Brimob Sangkal Penembakan di Tempat Biliar  

Reporter

Selasa, 19 November 2013 05:12 WIB

Ilustrasi pistol. abc.net.au

TEMPO.CO, Depok - Markas Komando Brimob, Kelapa Dua menyatakan bahwa insiden penembakan di tempat hiburan Canon Biliar di Jalan Margonda Raya tidak melibatkan anggotanya. Pejabat Pengelola Informasi dan Dekorasi Mako Brimob Kelapa Dua, Komisaris Dedi Nurhadi mengatakan sudah berkoordinasi dengan Kepolisian Resor Kota Depok untuk mengusut kasus itu.

"Keterangan dari Polres mengatakan pelakunya anggota dengan ciri-ciri tertentu. Kami cari tahu dan ternyata bukan anggota kami," kata Dedi kepada Tempo, Senin, 18 November 2013.

Menurut Dedi, saat kejadian penembakan, yakni Minggu malam, 17 November 2013, semua anggotanya ada di tempat. Dedi juga mengatakan, dari keterangan saksi di TKP tidak ditemukan proyektil peluru di tempat kejadian perkara.

Meski begitu, dirinya tidak bisa menyangkal bahwa ada lubang bekas peluru di tembok ruangan biliar. "Tapi bisa (bolongnya) karena macam-macam, bisa saja, tapi memang tak ada proyektil," ucapnya.

Pernyataan Dedi tidak sama dengan kesaksian para saksi mata yang ditemui Tempo. Seorang saksi mata mengatakan lelaki yang agak gendut itu mabuk sehingga merasa sensitif. Aksi itu membuat para pemain biliar ketakutan. "Dia Brimob. Lagi mabok memang sensi bawaannya, dia gertak gitu," kata mahasiswi yang ditemui di depan TKP, Ahad, 17 November 2013.

Menurut mahasiswi yang biasa main biliar di TKP, aksi terjadi sekitar pukul 20.00. Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu karena moncong senjata aparat itu diarahkan ke tembok.

Saat kejadian, aparat itu bersama dua orang temannya. Sambil bermain, mereka saling bercanda. Entah kenapa, pelaku langsung mengeluarkan pistol dan mengarahkannya ke samping salah satu temannya.

Saksi mata lainnya menyebut dirinya ketakutan saat terjadi letusan itu. Menurut lelaki ini, atasan pelaku langsung datang ke TKP. "Ada dua orang atasannya, masih di dalam," katanya pada malam itu.

ILHAM TIRTA

Terpopuler
Berharga 1 Triliun, Ini Isi Rumah Baru Beckham

Samad: Uang Organisasi Kok di Tempat Pribadi

Ups, Muncul Fenomena Tukar Pasangan atau Swinger

Australia Sadap Telepon Presiden SBY 15 Hari

Berita terkait

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

8 menit lalu

Pertamina dan Polri Bekerjasama Mengamankan Objek Vital Nasional

Pertamina dan Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menandatangani perjanjian kerjasama pengamanan objek vital nasional.

Baca Selengkapnya

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

6 jam lalu

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

Polri juga mengajukan permintaan pemblokiran 2.862 situs judi online ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Baca Selengkapnya

Polri Usulkan ke Kementerian Kominfo Blokir 2.862 Situs Diduga Tawarkan Judi Online

13 jam lalu

Polri Usulkan ke Kementerian Kominfo Blokir 2.862 Situs Diduga Tawarkan Judi Online

Polisi telah menangkap 142 tersangka dari 115 kasus judi online dalam rentang pada periode 23 April hingga 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mabes Polri Diduga Impor Belasan Alat Sadap, Pengamat Sebut Pengadaannya Harus Transparan

13 jam lalu

Mabes Polri Diduga Impor Belasan Alat Sadap, Pengamat Sebut Pengadaannya Harus Transparan

Pengamat kepolian mengatakan alat sadap tidak termasuk teknologi alutsista sehingga pengadaanya harus transparan dan terbuka ke publik.

Baca Selengkapnya

Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

22 jam lalu

Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

Lagi-lagi terjadi penembakan di Amerika Serikat, kali ini terjadi di Buffalo yang menewaskan seorang remaja putri dan melukai lima orang lainnya.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

22 jam lalu

Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

23 jam lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

1 hari lalu

Sederet Kasus Anggota TNI Bunuh Warga Sipil, Terakhir Terjadi di Nias dan Makassar

Berikut sederet kejadian anggota TNI bunuh warga sipil. Terakhir Kopti SB personel TNI AL menembak pemuda RS, umur 18 tahun, di Kota Makassar.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

1 hari lalu

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap kasus manipulasi data menggunakan email palsu dan memanfaatkan informasi data untuk menipu.

Baca Selengkapnya

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa yang Masuk Kategori Pelat Nomor Khusus?

1 hari lalu

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa yang Masuk Kategori Pelat Nomor Khusus?

Apa itu pelat nomor khusus dan bagaimana aturannya termasuk saat masuk wilayah sistem ganjil-genap?

Baca Selengkapnya