Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anies Klaim Tak Ada yang Kontra pada Rumah DP Nol Rupiah: Rame Aja di Medsos

image-gnews
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan sambutan saat Peresmian Rumah DP 0 Rupiah di Cilangkap, Jakarta, Kamis, 8 September 2022. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meresmikan rumah DP nol persen tahap kedua yang sudah terbangun sebanyak 1.348 unit di Cilangkap, Jakarta Timur. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan sambutan saat Peresmian Rumah DP 0 Rupiah di Cilangkap, Jakarta, Kamis, 8 September 2022. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meresmikan rumah DP nol persen tahap kedua yang sudah terbangun sebanyak 1.348 unit di Cilangkap, Jakarta Timur. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim tidak ada pihak yang kontra terhadap program Rumah DP Nol Rupiah. Kegaduhan yang kerap muncul soal program perumahan andalannya itu, kata dia, cuma ada di media sosial.

"Kalau kontra enggak ada, ramai aja di sosmed. Kontra, sih, enggak ada. Ini kami berterima kasih sekali pada semua yag meramaikan rumah DP Nol Rupiah ini," ujarnya di Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis, 8 September 2022.

Anies menuturkan jika ia tidak pernah ambil pusing soal tudingan yang dilayangkan oleh sejumlah pihak, terutama dari lawan politiknya soal program Rumah DP Nol Rupiah. "Saya sering sampaikan ketika ada tudingan jangan dijawab dengan sanggahan tapi dijawab dengan kenyataan. Inilah yang kita tunjukkan," ucap dia.

Anies pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang meramaikan istilah Rumah DP Nol Rupiah sehingga dikenal publik. Dengan populernya istilah DP Nol Rupiah, kata Anies, pihaknya tidak perlu menyawa agensi untuk mengiklankan program andalannya itu.

"Sehingga amat tenar tanpa kami harus bayar agensi untuk mempromosikan program DP Nol Rupiah. Bener-bener terima kasih, terima kasih sekali sudah mempopulerkan istilah DP Nol Rupiah, sehingga ada di mana-mana," katanya.

Anies Baswedan bersyukur, Rumah DP Nol Rupiah dikenal publik secara luas. "Jadi, kami sangat bersyukur dan terbukti ini berjalan, terbukti ini bisa memfasilitasi, dan bisa tanya ke warga-warganya," katanya.

Anies pun menjamin program ini akan tetap berlanjut meski masa jabatannya berakhir sebentar lagi. "Tetap berlanjut," tuturnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengatakan masih ada 700 unit yang masih dalam tahap persiapan pembangunan dan ditargetkan rampung pada 2024. "Insya Allah tuntas 2024," ujar dia.

Tingkat Kepuasan Masyarakat Rendah

Survei Populi Center menyebut tingkat kepuasan masyarakat terhadap program Rumah DP O rupiah dari Gubernur Anies Baswedan adalah rendah yaitu hanya 25,7 persen. Menanggapi hasil survei itu, Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta mengungkapkan, masyarakat tak puas karena realisasi program unggulan Anies itu jauh dari target.

"Kalau sekarang hasil surveinya hanya 25,7 persen masyarakat puas, itu karena realisasinya jauh sekali dari apa yang disampaikan saat kampanye," kata anggota Fraksi PSI Anthony Winza dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat, 11 Februari 2022.

Menurut Anthony, ada rasa kecewa di masyarakat. Karena itu, PSI DKI berupaya membantu mengingatkan program unggulan Pemprov DKI tersebut.

Anggota Komisi B DPRD DKI itu mengatakan, pada saat kampanye pemilihan gubernur, Anies berjanji bakal membangun 250 ribu unit rumah dengan uang muka Rp 0, tapi realisasinya baru 942 unt.

"Rumah DP 0 ini kan, salah satu janji utama kampanye Pak Anies. Apalagi waktu debat pilgub sangat percaya diri. Jadi, hal ini harus dipenuhi kalau mau konsisten dengan janjinya," ujar Anthony.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PSI DKI, kata dia, mengkritik langkah Anies yang mengubah target awal pembangunan rumah DP Rp0 menjadi 29.366 unit dalam RPJMD.

Menurut dia, langkah Anies ini seperti seseorang yang mendapat rapor merah atas kinerjanya. "Pak Anies bukannya lebih giat bekerja, justru meminta target nilai di rapor diturunkan agar tidak mendapatkan nilai merah," katanya.

Anthony juga menyoroti berbagai cicilan rumah DP Rp0 yang terlampau tinggi untuk dijangkau masyarakat kelas bawah, bahkan juga pekerja yang memiliki pendapatan standar upah minimum provinsi (UMP).

Padahal, kata dia, Anies seharusnya bisa memfokuskan program rumah DP P0 itu untuk warga yang masih tinggal di bantaran kali.

"Kami masih ingat warga yang meninggal karena huniannya tidak layak, sangat tidak manusiawi. Ini butuh penjelasan konkret dari beliau. Jangan biasakan bersembunyi dan minta Pak Wagub yang menjawab, sedangkan kalau acara seremonial baru kencang," ucap Anthony.

Sebelumnya, survei Populi Center menyebut tingkat kepuasan masyarakat terhadap program rumah DP 0 terbilang rendah, yakni hanya 25,7 persen saja. Sedangkan 4,3 persen yang merasa sangat puas, 11,7 biasa saja, 27,8 tidak puas, 3,2 sangat tidak puas, serta 27,3 tidak tahu.

Sebelumnya, survei Populi Center menyebut tingkat kepuasan masyarakat terhadap program rumah DP 0 terbilang rendah, yakni hanya 25,7 persen saja. Sedangkan 4,3 persen yang merasa sangat puas, 11,7 biasa saja, 27,8 tidak puas, 3,2 sangat tidak puas, serta 27,3 tidak tahu.

MUTIA YUANTISYA | ANTARA

Baca juga: Anies Baswedan akan Resmikan 1.348 Unit Baru Rumah DP Nol Rupiah di Klapa Village dan Cilangkap

 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

3 jam lalu

(Dari kiri) Mantan calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan bersama Presiden PKS Ahmad Syaikhu, mantan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar, dan Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi ketika memberikan keterangan pers di kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April 2024. TEMPO/Defara
PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.


PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie dalam konferensi pers di Basecamp DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Defara
PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.


Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

5 jam lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.


Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

6 jam lalu

Anies Baswedan saat menghadiri acara Syawalan HMI MPO di Yogyakarta, Ahad, 28 April 2024. Foto: Dok. Istimewa.
Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.


Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

6 jam lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

Anies Baswedan menyatakan langkah barisannya melakukan gugatan dugaan kecurangan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK) bukanlah hal sia-sia.


Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.


Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

1 hari lalu

Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-jufri (kanan) bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kedua kanan), Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri) dan mantan capres nomor urut 1 Anies Baswedan (kedua kiri)  berfoto bersama saat milad ke-22 PKS di kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu 27 April 2024. Tasyakuran milad ke-22 PKS tersebut dihadiri sejumlah kader dan ketua umum partai politik. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah
Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.


Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

1 hari lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

PKS belum menentukan apakah bergabung dengan pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto atau berada di luar pemerintahan.


NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, usai mengikuti pembacaan putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi, pada Senin sore, 22 April 2024. Pertemuan itu berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.


Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya