Pembunuhan Kekasih Lagi di Kota Bogor, Korban Adalah Mahasiswi Stikes

Rabu, 13 Desember 2023 06:00 WIB

Ilustrasi pembunuhan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Bogor - Lagi-lagi pembunuhan kekasih terjadi di Kota Bogor. Baru pada akhir November lalu terungkap kasus pembunuhan dengan tersangka RA alias Alung (20 tahun), seorang juru parkir, yang bahkan sempat menelantarkan jasad kekasihnya, Fitria Wulandari (21), di sebuah ruko kosong. Kasus ini sempat diwarnai percobaan Alung mengelabui temannya, orang tua korban, serta polisi kalau Fitria jatuh dari motor.

Kasus terbaru melibatkan tersangka David Lesmana, 19 tahun, dan korbannya Nindi Putri Marifa, 19 tahun. David adalah pemuda asal Lewisadeng, Kabupaten Bogor, sedangkan Nindi mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Wijaya Husada Bogor. Pembunuhan diduga bermotif sakit hati karena selalu dijelek-jelekkan di depan teman-temannya dan selalu dimintai uang.

Kasus pembunuhan ini terungkap berawal dari penemuan mayat wanita yang sudah membusuk di satu unit hunian di Apartemen Bogor Icon, Tanahsareal, Kota Bogor, pada Senin siang, 11 Desember 2023. Di unit itulah David dan Nindi yang asal Kampung Cilengkong, Pamijahan, Kabupaten Bogor, sebelumnya menginap.

Kepala Kepolisian Resor Kota Bogor Kota, Komisaris Besar Bismo Teguh Prakoso mengatakan, pembunuhan terjadi pada Jumat, 8 Desember 2023, sekitar pukul 04.00 WIB. "Pelaku menghabisi korban dengan cara ditusuk menggunakan pisau sebanyak tujuh kali di bagian leher, dada, punggung dan perut," katanya, Selasa 12 Desember 2023.

Setelah itu, David disebutkan langsung menyembunyikan jasad kekasihnya itu yang masih bersimbah darah di bawah tempat tidur dan menutupinya dengan kasur. Pembunuhan itu terjadi, menurut Bismo, setelah keduanya berhubungan badan.

Advertising
Advertising

Segera setelah temuan mayat Nindi pada Senin lalu, polisi gabungan dari Polresta Bogor Kota dan Polsek Tanahahsarela bisa menangkap David di rumahnya pada petang harinya. “Saat ini pelaku sudah kami tahan di sel Polresta Bogor Kota,” kata Bismo.

Kepada penyidik, David mengungkap kronologi yang diawali pada Kamis petang, 7 Desember 2023. Saat itu dia sengaja menghubungi Nindi, mengajak bertemu di sebuah kafe di daerah Cibungbulang. Nindi kemudian datang menggunakan sepeda motor.

Setelah bertemu, keduanya pun memutuskan untuk memesan kamar di Apartemen Bogor Icon melalui telepon. “Pelaku memang sudah merencanakan akan menghabisi korban, pelaku pun sengaja sudah menyiapkan dan membawa pisau dari rumah saat bertemu dengan korban,” kata Bismo.

Usai memesan kamar, David membonceng Nindi dengan sepeda motornya menuju apartemen yang berlokasi di Jalan Soleh Iskandar, Cimangggu, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor. Awalnya David memesan kamar tersebut hanya dua jam dan harus ke luar pada pukul 21.00 malam, tetapi Nindi meminta memperpanjang karena ingin menginap untuk tidur di hotel tersebut.

Mereka kemudian menginap hingga David bangun lebih awal sekitar pukul 04.00 WIB dan langsung mandi. Selesai itu, Bismo menuturkan, David mengeluarkan pisau dapur yang sengaja dibawanya dari rumah dan pembunuhan terjadi. “Pelaku sempat membersihkan bercak darah di lantai sementara jenazah korban dia sembunyikan di bawah tempat tidur.”

