Kabar Terkini Ghisca Mahasiswi Penipu Tiket Konser Coldplay di Sel: Stres

Selasa, 5 Desember 2023 21:25 WIB

Ghisca Debora Aritonang (19) yang telah ditetapkan sebagai tersangka penipuan tiket konser Coldplay senilai Rp 5,1 miliar.(ANTARA/Siti Nurhaliza)

TEMPO.CO, Jakarta - Kuasa Hukum Ghisca Debora Aritonang, Derman Situmorang, menjelaskan kliennya sedang stres. Ghisca saat ini mendekam di sel Polres Jakarta Pusat usai menjadi tersangka penipuan tiket konser Coldplay.

“Kabar dia, ya, masih tertekan, trauma,” ujar Derman saat ditemui Tempo di Polres Jakarta Pusat, Selasa malam, 5 Desember 2023.

Saat Derman menjenguk, Ghisca sempat mengalami flu dan batuk. “Dia juga sempat jatuh sakit,” katanya.

Perihal proses hukum kliennya, Derman mengatakan saat ini masih dalam proses penyidikan. “Berita Acara Penyidikan (BAP) hampir setiap hari, pun sampai hari ini kami masih di-BAP,” kata dia.

Kepolisian Jakarta Pusat resmi menetapkan Ghisca Debora Aritonang sebagai tersangka penipuan tiket konser band asal Inggris, Coldplay. Hal ini disampaikan oleh Kapolres Jakarta Pusat Komisaris Besar Susatyo Purnomo Condro pada Senin, 20 November 2023. Dari kasus ini, diduga total kerugian korban penipuan Ghisca mencapai Rp 5,1 miliar.

Advertising
Advertising

Berdasarkan keterangan Susatyo, perempuan berusia 19 tahun tersebut ikut dalam proses pemesanan tiket atau ‘war ticket’ pada pertengahan Mei lalu.

Kepada polisi, Ghisca mengaku sering menjadi reseller tiket konser-konser internasional sejak 2022. Oleh karena itu, dia pun menawarkan kepada teman-temannya sebagai reseller tiket Coldplay dengan dalih bahwa tiket tersebut adalah tiket compliment yang dijanjikan.

“Tapi kali ini, tersangka tidak bisa menghadirkan tiket yang dijanjikan kepada konser Coldplay ini,” ucap Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam konferensi pers di kantornya.

Setelah menyadari tidak bisa memenuhi permintaan tiket konser Coldplay, Ghisca pun menjual tiket palsu yang dia sebut sebagai tiket compliment atau hadiah dan berjanji akan memberikannya menjelang konser. Untuk meyakinkan korban, dia mengaku kenal dengan promotor atau perantara penjual tiket.

Setelah konser Coldplay diselenggarakan, kepolisian menerima banyak laporan tentang penipuan tiket. Polisi pun memeriksa tujuh saksi dan melakukan upaya paksa penggeledahan barang bukti. Akhirnya, Ghisca ditangkap pada Jumat, 17 November 2023.

ANDIKA DWI

Pilihan Editor: Dinkes DKI Umumkan Tiga Anak Penderita Pneumonia Sudah Pulih

Berita terkait

Polisi Sudah Periksa 5 Saksi di Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

59 menit lalu

Polisi Sudah Periksa 5 Saksi di Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polisi akan gelar perkara kasus dugaan penipuan beasiswa ke Filipina.

Baca Selengkapnya

Cerita Penjual Tas Branded Bekas di TikTok Dilaporkan Kasus Penipuan ke Polisi, Diduga Dipicu Persoalan Utang

1 hari lalu

Cerita Penjual Tas Branded Bekas di TikTok Dilaporkan Kasus Penipuan ke Polisi, Diduga Dipicu Persoalan Utang

Seorang penjual tas branded bekas di Tiktok dilaporkan ke polisi oleh rekan bisnisnya atas dugaan penipuan.

Baca Selengkapnya

Diduga Akan Tawuran, Lima Orang Ditangkap Bawa Celurit Panjang

2 hari lalu

Diduga Akan Tawuran, Lima Orang Ditangkap Bawa Celurit Panjang

Tim Patroli Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Metro Jakarta Pusat membekuk lima orang yang diduga akan tawuran di Jalan Pasar Senen.

Baca Selengkapnya

Amankan Konser NCT dan Kyuhyun Hari Ini di GBK, Polisi Kerahkan 865 Personel

3 hari lalu

Amankan Konser NCT dan Kyuhyun Hari Ini di GBK, Polisi Kerahkan 865 Personel

Sebanyak 865 personel gabungan TNI-Polri dikerahkan untuk mengamankan acara dua konser Korean Pop (K-Pop), NCT dan Kyuhyun.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

6 hari lalu

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polres Metro Bekasi menelusuri kasus dugaan penipuan beasiswa S3 ke Filipina yang diduga dilakukan oleh Bambang Tri Cahyono.

Baca Selengkapnya

Vokalis Coldplay Chris Martin Pakai Baju SukkhaCitta Brand Indonesia

6 hari lalu

Vokalis Coldplay Chris Martin Pakai Baju SukkhaCitta Brand Indonesia

Founder SukkhaCitta Denica Riadini Flesch bangga Chris Martin mengenakan salah satu karya brandnya.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

7 hari lalu

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

Program pendidikan yang dia ikuti itu akan dilaksanakan di Philippine Women's University pada 2024 di Manila dengan skema beasiswa parsial doktoral.

Baca Selengkapnya

OJK Ungkap Sejumlah Modus Penipuan Baru

7 hari lalu

OJK Ungkap Sejumlah Modus Penipuan Baru

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ungkap sejumlah modus penipuan baru.

Baca Selengkapnya

Polisi Tanggapi Parkir Liar di Luar Masjid Istiqlal Minta Rp150 Ribu

8 hari lalu

Polisi Tanggapi Parkir Liar di Luar Masjid Istiqlal Minta Rp150 Ribu

Kapolres Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro membenarkan ada juru parkir liar di kawasan Masjid Istiqlal yang meminta Rp150 ribu ke pengendara

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

9 hari lalu

Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Cabang Purwakarta memastikan 233 pekerja pabrik Sepatu Bata yang di PHK akan menerima pesangon pada Senin.

Baca Selengkapnya