Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Penonton Konser Coldplay Jakarta: Salah Satu Pengalaman Terbaik

image-gnews
Penonton menyaksikan konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Penonton menyaksikan konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia "Music of the Spheres Tour 2023" di Jakarta itu merupakan penampilan perdana mereka di Indonesia sejak band itu didirikan pada 1997. ANTARA/M Risyal Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKonser Coldplay di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) berlangsung lancar pada Rabu malam. Pergelaran musik perdana dari grup band asal London, Inggris itu berhasil memberi kesan yang sangat mendalam bagi seluruh penggemar. 

"One of the best experiences. Salah satu band terbaik yang bisa tampil di sini," kata Fian, salah seorang penggemar Coldplay, saat ditemui TEMPO di Stadion GBK, Rabu, 15 November 2023.

Fian menyebut meskipun konser itu hanya diselenggarakan satu hari saja, tapi sangat berkesan bagi masyarakat. "Pastinya kami tunggu kapan datangnya ke sini," ujarnya. 

Fian yang merupakan penonton di kategori tiket Festival menyebut sudah mempersiapkan diri untuk menonton konser sejak Mei. Proses rebutan tiket atau war harus dia hadapi sebelum akhirnya berhasil mendapatkan sejumlah tiket. 

"Kebetulan saya tangan pertama. Jadi, saya war langsung ke website. Saya pakai dua akun dapat 8 tiket," ucapnya. 

Fian mengatakan kedelapan tiket itu dibagikan ke teman-temannya agar dapat menonton Coldplay bersama-sama. "Enggak ada yang dijual tiket-tiketnya. Karena kami semua suka Coldplay, jadi kami pakai semua," tuturnya. 

Berdasarkan pantauan TEMPO, konser ini dimulai sejak pukul 8.00. Penyanyi lokal seperti Maliq and D'Essentials juga turut meramaikan konser ini. Kemudian secara resmi konser selesai pada pukul 22.55.

Polisi Terima Laporan 73 Orang Tertipu Pembelian Tiket Konser Coldplay

Polres Jakarta Pusat menerima laporan ada 73 orang yang tertipu karena tidak menerima tiket konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno padahal sudah melakukan pembelian..

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Betul sudah ada 73 orang yang datang melapor ke Polres. Jadi bukan karena tiket palsu, tetapi mereka sudah beli tapi enggak dapat tiket," kata Kasatreskrim Polres Jakarta Pusat, Komisaris Chandra Mata Rohansyah, Rabu, 15 November 2023 seperti dilansir dari Antara.

Chandra menyebut berdasarkan laporan yang masuk, para penjual tiket itu membeli tiket Coldplay dari pembeli lainnya (reseller). Sehingga,  penjual tersebut terus melakukan komunikasi dengan orang yang menjual tiket Coldplay.

Selain itu, pihak penjual juga terus berkomunikasi dengan para pembeli dan terus mengusahakan agar bisa mengembalikan uang pembeli ataupun mengganti kerugiannya.

"Yang menjual tiketnya juga sudah komunikasi dengan para korban. Nah para pembeli ini juga sudah komunikasi. Tapi apapun ceritanya  kerugian harus diganti karena dari para pembeli itu ada beberapa yang minta uangnya dikembalikan," jelas Chandra.

Chandra menyebut hingga saat ini pihaknya masih memeriksa berapa total kerugian dari korban tiket tersebut dan berusaha menenangkan para korban yang merasa dirugikan karena gagal mendapatkan tiket konser Coldplay.

Pilihan Editor: 3 Eks Komisaris Utama BUMD DKI di Kursi Captain dan Co-Captain Timnas AMIN Anies-Muhaimin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemenperin Periksa Pejabat Terlibat Penipuan SPK Fiktif, Terbongkar karena Aduan Pihak Ketiga

2 jam lalu

Ilustrasi Penipuan. vocfm.co
Kemenperin Periksa Pejabat Terlibat Penipuan SPK Fiktif, Terbongkar karena Aduan Pihak Ketiga

Seorang pejabat di Kemenperin menyalahgunakan jabatan untuk membuat SPK fiktif.


4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

4 hari lalu

Ilustrasi pinjaman online. Freepik
4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

Berikut empat tips agar terhindar dari modus penipuan transaksi digital. Contohnya pinjaman online dan transaksi digital lain.


Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

5 hari lalu

Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyelidikan (SPDP) palsu berlogo dan berstempel KPK tentang penyidikan atas pihak tertentu terkait dugaan tindak pidana korupsi di Boyolali Jawa Tengah./Dok. KPK
Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

Surat berlogo dan bersetempel KPK tentang penyidikan korupsi di Boyolali ini diketahui beredar sejumlah media online sejak awal 2024.


Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

6 hari lalu

Para pasangan pengantin berpose bersama dalam sesi foto prawedding di Nanjing, Provinsi Jiangsu, Cina timur, 19 Mei 2020. Di antara pasangan itu terdapat beberapa pekerja medis yang menunda pernikahan mereka. (Xinhua/Ji Chunpeng)
Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.


Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

7 hari lalu

Contoh serangan siber melalui pesan SMS yang disebut Spam Chat-V. Doc SafeNet
Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.


Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

10 hari lalu

Seorang warga mengibarkan bendera setelah pemerintah Vietnam membuka karantina setelah meredam pandemi virus corona atau COVID-19 di desa Dong Cuu, Vietnam, 14 Mei 2020. Pemerintah Vietnam secara resmi melaporkan 270 kasus dengan nol kematian. REUTERS/Kham
Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.


Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

18 hari lalu

Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.


Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

20 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.


Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

23 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.


'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

24 hari lalu

Ilustrasi Penipuan. shutterstock.com
'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

Wanita 'Crazy Rich' Vietnam dijatuhi hukuman mati atas perannya dalam penipuan keuangan senilai 304 triliun dong atau sekitar Rp 200 T.