Setelah itu David langusng meninggalkan hotel menggunakan sepeda motor miliknya. Di tengah jalan dia membuang barang bukti pakaian korban dengan melemparkannya ke sungai, bahkan pelaku menjual ponsel dan menggadaikan laptop milik Nindi.

“Untuk mempertangungjawabkan perbuatannya pelaku dijerat dengan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati atau maksimal 20 tahun penjara,” kata Kapolresta Bogor.

Pilihan Editor: Debat Pilpres, Nobar Relawan Ganjar Dibubarkan Listrik Padam Tiba-tiba dan Misterius

Berita terkait

Polisi Ungkap Pabrik Narkoba di Kabupaten Bogor, Sita 2,5 Juta Tablet PCC dan Hexymer

3 jam lalu

Polisi Ungkap Pabrik Narkoba di Kabupaten Bogor, Sita 2,5 Juta Tablet PCC dan Hexymer

Polisi mengungkap pabrik narkoba PCC dan hexymer di Kampung Legok Ratih, Kabupaten Bogor. Sita 2,5 juta tablet.

Baca Selengkapnya

Laptop Penumpang Nyangkut di Kursi, Pesawat Ini Terpaksa Mendarat Darurat

5 jam lalu

Laptop Penumpang Nyangkut di Kursi, Pesawat Ini Terpaksa Mendarat Darurat

Laptop di pesawat dapat menimbulkan risiko keselamatan penerbangan karena baterai lithium dapat terbakar.

Baca Selengkapnya

4 Fakta di Balik Layar Film Vina: Sebelum 7 Hari

1 hari lalu

4 Fakta di Balik Layar Film Vina: Sebelum 7 Hari

Ada sejumlah hal dalam proses pembuatan Film Vina: Sebelum 7 Hari termasuk kedatangan 2 pria misterius kepada keluarganya.

Baca Selengkapnya

Masuk DPO, Ini Ciri-ciri 3 Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

1 hari lalu

Masuk DPO, Ini Ciri-ciri 3 Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Tiga dari 11 pelaku pembunuhan Vina Cirebon pada 2016 masih bebas berkeliaran. Ketiganya menjadi buron hingga saat ini. Ini ciri-ciri mereka.

Baca Selengkapnya

Prakiraan Cuaca Sepekan di Jawa Barat, Bogor Berpotensi Hujan Lebat Setiap Hari

2 hari lalu

Prakiraan Cuaca Sepekan di Jawa Barat, Bogor Berpotensi Hujan Lebat Setiap Hari

BMKG Stasiun Klimatologi Jawa Barat memprediksi peluang hujan di Bogor bisa terjadi setiap hari.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

2 hari lalu

Satgas Damai Cartenz Tuding KKB Membunuh Boki Ugipa, Ada Luka Tembakan di Jenazah Warga Sipil

Satgas Damai Cartenz menyimpulkan KKB membunuh Boki Ugipa setelah melihat ancaman ke keluarganya.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

2 hari lalu

Top 3 Hukum: Detik-detik Ledakan Smelter PT KFI di Kutai Kartanegara, Ayah Pacar Vina Buka Suara soal Pembunuhan 8 Tahun Lalu

Sebelumnya ledakan serupa terjadi sekitar 18.40 waktu Indonesia tengah, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

2 hari lalu

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

Selain kasus pembunuhan Vina di Cirebon, ada sejumlah kasus kematian yang masih menjadi misteri dan belum diusut tuntas.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

3 hari lalu

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

Polisi menuding KKB atau TPNPB membunuh warga sipil bernama Boki Ugipa di Intan Jaya

Baca Selengkapnya

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

3 hari lalu

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

Saat pembunuhan Vina terjadi, Adi Vivid menjabat Kapolres Cirebon Kota berpangkat AKBP

Baca Selengkapnya