TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta mencatat ada 24 kasus positif aktif Mpox atau cacar monyet di DKI Jakarta per Rabu, 1 November 2023 pukul 19.00.
"Semua bergejala ringan, kondisi sehat, dan baik," kata Kepala Seksi Surveilans, Epidemiologi, dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta Ngabila Salama kepada TEMPO melalui pesan WhatsApp, Kamis, 2 November 2023.
Dilansir dari surveilans-dinkes.jakarta.go.id, 24 orang itu adalah laki-laki berusia 25 sampai 30 tahun. Semuanya tertular dari kontak seks. Positivity rate kasus ini 29 persen.
Semua pasien Mpox itu menjalani perawatan dan isolasi di rumah sakit. “Untuk memutus mata rantai penularan,” kata Ngabila.
Sebelumnya, sudah ada 1 kasus monkeypox di Jakarta yang sembuh pada Agustus 2022. Kasus itu yang menjadi awal diketahuinya sebagai kasus pertama cacar monyet di Indonesia. Total ada 25 kasus di DKI Jakarta.
Selanjutnya 60 orang melakukan PCR per 1 November 2023...