Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Buntut Pengeroyokan di Sukolilo Pati, Pengusaha Rental Mobil Mengaku Kendaraan Kerap Digadai Penyewa

image-gnews
Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Imbas kasus pengeroyokan bos rental mobil asal Jakarta yang tewas di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Pati, Jawa Tengah, para pengusaha rental mobil mengaku kerap mendapatkan masalah. Arif Isnadi, pemilik MyGarasi Rentcar Jakarta sekaligus Founder Buser Rentcar Nasional (BRN), komunitas rental mobil Indonesia, mengungkap bahwa dalam menjalankan bisnisnya, dia menemui berbagai kendala.

Arif mengatakan, tak sedikit pengusaha rental mobil yang menghadapi intimidasi, tekanan, dan risiko kehilangan kendaraan, terutama di daerah-daerah yang dianggap sebagai zona merah penggelapan. "Sebenarnya kami memang dari pengusaha rental sudah sering mengalami tekanan dan intimidasi, tapi baru saat ini ada korban jiwa," kata Arif kepada Tempo melalui sambungan telepon pada Ahad, 23 Juni 2024.

Menurut pemilik rental yang sudah beroperasi sejak 24 tahun lalu itu, lepas kunci merupakan jasa yang paling banyak berkasus. Bahkan, hingga berujung pada penggelapan mobil rental. "Kasus ini tidak hanya terjadi di Pak Burhanis, di kami juga banyak, setiap minggu ada kasus, yang baru terjadi ada di Solo."

Dia pun mengaku sering menjemput mobil yang tak kunjung dikembalikan oleh penyewa. Sama seperti Burhanis, Arif menjelaskan bahwa memang kebanyakan pengusaha rental mobil melacak keberadaan unit yang hilang melalui Global Positioning System atau GPS. 

Seringkali, pengusaha rental turun langsung ke lapangan untuk menjemput mobil yang bermasalah. Apabila menemui kendala, lanjut Arif, mereka baru melapor ke kepolisian setempat. "Kami minta pendampingan polisi setelah negosiasi kami di sana gagal," ujarnya.

Selain lepas kunci, sistem penyewaan mobil dengan pengemudi, kata Arif, juga kerap bermasalah. Ada saja yang berkasus berdasarkan pengalamannya di bisnis ini. "Banyak juga cerita mobil supirnya dibius, dirampok atau dikriminalisasi, dan mobilnya dibawa kabur," ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejalan dengan Arif, Ikmilul Bilal, pengusaha rental mobil asal Surabaya juga mengaku pernah kehilangan 3 unit kendaraan. Dia mengatakan, 3 mobil yang disewakan pernah digelapkan. Pada April tahun ini, mobil tersebut justru digadai.

"Kalau saya pengalamannya mobil pernah digadaikan oleh salah satu customer kepercayaan, tiga unit Innova Reborn sekaligus," kata Ikmilul kepada Tempo, Ahad, 23 Juni. Namun, dia menyerahkan kasus ini ke pihak kepolisian dan mobil tersebut akhirnya kembali.

Atas banyaknya kasus bermasalah ini, para pemilik rental mobil akhirnya memperketat standar operasional prosedur (SOP) masing-masing sebagai bentuk antisipasi. Mulai dari persyaratan lepas kunci yang ketat dengan mengecek kelengkapan data penyewa, berkoordinasi dengan kepolisian setempat bila menemukan kendala, hingga mewaspadai zona rawan penggelapan kendaraan.

Pilihan Editor: Selain Pati, Pengusaha Rental Mobil Tandai 3 Wilayah Rawan Penadah Kendaraan Curian

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polda Jambi Tunggu Laporan Keluarga Burhanis Soal Dugaan Penggelapan Mobil Rental oleh Polisi

2 hari lalu

Indra Jayanata (58), rekan dekat atau tangan kanan Burhanis, bos rental mobil yang tewas dikeroyok warga Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Patisaat ditemui di rental mobil Mitra Cempaka di Jalan Sumur Batu Raya Nomor 10, Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Intan Setiawanty
Polda Jambi Tunggu Laporan Keluarga Burhanis Soal Dugaan Penggelapan Mobil Rental oleh Polisi

Polda Jambi meminta agar pihak keluarga atau kerabat melaporkan dugaan penggelapan mobil rental Burhanis oleh anggota polisi ke Propam.


Top 3 Hukum: Uang Makan Istri Syahrul Yasin Limpo Rp 2-3 Juta per Hari, SYL Mengaku Beri Uang ke Firli Bahuri Rp 1,3 Miliar

4 hari lalu

Istri terdakwa kasus pemerasan dan gratifikasi di Kementerian Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Ayun Sri Harahap (tengah) menjadi saksi saat sidang lanjutan  di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu, 29 Mei 2024. Dalam rangkaian sidang kasus ini terungkap jika keluarga Limpo sering menikmati fasilitas negara hingga digaji bulanan karena bekerja di Kementan.  ANTARA /Akbar Nugroho Gumay
Top 3 Hukum: Uang Makan Istri Syahrul Yasin Limpo Rp 2-3 Juta per Hari, SYL Mengaku Beri Uang ke Firli Bahuri Rp 1,3 Miliar

Kementerian Pertanian menganggarkan uang bulanan dan uang makan Rp 2 juta-Rp 3 juta per hari untuk istri Syahrul Yasin Limpo.


Propam Polda Jambi Periksa Polisi yang Diduga Membawa Mobil Rental Milik Burhanis

5 hari lalu

Petugas Polres Jakarta Timur melihat kondisi mobil milik bos rental, Burhanis, yang disita di Mapolres Metro Jaktim, Rabu, 19 Juni 2024. Burhanis tewas dikeroyok di Desa Sumbersoko, Sukolilo, Pati usai diteriaki maling. Foto: ANTARA/Syaiful Hakim
Propam Polda Jambi Periksa Polisi yang Diduga Membawa Mobil Rental Milik Burhanis

Sebelum ke Sukolilo, bos rental mobil Burhanis datang ke Jambi untuk mengambil mobilnya yang terlacak di rumah seorang polisi.


Selain di Sukolilo, Satu Mobil Rental Milik Almarhum Burhanis Diduga Masih Dipegang Polisi Jatanras Polda Jambi

5 hari lalu

Indra Jayanata (58), rekan dekat atau tangan kanan Burhanis, bos rental mobil yang tewas dikeroyok warga Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Patisaat ditemui di rental mobil Mitra Cempaka di Jalan Sumur Batu Raya Nomor 10, Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Intan Setiawanty
Selain di Sukolilo, Satu Mobil Rental Milik Almarhum Burhanis Diduga Masih Dipegang Polisi Jatanras Polda Jambi

Sebelum tewas dikeroyok di Sukolilo Pati, Burhanis sudah mendatangi lokasi mobil rental miliknya di sebuah rumah polisi anggota Jatanras Polda Jambi.


Top 3 Hukum: Konser Musik di Tangerang Berakhir Rusuh, Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon

5 hari lalu

Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Top 3 Hukum: Konser Musik di Tangerang Berakhir Rusuh, Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon

Kepolisian masih mencari penyelenggara konser musik Tangerang Musik Festival (TNG Lenfest 2024) untuk mempertanggungjawabkan kerusuhan itu.


Selain Pati, Pengusaha Rental Mobil Tandai 3 Wilayah Rawan Penadah Kendaraan Curian

6 hari lalu

Petugas Polres Jakarta Timur melihat kondisi mobil milik bos rental, Burhanis, yang disita di Mapolres Metro Jaktim, Rabu, 19 Juni 2024. Burhanis tewas dikeroyok di Desa Sumbersoko, Sukolilo, Pati usai diteriaki maling. Foto: ANTARA/Syaiful Hakim
Selain Pati, Pengusaha Rental Mobil Tandai 3 Wilayah Rawan Penadah Kendaraan Curian

Selain Pati, pengusaha rental mobil juga menandai tiga wilayah yang rawan menjadi tempat menadah kendaraan curian.


Buntut Kasus Pengeroyokan Burhanis, Pengusaha Rental Mobil Surabaya Blacklist Penyewa Asal Sukolilo Pati

6 hari lalu

Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Buntut Kasus Pengeroyokan Burhanis, Pengusaha Rental Mobil Surabaya Blacklist Penyewa Asal Sukolilo Pati

Pengusaha rental mobil mengatakan blacklist penyewa asal Sukolilo Pati adalah antisipasi agar mereka tidak menjadi korban seperti Burhanis.


Penamaan di Kecamatan Sukolilo Kembali Normal di Google Maps, Polda Jawa Tengah Imbau Netizen

8 hari lalu

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Penamaan di Kecamatan Sukolilo Kembali Normal di Google Maps, Polda Jawa Tengah Imbau Netizen

Polda Jawa Tengah telah berkoordinasi dengan Google untuk menormalkan penamaan sejumlah titik di Kecamatan Sukolilo, Pati.


Pesan Kapolda Jateng Saat Kunjungi Sukolilo Pati Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil

8 hari lalu

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya
Pesan Kapolda Jateng Saat Kunjungi Sukolilo Pati Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil

Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi menyatakan tidak ingin wilayah Sukolilo, Pati, dicap tidak baik.


Top 3 Hukum: Sewa Helikopter Menteri Budi Karya, Saksi Ahli untuk Pemeriksaan Teyeng Wakatobi, dan Kronologi Penggerebekan Uang Palsu

9 hari lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan inspeksi mendadak (sidak) terkait kelaikan jalan bus pariwisata di kawasan wisata Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Minggu, 9 Juni 2024. ANTARA/Martha Herlinawati Simanjuntak
Top 3 Hukum: Sewa Helikopter Menteri Budi Karya, Saksi Ahli untuk Pemeriksaan Teyeng Wakatobi, dan Kronologi Penggerebekan Uang Palsu

3 berita top hukum: sewa helikopter Menteri Budi Karya, saksi ahli Teyeng Wakatobi, dan kronologi penggerebekan uang palsu.