baik.

Baca Selengkapnya

Perempuan Lansia Meninggal di Rumahnya di Jakpus, Ditemukan Tetangga dalam Kondisi Mulai Membusuk

3 hari lalu

Perempuan Lansia Meninggal di Rumahnya di Jakpus, Ditemukan Tetangga dalam Kondisi Mulai Membusuk

Tetangga mencurigai perempuan berusia 71 tahun itu lama tidak keluar rumah. Jasadnya ditemukan dalam kondisi mulai membusuk.

Baca Selengkapnya

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pembunuhan Mayat di Pamulang, Rekan Kerja di Warung Madura

3 hari lalu

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pembunuhan Mayat di Pamulang, Rekan Kerja di Warung Madura

Penanganan kasus pembunuhan pria yang jasadnya ditemukan terbungkus kain di dekat kebun ini akan ditangani Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

4 hari lalu

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

Pria itu diduga melompat setelah meminjam handphone seorang pengunjung Jembatan Barelang. Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Pamulang Tangsel, Terdapat Luka Bacokan

5 hari lalu

Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Pamulang Tangsel, Terdapat Luka Bacokan

Kasus penemuan mayat pria dengan luka bacokan itu kini ditangani petugas Polres Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Kasus Kematian Brigadir RAT, Beda Pernyataan Polda Sulawesi Utara dan Si Pengusaha Tambang

7 hari lalu

Kasus Kematian Brigadir RAT, Beda Pernyataan Polda Sulawesi Utara dan Si Pengusaha Tambang

Kematian Brigadir RAT masih menyisakan misteri. Untuk apa ia di Jakarta, padahal tugasnya di Manado? Kenapa beda keterangan Polda Sulut dan pengusaha?

Baca Selengkapnya

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

9 hari lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

10 hari lalu

Banyak Veteran Perang AS yang Bunuh Diri, Pemicu Terbesar Masalah Keluarga

Pemicu depresi dan bunuh diri veteran perang AS beragam, di antaranya lama hidup jauh dari rumah, pasangan, dan anak -- situasi yang membuat stres.

Baca Selengkapnya

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

13 hari lalu

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

Pelaku pembunuhan dan korban telah dua kali berhubungan intim. Permintaan korban untuk segera dinikahi membuat pelaku marah.

Baca Selengkapnya