Kegiatan Belajar SD Terganggu Deru Pesawat

Reporter

Editor

Kamis, 8 September 2005 05:10 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: TANGERANG- Sekitar 890 siswa SD Negeri Kedaung III dan SD Negeri Kedaung V Kota Tangerang, belajar di tengah kebisingan lalu lintas pesawat. Sekolah yang lokasinya sekitar enam kilometer dari Bandara Soekarno-Hatta ini, para guru terpaksa menghentikan mengajarnya setiap kali ada pesawat hendak mendarat maupun mengudara.Toto Sudaryanto, kepala sekolah SD Kedaung Wetan V, mengaku frekuensi pesawat yang makin padat sejak tiga tahun terakhir. "Sekitar pukul satu siang, hingga menjelang malam, setiap tiga menit pesawat melintas di atas bangunan dengan suara yang bising," ujarnya kepada Tempo, Rabu 7/9. “Kami dan para guru sering berhenti mendadak saat mengajar," katanya.Lokasi SD Kedaung III dan V berada disatu unit bangunan yang terdiri dari 24 ruang kelas. Jumlah muridnya mencapai 450 orang. Sedang pada sore hari sekitar 430 siswa. Toto mengaku sedih dengan kondisi belajar siswanya yang makin tidak efektif. "Yang pasti sedikit sekali pelajaran yang bisa diterima siswa," ungkapnya. Seringkali, kata dia, sekolah harus memulangkan siswa lebih awal. Ini dilakukan jika gemuruh suara pesawat benar-benar mengganggu jalannya komunikasi belajar siswa dan guru. Jika pulang sekolah mestinya pukul 12.00, dimajukan ke pukul 11.00. Dampak lainnya, genteng sekolah kerap rontok oleh getaran pesawat. Toto berharap ada kepedulian dari pihak bandara.Kepala Cabang PT Angkasa Pura II Bandara Soekarno Hatta Untung Rahayu mengakui adanya bangunan dan aktifitas warga di sekitar bandara. Perusahaannya sedang berusaha mempertimbangkan bantuan kepada warga. "Ada program yang biasa disebut bina lingkungan," katanya. Program tersebut memberi bantuan rehabilitasi permukiman penduduk yang rusak akibat pengaruh aktifitas bandara. "Juga ada pemberian beasiswa dan buku-buku kepada sekolah," katanya. Joniansyah-Tempo

Berita terkait

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

1 jam lalu

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

Pembangunan jalur Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1 mencapai 35,84 persen hingga April 2024. Kejar tayang agar rampung sebelum ujung tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

1 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Sebut Danramil Aradide Sering Beri Sembako Keluarga Pembunuhnya

3 hari lalu

Satgas Damai Cartenz Sebut Danramil Aradide Sering Beri Sembako Keluarga Pembunuhnya

Satgas Damai Cartenz mengatakan anggota KKB itu juga mengklarifikasi pernyataan kelompoknya yang menuding Danramil Aradide membagikan racun.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

6 hari lalu

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

PT Hutama Karya (Persero) mengumumkan operasional Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II segera dibuka.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

6 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

Jasa Marga melakukan pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang hari ini. Sebagian lajur ditutup sementara.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

7 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

11 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

12 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

13 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

14 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya