Cara Tentukan Masjid Tujuan Safari Ramadan Ahok  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 4 Juli 2014 06:34 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memberikan keterangan kepada wartawan terkait majunya Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi maju sebagai calon Presiden pada pemilu 2014 di Balaikota, Jakarta Pusat, Jakarta (14/3). Dalam keterangannya Ahok menyatakan siap menggantikan posisi Gubernur dan mendukung pencalonan Jokowi sebagai presiden dari partai PDI-P. ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual DKI Jakarta Budi Utomo mengatakan daftar masjid yang akan dikunjungi Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok diajukan oleh staf pegawai di setiap kantor wali kota. (Baca: Ahok Ditolak Masuk ke Masjid di Jakarta)

Kunjungan Ahok dibagi secara merata ke lima wilayah kota administrasi dan satu wilayah kota kabupaten. "Daftar masjidnya diajukan oleh rekan di kantor wali kota," kata Budi saat dihubungi, Kamis, 3 Juli 2014.

Setelah daftar diajukan, Budi menuturkan, Biro Pendidikan Mental dan Spiritual DKI Jakarta akan memutuskan masjid yang akan didatangi melalui keputusan rapat. Selain masjid tujuan kunjungan, Biro juga akan memberikan sumbangan Rp 10-15 juta dari Badan Amal, Zakat, Infaq, dan Sedekah DKI Jakarta melalui Pemprov kepada masjid.

Untuk itu, Budi mengaku tak mengetahui masjid yang menolak kunjungan safari Ramadan mantan Bupati Belitung Timur itu. Alasannya, survei masjid yang diajukan sebagai tujuan safari dilakukan oleh staf di masing-masing wilayah. "Nama masjid yang masuk ke kami sudah pasti menerima kunjungan Pak Ahok," kata Budi.

Kesepuluh titik tersebut antara lain tanggal 2 Juli di Masjid At-Taqwa Kelurahan Kapuk Muara, tanggal 7 Juli di Masjid Jami Nurul Yaqin Kelurahan Gandaria Utara, tanggal 10 Juli di Masjid Sunda Kelapa Kelurahan Menteng, tanggal 11 Juli di Masjid Darul Muttaqin Kelurahan Pondok Kopi, tanggal 14 Juli di Jakarta Islamic Centra (JIC), tanggal 16 Juli di Masjid An-Nizhom Kelurahan Cempaka Putih, dan tanggal 18 Juli di Masjid Al-Ikhsan Pulau Untung Jawa.

Sebelumnya, di Masjid At-Taqwa Kelurahan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Ahok menuturkan beberapa masjid menolak kunjungannya karena agama yang dianutnya. "Masih ada masjid yang tak menerima saya," ujar Ahok.

LINDA HAIRANI

Topik terhangat:
Jokowi-Kalla | Prabowo-Hatta | Korupsi Haji | Tragedi JIS | Piala Dunia 2014


Berita terpopuler lainnya:
Ahok Ditolak Masuk ke Masjid di Jakarta
Menteri Hidayat Usul Pajak Tas Hermes Dihapus
Barcelona Siapkan Rp 1,4 Triliun untuk Rekrut Suarez
Pemerintah Ogah Layani Gugatan Newmont


Berita terkait

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

12 menit lalu

Ahok Masuk Bursa untuk Pilgub Jakarta dan Sumut dari PDIP, Bagaimana Peluangnya?

PDIP menyatakan bisa saja terjadi kejutan dalam bursa bakal calon Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

PDIP Siapkan 8 Nama di Pilkada Jakarta Ada Risma hingga Ahok: Berpeluang Muncul Kejutan

2 jam lalu

PDIP Siapkan 8 Nama di Pilkada Jakarta Ada Risma hingga Ahok: Berpeluang Muncul Kejutan

PDIP menyebutkan ada 8 nama seperti Tri Rismaharini hingga Basuki Tjhaja Purnama atau Ahok masuk ke dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Radar PDIP untuk Pilkada Sumut 2024, Lawan Bobby Nasution?

3 jam lalu

Ahok Masuk Radar PDIP untuk Pilkada Sumut 2024, Lawan Bobby Nasution?

PDIP mengatakan Ahok masuk radar untuk Pilkada Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Ingin Lanjutkan Program Ahok di Belitung Timur, Caleg Terpilih PDIP ini Akan Maju Jadi Cabup

14 jam lalu

Ingin Lanjutkan Program Ahok di Belitung Timur, Caleg Terpilih PDIP ini Akan Maju Jadi Cabup

Afa mengatakan keikutsertaannya dalam Pilkada Belitung Timur terinspirasi dan diklaim mendapat dukungan dari Ahok.

Baca Selengkapnya

Adik Ahok Fifi Lety Indra Siap Maju di Pilkada Belitung Timur 2024

1 hari lalu

Adik Ahok Fifi Lety Indra Siap Maju di Pilkada Belitung Timur 2024

Adik Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Fifi Lety Indra menyatakan siap maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Belitung Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

1 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Sandiaga Sebut Duet Ahok-Anies Sebagai Dream Team, tapi Terganjal UU

3 hari lalu

Sandiaga Sebut Duet Ahok-Anies Sebagai Dream Team, tapi Terganjal UU

Ahok-Anies santer disebut bakal disandingkan dalam Pilgub DKI. Namun, duet keduanya bakal melanggar UU Pilkada.

Baca Selengkapnya

Ahok-Anies Mustahil Bersama di Pilgub Jakarta 2024, Ini Aturannya

3 hari lalu

Ahok-Anies Mustahil Bersama di Pilgub Jakarta 2024, Ini Aturannya

Ini aturan yang menghambat duet Ahok-Anies di Pilgub Jakarta

Baca Selengkapnya

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

4 hari lalu

Respons Internal PDIP Soal Peluang Duet Ahok-Anies di Pilkada Jakarta 2024

Politikus PDIP menyebut Ahok dan Anies berasal dari akar rumput yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

5 hari lalu

Kenapa Tak Bisa Duet Anies Baswedan -Ahok di Pilkada Jakarta? KPU Sebutkan Bunyi Pasal Larangannya

Kadivi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya sebut duet Anies Baswedan-Ahok pada Pilkada Jakarta 2024 tak akan terwujud.

Baca Selengkapnya