Ulang Tahun Jakarta, Ini Harapan Wagub Djarot

Rabu, 22 Juni 2016 23:00 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saeful Hidajat. TEMPO/ M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat memiliki harapan khusus di hari ulang tahun DKI Jakarta ke 489 yang jatuh pada hari ini, Rabu, 22 Juni 2016. Dia meminta agar warga Jakarta ikut menjaga kemanan, kenyamanan, dan kebersihan dengan melakukan lima tertib.

"Jadi, lakukan dengan lima tertib. Itu saja sudah bagus sebenarnya," kata Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu, 22 Juni 2016. Lima Tertib yang dimaksud Djarot antara lain tertib hunian, tertib Pedagang Kaki Lima (PKL), tertib membuang sampah, tertib berlalu lintas, dan tertib saat berunjuk rasa.

Tertib pertama, kata Djarot, masyarakat diharapkan secara sadar tidak lagi membangun rumah atau menempati tempat-tempat yang bukan peruntukannya sebagai hunian. Begitupun dengan PKL, dia meminta para pedagang menempati lokasi UMKM yang telah disediakan Pemerintah Provinsi.

Terkait penerapan tertib unjuk rasa, warga tidak boleh lagi berdemo secara anarkis. Sedangkan untuk tertib berlalu lintas, masyarakat diharapkan bisa mematuhi rambu-rambu dan berkendara dengan perlengkapan yang lengkap.

Terakhir, Djarot meminta warga Jakarta menerapkan tertib membuang sampah. Pemerintah, kata dia, sudah mengerahkan petugas kebersihan PPSU di berbagai titik. Selain itu, pemerintah juga tak segan menjatuhkan pidana ringan bagi yang kedapatan membuang sampah sembarangan.

Menurut Djarot, jika lima tertib tersebut sudah bisa diterapkan dengan baik artinya masyarakat sudah turut membngun Jakarta menjadi kota yang bersih dengan kualitas Sumber Daya Manusia yang baik. "Tidak hanya bersih fisiknya, tapi juga bersih jiwa dan hatinya," katanya.

INGE KLARA SAFITRI

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

25 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

38 hari lalu

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

Beberapa caleg petahana dari PDIP gagal lolos ke Senayan, padahal nama mereka begitu populer. Selain Kris Dayanti dan Arteria Dahlan, siapa lagi?

Baca Selengkapnya

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

44 hari lalu

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

70 tahun lalu Kongres I GMNI diadakan di Surabaya pada 23 Maret 1954. Megawati, Siswono Yudo Husodo hingga Ganjar Pranowo lahir dari GMNI.

Baca Selengkapnya

Jakarta Rayakan Ulang Tahun Terakhirnya sebagai Ibu Kota?

59 hari lalu

Jakarta Rayakan Ulang Tahun Terakhirnya sebagai Ibu Kota?

Kota Jakarta tampaknya akan merayakan ulang tahun terakhirnya sebagai ibu kota negara pada 22 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

6 Maret 2024

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Laporan Dana Kampanye, Camat di Bekasi Bloon Bila Mau Pamer Jersey 02 Karena Motif Politik

15 Januari 2024

Top 3 Metro: Laporan Dana Kampanye, Camat di Bekasi Bloon Bila Mau Pamer Jersey 02 Karena Motif Politik

Tiga berita Top 3 Metro tentang laporan awal dana kampanye di DKI Jakarta hingga sejumlah kasus tagihan pelanggan PLN.

Baca Selengkapnya

Caleg DPD Sylviana Murni dan Istri Djarot Saiful Hidayat, Pemilik Dana Kampanye Terbesar di Dapil DKI

14 Januari 2024

Caleg DPD Sylviana Murni dan Istri Djarot Saiful Hidayat, Pemilik Dana Kampanye Terbesar di Dapil DKI

Anggota DPD dari DKI Jakarta, Sylviana Murni dan istri dari mantan Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat, Happy Djarot jadi pemilik dana kampanye terbesar.

Baca Selengkapnya

PDIP Sebut Prabowo-Gibran Neo-Orba, Gerindra: Kalau Positif, Mungkin Saja

5 November 2023

PDIP Sebut Prabowo-Gibran Neo-Orba, Gerindra: Kalau Positif, Mungkin Saja

Ihwal tudingan Prabowo-Gibran adalah pasangan Neo-Orba, Habiburokhman Gerindra mengatakan memiliki sikap politik untuk menolak kampanye negatif.

Baca Selengkapnya

Puan Maharani Berkicau di X, Singgung Kawan Lama Jadi Lawan Baru

4 November 2023

Puan Maharani Berkicau di X, Singgung Kawan Lama Jadi Lawan Baru

Puan Maharani menyinggung tentang kawan lama yang menjadi lawan baru. Gibran Rakabuming Raka?

Baca Selengkapnya