Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemprov DKI Jakarta Harap Orang Kaya Isolasi Mandiri di Hotel Berbayar

image-gnews
Petugas kesehatan beraktifitas di Graha Wisata TMII, Jakarta, Rabu 9 Februari 2022. Graha Wisata TMII resmi kembali menjadi tempat isolasi covid-19 sejak Senin, 7 Februari 2022. Pembukaan Graha Wisata sebagai tempat isolasi pasien covid-19 tanpa gejala ini dilakukan atas permintaan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. TEMPO/Subekti
Petugas kesehatan beraktifitas di Graha Wisata TMII, Jakarta, Rabu 9 Februari 2022. Graha Wisata TMII resmi kembali menjadi tempat isolasi covid-19 sejak Senin, 7 Februari 2022. Pembukaan Graha Wisata sebagai tempat isolasi pasien covid-19 tanpa gejala ini dilakukan atas permintaan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji mengharapkan orang kaya di Jakarta menggunakan fasilitas isolasi mandiri di hotel berbayar. Menurut dia, orang kaya mampu mengucurkan dana untuk membayar isolasi mandiri di hotel.

"Jadi mereka tidak mengganggu porsi untuk orang-orang kecil," kata dia dalam rapat dengan Komisi A DPRD DKI yang disiarkan secara daring, Selasa, 15 Februari 2022.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan enam tempat isolasi terkendali gratis khusus masyarakat menengah ke bawah. Enam lokasi tersebut antara lain Cik's Mansion, Graha Wisata Ragunan, Graha Wisata TMII, Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) DKI Jakarta, Masjid Raya Kh. Hasyim Ashari, dan Wisma Adhyaksa Puri Loka.

Pemprov DKI akan memasok kebutuhan pasien Covid-19 di lokasi isolasi terkendali, mulai dari makanan hingga obat-obatan. Pembiayaan kebutuhan pasien Covid-19 bersumber dari APBD DKI. Karena itulah, enam lokasi ini diprioritaskan bagi warga menengah ke bawah.

Sementara orang kaya dapat memanfaatkan hotel berbayar. "Mereka bisa membiayai sendiri memasuki hotel-hotel, bahkan ada yang sampai paket misalnya Rp 20 juta dan lain-lain," ujar dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Wakil Ketua Komisi A Bidang Pemerintahan DPRD DKI Inggard Joshua menyarankan pemerintah DKI perlu menetapkan prioritas pasien Covid-19 yang dapat diisolasi di enam tempat itu.

Inggard mengatakan, jangan sampai orang kaya memanfaatkan isolasi terkendali yang merupakan hak masyarakat menengah ke bawah, karena mereka bisa membiayai isolasi mandiri di hotel. "Walaupun isolasi terkendali gratis, kan ditanggung oleh uang APBD, jadi harus ada skala prioritas," kata politikus Partai Gerindra itu.

Baca juga: DKI Minta Perusahaan Tak PHK Karyawan yang Isolasi Mandiri

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

1 hari lalu

Restoran Bintang Michelin Deanes Eipic (Instagram/@deanes_eipic)
Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.


Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

1 hari lalu

Pacific Suite Post Ranch Inn, Big Sur, California. Hotel ini menjadi salah satu penerima pertama Michelin Key di dunia yang diumumkan April 2024 (Dok. Post Ranch Inn)
Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

Setiap hotel yang masuk dalam daftar Michelin Key telah dinilai berdasarkan lima kriteria oleh tim seleksi


Usai Dihujat Pamer Starbucks Tutupi Ka'bah, Zita Anjani Mengaku untuk Pancing Obrolan

5 hari lalu

Wakil Ketua DPRD DKI Zita Anjani. Foto: Istimewa
Usai Dihujat Pamer Starbucks Tutupi Ka'bah, Zita Anjani Mengaku untuk Pancing Obrolan

Zita Anjani membuat unggahan klarifikasi bahwa foto gelas Starbucks yang menutupi Ka'bah adalah upaya untuk memancing obrolan.


10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

5 hari lalu

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?Foto: TripAdvisor
10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

6 hari lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

9 hari lalu

Ilustrasi hotel terbesar di dunia. Foto: Canva
10 Hotel Terbesar di Dunia, Ada yang Punya Lebih dari 7.000 Kamar

Berikut ini deretan hotel terbesar di dunia, didominasi oleh kompleks mewah di Las Vegas, Amerika Serikat. Kamarnya capai lebih dari 7.000.


Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

11 hari lalu

Amsterdam, Belanda. Unsplash.com/Adrien Olichon
Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.


Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

14 hari lalu

Ilustrasi perempuan sedang berada di kamar hotel. Unsplash.com/Eunice Stahl
Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

Okupansi rata-rata hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini meleset dari target 90 persen, hanya berkisar 80-an persen.


Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

15 hari lalu

Hotel Tentrem Yogyakarta. Foto: IG @hoteltentremyogyakarta.
Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

Paket syawalan usai libur Lebaran ini diharapkan menjadi satu pengobat melesetnya target okupansi hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini.


Kali Ciliwung Meluap, Banjir Rendam 18 RT di Jakarta Timur

16 hari lalu

Dua warga tengah melintas di permukiman yang terendam banjir di Kebon Pala, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis, 30 November 2023. Foto: ANTARA/Syaiful Hakim
Kali Ciliwung Meluap, Banjir Rendam 18 RT di Jakarta Timur

267 petugas penanggulangan bencana atau tim reaksi cepat (TRC) disiagakan di seluruh wilayah rawan banjir di Jakarta.