Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HUT Kota Bogor ke-539 pada 3 Juni, Ini Arti Tema Jagratara Waluya

image-gnews
Pengendara yang mengenakan masker melintasi Tugu Kujang di Jalan Raya Pajajaran, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 14 April 2020. Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengumumkan untuk memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) terkait pencegahan penyebaran wabah virus corona atau COVID-19 di beberapa wilayah seperti Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Pengendara yang mengenakan masker melintasi Tugu Kujang di Jalan Raya Pajajaran, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 14 April 2020. Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengumumkan untuk memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) terkait pencegahan penyebaran wabah virus corona atau COVID-19 di beberapa wilayah seperti Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Bogor memilih tema Jagratara Waluya untuk memperingati hari jadi kota itu ke-539 pada 3 Juni mendatang. Pada peluncuran logo HUT Kota Bogor itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bogor Atep Budiman mengatakan tema itu diambil dari bahasa Sansekerta dan bahasa Sunda. 

Jagratara adalah bahasa Sansekerta yang berarti selalu waspada. Sedangkan kata Waluya diambil dari bahasa Sunda yang bermakna sehat atau selamat.

"Jadi Jagratara Waluya dimaknai sebagai Kota Bogor bersama warganya harus selalu waspada pada kemungkinan terburuk supaya terjaga keselamatan dan kesehatan bangsa," kata Atep di Bogor, Sabtu 29 Mei 2021.

JagrataraWaluya bisa juga dimaknai Kota Bogor selalu waspada terhadap situasi dan kondisi agar terjaga keselamatan dan kesehatan bersama.

Atep mengatakan logo HUT Kota Bogor ke-539 itu terdiri dari berbagai ikon Kota Bogor. Pada angka 5, misalnya, terdapat gambar gunung dan gedung yang bermakna Kota Bogor yang terletak di bawah kaki Gunung Salak dan terus berkembang sesuai kondisi kekinian.

Pada angka 3 terdapat gambar daun dan Istana Bogor yang memperlihatkan simbol kota yang hijau dan alami serta menjadi bagian penting dari sejarah bangsa.

Makna gambar kujang berlatar belakang batik pada angka 9 menunjukkan simbol Kota Bogor merupakan kota pusaka yang melestarikan kebudayaan nusantara.

Makna warna biru pada logo melambangkan ketenangan, mencerminkan Bogor sebagai kota tempat orang-orang datang menikmati ketenangan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Warna hijau dan dedaunan melambangkan Kota Bogor yang identik dengan kesegaran dan pepohonan. Warna oranye dan merah melambangkan kreativitas, yaitu warga Kota Bogor terus berinovasi dan berkreasi.

Pada pandemi Covid-19 ini, peringatan hari jadi Kota Bogor ke-539 akan dilaksanakan secara sederhana. Atep mengatakan Kota Bogor juga masih berada di zona oranye.

"Agenda utama peringatan HJB ke-539 adalah sidang paripurna istimewa DPRD Kota Bogor," ujarnya.

Selain sidang paripurna istimewa, akan digelar doa bersama tokoh lintas agama dan budayawan Kota Bogor. Acara ini akan diadakan di Taman Ekspresi, Sempur. Kegiatan ini juga bisa disaksikan secara virtual.

Kegiatan HUT Kota Bogor yang lain adalah hiburan seni dan budaya seperti simposium Aksara Sunda dan pemberian penghargaan kepada para donatur dari Satgas Covid-19.

Baca juga: Lapor ke Jokowi, Bima Arya Sebut Vaksinasi Lansia di Kota Bogor Mentok

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

7 hari lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).


Curah Hujan Tinggi di Bogor, Ahli Meteorologi IPB Ungkap Fakta Ini

22 hari lalu

Ilustrasi hujan. REUTERS
Curah Hujan Tinggi di Bogor, Ahli Meteorologi IPB Ungkap Fakta Ini

Setidaknya ada tiga faktor utama yang menyebabkan curah hujan di Kota Bogor selalu tinggi. Namun bukan hujan pemicu seringnya bencana di wilayah ini.


6 Contoh Carpon Bahasa Sunda Singkat yang Bisa Dijadikan Inspirasi

30 hari lalu

Anak-anak membaca buku di Taman Bacaan yang berada di Kawasan Jembatan Lima, Jakarta Barat, Kamis, 13 Februari 2020. Taman Bacaan tersebut memiliki koleksi buku dari berbagai jenis seperti buku bacaan novel, cerpen, dongeng, agama, dan ilmiah. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
6 Contoh Carpon Bahasa Sunda Singkat yang Bisa Dijadikan Inspirasi

Berikut ini beberapa contoh carpon dalam bahasa Sunda yang bisa Anda jadikan inspirasi, mulai dari tema kehidupan hingga tentang alam.


