Anies Baswedan Ingin Bangun Pusat Sejarah Tanah Abang

Reporter

Sabtu, 22 Oktober 2016 03:00 WIB

Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, saat menemui warga Kampung Margesen, Manggarai, Jakarta Selatan, 9 Oktober 2016. TEMPO/Arkhe

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, berkunjung ke pusat belanja Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat, 21 Oktober 2016, pukul 10.00 WIB.

Kedatangan Anies membuat kaget para pengunjung dan pedagang di pintu masuk pertokoan Blok G, Tanah Abang. Maksud kedatangan Anies adalah untuk berbelanja dan melihat kondisi pasar.

"Pasar Tanah Abang sudah ada sejak tahun 1700," ujar Anies. Menurut dia, tak hanya warga di luar kota yang berbelanja di Tanah Abang. Orang-orang dari luar negeri, seperti Afrika dan India, juga sering berbelanja ke sini.

Anies Baswedan mengatakan harus ada tempat untuk menunjukkan sejarah Pasar Tanah Abang sebagai salah satu pasar paling tua di Jakarta.

"Jakarta itu kota bersejarah dan Tanah Abang merupakan salah satu bagian dari sejarah Jakarta. Dulu, sebelum bernama Tanah Abang, namanya Pasar Sabtu," kata Anies.

Anies mengaku ingin membangun tempat untuk menunjukkan sejarah Pasar Tanah Abang. "Kita datang ke sini, Tanah Abang seperti baru ada kemarin. Bukan seperti itu," ujarnya.

Anies mengatakan Pasar Tanah Abang di Jakarta bukan hanya dikenal di negara-negara Asia Tenggara, tapi juga sampai ke negara-negara Afrika.

"Jangankan saya yang berasal dari Yogya, yang dari Afrika saja ke sini. Saya ke beberapa negara Afrika, warganya kalau bercerita tentang pengalaman ke Jakarta, pasti datang ke Tanah Abang. Belanja," katanya.

Saat mendatangi Tanah Abang, Anies sempat mengunjungi Blok G yang sepi dan beberapa kiosnya tutup, kemudian ke Blok F dan Blok A. Seusai salat Jumat, Anies juga mengunjungi Thamrin City.

ALAN KUSUMA | ANTARA | CH

Berita terkait

Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

30 hari lalu

Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

Suasana Pasar Tanah Abang mulai padat pengunjung menjelang Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya

Zulhas Klaim Kondisi Ekonomi Pasar Tanah Abang di Atas Rata-rata, Pengamat: Musiman Menjelang Ramadan

51 hari lalu

Zulhas Klaim Kondisi Ekonomi Pasar Tanah Abang di Atas Rata-rata, Pengamat: Musiman Menjelang Ramadan

Ekonom Celios tanggapi klaim Mendag Zulkifli Hasan atau Zulhas tentang geliat ekonomi Pasar Tanah Abang yang melebihi rata-rata.

Baca Selengkapnya

Sejarah Pasar Tanah Abang dan Berapa Rata-rata Omset Harian Pedagang Pakaian

52 hari lalu

Sejarah Pasar Tanah Abang dan Berapa Rata-rata Omset Harian Pedagang Pakaian

Pasar Tanah Abang pertama kali didirikan oleh Yustinus Vinck pada 1735.

Baca Selengkapnya

Pasar Tanah Abang di Awal Puasa Ramadan Ramai Pengunjung

55 hari lalu

Pasar Tanah Abang di Awal Puasa Ramadan Ramai Pengunjung

Pasar Tanah Abang di awal Ramadan ramai pengunjung. Namun, tak semua pemilik toko kebanjiran pembeli.

Baca Selengkapnya

Little Bangkok Tanah Abang Jadi Destinasi Belanja Baru, Pedagang Raup Omzet Hingga Rp 20 Juta

18 Januari 2024

Little Bangkok Tanah Abang Jadi Destinasi Belanja Baru, Pedagang Raup Omzet Hingga Rp 20 Juta

Pedagang di Little Bangkok Tanah Abang senang karena mendapatkan pelanggan baru yang membeli produknya secara eceran.

Baca Selengkapnya

Pedagang Pasar Glodok Curhat: Sudah Tambah Sepi, ke Toilet Pun Bayar

10 November 2023

Pedagang Pasar Glodok Curhat: Sudah Tambah Sepi, ke Toilet Pun Bayar

Sejumlah pedagang yang menyewa kios di Pasar Glodok, Jakarta Barat, mengeluhkan fasilitas yang disediakan oleh pengelola.

Baca Selengkapnya

Sunyi Senyap di Pasar Glodok, Pedagang Acong: Kami Mati Aja Udah

10 November 2023

Sunyi Senyap di Pasar Glodok, Pedagang Acong: Kami Mati Aja Udah

Pedagang Pasar Glodok mengatakan distributor kini menjual barang langsung ke konsumen lewat online shop dengan harga murah.

Baca Selengkapnya

Kata Mereka yang Setia Datang dan Belanja di Pasar Tanah Abang

30 Oktober 2023

Kata Mereka yang Setia Datang dan Belanja di Pasar Tanah Abang

Karena tidak seramai dulu, kalaupun ada gerak-gerik mencurigakan pelaku kriminal di Pasar Tanah Abang jadi lebih mudah mereka awasi.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan: Pasar Kembali Ramai, Pedagang Senyum

16 Oktober 2023

Mendag Zulkifli Hasan: Pasar Kembali Ramai, Pedagang Senyum

Kembali Kunjungi Pasar Tanah Abang, Mendag Zulkifli Hasan: Pasar Kembali Ramai, Pedagang Senyum

Baca Selengkapnya

Usai Pelarangan TikTok Shop Pasar Tanah Abang Mulai Ramai Lagi

15 Oktober 2023

Usai Pelarangan TikTok Shop Pasar Tanah Abang Mulai Ramai Lagi

Usai pelarangan TikTok Shop, situasi Pasar Tanah Abang mulai ramai kembali. Sejumlah pedagang masih mengeluh sepi pembeli.

Baca Selengkapnya