Begini Cerita Keseruan Djarot Saat Naik Taksi ke Balai Kota  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 7 Juli 2017 11:10 WIB

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menggunakan taksi saat datang ke Balai Kota, 7 Juli 2017. TEMPO/Larissa

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menceritakan serunya naik kendaraan umum saat bepergian, terutama saat berangkat kerja. Tadi pagi, Djarot kembali naik taksi datang ke Balai Kota. Hal itu rutin ia lakukan setiap Jumat pertama awal bulan. Menurut Djarot, banyak pelajaran hidup yang bisa dipetik saat naik kendaraan umum.

"Enaknya naik kendaraan umum begini lho, kita bisa komunikasi sama driver-nya. Jadi kita ngomong, ngobrol begitu ya," ujar Djarot di Balai Kota, Jumat, 7 Juli 2017.

Djarot mengatakan selama ini ia mendapati sopir kendaraan umum berasal dari luar daerah. Biasanya, ujar Djarot, dia akan bertanya mengenai pertanyaan-pertanyaan sederhana tentang kehidupan mereka sehari-hari. Djarot sempat mendengarkan keluhan seorang sopir taksi yang sengaja pindah ke Ibu Kota karena gaji di kampungnya terbilang rendah.

Baca juga: Sopir Transjakarta Mogok, DTKJ: Solusi Harus Sama-sama Senang

"(Saya tanya) kenapa ke sini (Jakarta)? (Dia jawab) 'di sana (kampung) susah, Pak. Susahnya di sana itu gajinya kecil'. Lalu, saya bilang, memang daerah itu gajinya rendah, tapi biaya hidup kan rendah. Sehingga masih bisa hidup dengan baik," ujar Djarot.

Sedangkan sopir tersebut hidup serba terbatas di Ibu Kota, mulai tinggal di kontrakan sempit, uang sewa mahal, kewajiban membayar air bersih, hingga biaya serba mahal. Meski begitu, Djarot mengatakan dia mengapresiasi perjuangan para pendatang yang bertahan hidup di Jakarta.

"Senang lho saya ini daripada (kepada orang yang) sekadar, maaf ya, tangannya di bawah terus. Ada spirit, ada perjuangan, begitu lho," ujar Djarot.

Baca juga: Djarot Mengusahakan Koridor 13 Tetap Diluncurkan Sesuai Jadwal

Menurut Djarot, hal kecil seperti itu baru bisa ditemukan ketika berinteraksi dengan masyarakat. Djarot mengatakan jangan kaget apabila menemukan dirinya sedang nongkrong di kaki lima. Kebiasaan itu, kata Djarot, sudah sering ia lakukan sejak ia masih tinggal di desa.

"Saya ini orang desa yang tidak bisa hidup kemudian sendiri-sendiri dan di komunitas yang eksklusif, selalu campur. Sehingga kita bisa sharing di situ. Saya juga banyak belajar dari masyarakat yang seperti ini," ujar Djarot.

LARISSA HUDA

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

15 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

Bandara Sam Ratulangi di Manado masih ditutup imbas erupsi Gunung Ruang. Semua penerbangan dari dan ke Manado dibatalkan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

20 hari lalu

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

Kemenhub menyatakan pergerakan penumpang angkutan umum pada arus balik dan hari pertama kerja usai libur Lebaran masih tinggi.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

22 hari lalu

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

Salah satu poin yang membuat masyarakat meminati travel gelap adalah layanan door to door.

Baca Selengkapnya

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

22 hari lalu

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

Mobil berpelat hitam yang diduga dioperasikan sebagai angkutan umum ilegal atau travel gelap masih dengan mudah ditemui di kawasan Cawang UKI

Baca Selengkapnya

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

28 hari lalu

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

Kemenhub mencatat pengguna angkutan umum sudah mencapai 1.181.705 orang selama H-3 Lebaran, atau Minggu, 7 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

31 hari lalu

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

Satu juta lebih pemudik menggunakan angkutan umum hingga Jumat, 5 April. Naik 26 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

39 hari lalu

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

Beberapa caleg petahana dari PDIP gagal lolos ke Senayan, padahal nama mereka begitu populer. Selain Kris Dayanti dan Arteria Dahlan, siapa lagi?

Baca Selengkapnya

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

44 hari lalu

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

Jerman sedang mengalami krisis tenaga kerja sehingga meminta anak muda magang menjadi sopir trem.

Baca Selengkapnya

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

45 hari lalu

70 Tahun Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, Tokoh Lahir dari GMNI Mulai Megawati hingga Ganjar Pranowo

70 tahun lalu Kongres I GMNI diadakan di Surabaya pada 23 Maret 1954. Megawati, Siswono Yudo Husodo hingga Ganjar Pranowo lahir dari GMNI.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

5 Maret 2024

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

Polda Metro Jaya berharap masyarakat akan lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas.

Baca Selengkapnya