Wae Rebo di Flores Masuk Peringkat Kedua Desa Terindah Dunia 2024

32 hari lalu

Senja di desa adat Waerebo, 28 April 2017. Desa adat Waerebo terletak di atas ketinggian 1200 Mdpl di Kabupaten Manggarai, NTT. ANTARA FOTO
Wae Rebo di Flores Masuk Peringkat Kedua Desa Terindah Dunia 2024

Media internasional The Spectator Index baru saja membagikan daftar 7 Desa Terindah di dunia. Salah satu desa di Indonesia menyabet runner up.


Pesan Jokowi ke Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi yang Maju Pilkada Kota Bogor

36 hari lalu

Sekretaris Pribadi Iriana, Sendi Ferdiansyah, saat bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta pada Senin, 18 Maret 2024. Foto: Istimewa
Pesan Jokowi ke Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi yang Maju Pilkada Kota Bogor

Sekretaris Pribadi Ibu Negara Iriana Jokowi, Sendi Fardiansyah, mengaku mendapat pesan dari Jokowi soal rencananya untuk maju di Pilkada Kota Bogor.


Rekomendasi Tempat Main Bowling di Bogor, Mulai dari 28 Ribu

39 hari lalu

Ada beberapa rekomendasi tempat main bowling di Bogor yang bisa Anda coba. Harganya mulai dari Rp28 ribuan untuk 3 round. Ini informasinya. Foto: Canva
Rekomendasi Tempat Main Bowling di Bogor, Mulai dari 28 Ribu

Ada beberapa rekomendasi tempat main bowling di Bogor yang bisa Anda coba. Harganya mulai dari Rp28 ribuan untuk 3 round. Ini informasinya.


Siapa 3 Jenderal yang Bertemu Sukarno di Istana Bogor Menjelang Supersemar?

44 hari lalu

Soekarno Presiden pertama Indonesia di Jakarta, saat para fotografer meminta waktu untuk memfotonya Presiden Sukarno tersenyum, dengan mengenakan seragam dan topi, sepatu juga kacamata hitam yang menjadi ciri khasnya. Sejarah mencatat sedikitnya Tujuh Kali Soekarno luput, Lolos, Dan terhindar dari kematian akibat ancaman fisik secara langsung, hal yang paling menggemparkan adalah ketika Soekarno melakukan sholat Idhul Adha bersama, tiba tiba seseorang mengeluarkan pistol untuk menembaknya dari jarak dekat, beruntung hal ini gagal. (Getty Images/Jack Garofalo)
Siapa 3 Jenderal yang Bertemu Sukarno di Istana Bogor Menjelang Supersemar?

Kilas balik Surat Perintah Sebelas Maret atau Supersemar, ada 3 jenderal yang bertemu Sukarno sebelumnya di Istana Bogor. Siapa mereka?


10 Tempat Wisata Gratis di Bogor untuk Liburan Akhir Pekan

24 Februari 2024

Ada banyak tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi untuk perayaan tahun baru. Ada pilihan wisata alam hingga perkotaan. Foto: Wikimedia Commons
10 Tempat Wisata Gratis di Bogor untuk Liburan Akhir Pekan

Ada tempat wisata gratis di Bogor yang dapat menjadi pilihan liburan akhir pekan. Mulai dari Taman Sempur hingga Vihara Buddha Dharma & Pho Sat.


Bupati Sukabumi Rayakan Hari Bahasa Ibu Sedunia

21 Februari 2024

Bupati Sukabumi Rayakan Hari Bahasa Ibu Sedunia

Bupati Sukabumi merayakan Hari Bahasa Ibu Sedunia untuk meningkatkan kesadaran akan keragaman bahasa dan budaya.


Tom Lembong Sebut Kantong Kemiskinan di Jawa, Contohkan Daerah Stunting 1 Jam dari Istana Bogor

10 Februari 2024

Tim Nasional Pemenangan (TPN)  Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Tom Lembong, ketika ditemui di Gedung Pakarti Centre Jakarta pada Rabu, 6 Desember 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Tom Lembong Sebut Kantong Kemiskinan di Jawa, Contohkan Daerah Stunting 1 Jam dari Istana Bogor

Co-Captain Timnas AMIN,Tom Lembong, mengatakan kabupaten termiskin di Indonesia justru berada di Pulau Jawa.