Bulan Patuh Trotoar, Pedagang: Operasinya Kelar, Jualan Lagi  

Reporter

Selasa, 1 Agustus 2017 15:43 WIB

Sejumlah pedagang kaki lima berjualan di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta, 10 Juni 2017. Dengan kembali berjualannya pedagang kaki lima di trotoar membuat terganggunya arus lalu lintas kawasan stasiun Tanah Abang. TEMPO/Fajar Januarta

TEMPO.CO, Jakarta - Operasi penertiban trotoar yang digelar Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Bulan Patuh Trotoar mendapat perlawanan dari pengemudi ojek. Perlawanan itu, misalnya, terjadi di kawasan Sarinah dan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Seorang pengemudi ojek yang mangkal di depan trotoar Sarinah menolak ditilang kepolisian. Pengendara yang enggan menyebutkan namanya itu awalnya kaget dengan kedatangan petugas Dinas Perhubungan dan polisi. Ia berusaha membujuk petugas dengan mengatakan dirinya ojek di kawasan tersebut. "Saya ojek sini, pak, saya anak sini," ujarnya kepada petugas, Selasa, 1 Agustus 2017.

Baca: Ojek di Trotoar, PT KCJ Diminta Bangun Fasilitas Antarmoda

Namun petugas tetap meminta surat-surat kendaraan kepada pengemudi ojek itu. Namun pengemudi ojek tersebut tetap mengelak dan meminta maaf. Ia mengatakan sering membantu kepolisian untuk mengusir kendaraan lain yang berhenti atau mangkal, baik di trotoar maupun pinggir jalan. “Saya udah dari 1991 di sini, saya sering bantu anggota sini. Taksi saya juga usir di sini," katanya.

Pengemudi ojek itu juga mengatakan tidak ada keluhan dari pejalan kaki selama ia mangkal di trotoar. Ia berdalih posisi kendaraannya berada di pojok dekat dinding pembatas dengan area Sarinah. "Enggak lah, ini kan di sini mojok sini, saya juga tau aturan lah," ucapnya.

Baca: Pedagang Tanah Abang Jadi Sasaran Pertama Penertiban Trotoar

Aksi tilang ini menimbulkan perdebatan antara pengendara ojek dan petugas Dishub. Pengendara ojek yang merasa tidak adil mempertanyakan motor milik Dinas Perhubungan yang juga terparkir di atas trotoar tapi tidak ditindak tegas. "Gak adil dong," jawabnya sambil langsung pergi.

Sementara itu di Tanah Abang, meski ada petugas Satpol PP berjaga di atas mobil, para pedagang kaki lima tetap berjualan di atas trotoar. Terlihat mobil dan petugas satpol pp yang terpakir di pinggir jalan.

Baca: Melintas di Trotoar, Pengendara Sepeda Motor Ditilang

Saat petugas pergi, sejumlah bajaj berdatangan dan kembali parkir di pinggir jalan sambil menunggu penumpang. "Operasinya udah kelar, jualan lagi," ujar Rudi, pedagang minuman di Tanah Abang.

Keadaan lalu lintas di Tanah Abang terlihat lancar dan normal, tidak sepadat seperti biasanya. Tidak ada pedagang baju yang biasa berjualan di atas trotoar. Pengendara motor tidak menaruh motornya di atas trotoar, tapi di pinggir jalan.

WULAN NOVA S.

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

35 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

6 Maret 2024

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Alasan Projo Pasang Baliho Prabowo-Gibran di Trotoar Menteng yang Halangi Akses Pejalan Kaki

17 Januari 2024

Alasan Projo Pasang Baliho Prabowo-Gibran di Trotoar Menteng yang Halangi Akses Pejalan Kaki

Relawan Pro Jokowi atau Projo memasang baliho Prabowo-Gibran di trotoar Menteng. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Menteng, Bawaslu Jakpus: Dipasang Projo

17 Januari 2024

Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Menteng, Bawaslu Jakpus: Dipasang Projo

Bawaslu Jakarta Pusat mendapati bahwa pihak yang memasang baliho Prabowo-Gibran di trotoar kawasan Menteng adalah DPP Pro Jokowi atau Projo.

Baca Selengkapnya

Koalisi Pejalan Kaki: Satpol PP DKI Punya Wewenang Copot Baliho Kampanye yang Tutup Trotoar

16 Januari 2024

Koalisi Pejalan Kaki: Satpol PP DKI Punya Wewenang Copot Baliho Kampanye yang Tutup Trotoar

Koalisi Pejalan Kaki menyatakan Satpol PP DKI harus tegas menindak dan mencopot baliho spanduk kampanye yang tutup trotoar.

Baca Selengkapnya

Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Jakarta, Koalisi Pejalan Kaki: Merampas Hak Tunanetra dan Disabilitas

15 Januari 2024

Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Jakarta, Koalisi Pejalan Kaki: Merampas Hak Tunanetra dan Disabilitas

Koalisi Pejalan Kaki menilai pemasangan baliho kampanye sudah parah dan mengancam nyawa pejalan kaki. Baliho Prabowo-Gibran tutupi trotoar.

Baca Selengkapnya

Viral Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Menteng, Bawaslu DKI Bakal Tinjau Lokasi

15 Januari 2024

Viral Baliho Prabowo-Gibran Tutup Trotoar di Menteng, Bawaslu DKI Bakal Tinjau Lokasi

Baliho capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Gibran di Menteng viral di media sosial karena tutup trotoar dan menghalangi pejalan kaki.

Baca Selengkapnya

KPU DKI Larang Peserta Pemilu Pasang Alat Peraga Kampanye di Pohon dan Trotoar, Bakal Ditertibkan

11 Januari 2024

KPU DKI Larang Peserta Pemilu Pasang Alat Peraga Kampanye di Pohon dan Trotoar, Bakal Ditertibkan

KPU DKI menyatakan alat peraga kampanye Pemilu 2024 dilarang dipasang di trotoar, tiang listrik, hingga pohon, hingga tempat ibadah dan taman.

Baca Selengkapnya

Ramai Motor Terobos Trotoar Matraman, Dishub DKI Bakal Pasang Portal S

28 Desember 2023

Ramai Motor Terobos Trotoar Matraman, Dishub DKI Bakal Pasang Portal S

Dishub DKI akan terus melakukan pengawasan di trotoar Jalan Matraman yang kerap diterobos pengendara motor.

Baca Selengkapnya