Proyek Akses Jalan Tol Cikarang-Jababeka Dikebut Setelah Lebaran  

Reporter

Editor

Senin, 25 Juli 2011 13:40 WIB

TEMPO Interaktif, Bekasi - Pembangunan akses tol langsung atau interchange dari ruas Jakarta-Cikampek ke kawasan industri Lippo Cikarang dan Jababeka di kilometer (KM) 34+700 ditunda selama Ramadan. Pengerjaan infrastruktur jalan yang ditargetkan kelar November 2012 itu akan dilanjutkan setelah Hari Raya Idul Fitri.

Manajer Marketing dan Divisi Penjualan Lippo Cikarang Endang Sutrisna mengatakan bahwa rangka jembatan jalan memutar menuju tol sebenarnya sudah dipasang. "Baik jembatan dari Lippo maupun dari Jababeka," kata Endang dalam siaran persnya, Senin, 25 Juli 2011.

Pembangunan akses menuju ruas tol sudah mencapai 40 persen. Mekanisme pembiayaan dilakukan secara bersama-sama, separuh Lippo dan separuh lagi Jababeka. "Fifty-fifty, tetapi kami belum bisa sampaikan nilainya," katanya.

Akses langsung menuju ruas tol Jakarta-Cikampek sepanjang satu kilometer itu, kata Endang, juga menjadi penghubung antara kedua kawasan industri. Endang yakin kalau fasilitas akses tol langsung akan menambah nilai investasi usaha bagi kedua kawasan tersebut.

Sementara itu, memasuki awal semester kedua, Lippo Cikarang membukukan nilai penjualan properti telah mendekati angka Rp 800 miliar dari total target tahun ini sebesar Rp 860 miliar. "Kami berharap penjualan di akhir tahun mencapai Rp 1 triliun," katanya.

Prosentase penjualan properti industrial adalah yang terbesar dibanding properti residensial dan komersial. Properti industrial mencapai sekitar 60 persen dari keseluruhan nilai penjualan. Adapun properti komersial di bawah Rp 50 miliar. “Fokus kami industrial dan residensial," kata Endang.

HAMLUDDIN

Berita terkait

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

9 jam lalu

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

Pembangunan jalur Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1 mencapai 35,84 persen hingga April 2024. Kejar tayang agar rampung sebelum ujung tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

1 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

7 hari lalu

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

PT Hutama Karya (Persero) mengumumkan operasional Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II segera dibuka.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

7 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

Jasa Marga melakukan pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang hari ini. Sebagian lajur ditutup sementara.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

8 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

12 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

12 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

14 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

14 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

16 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya