TEMPO.CO, Jakarta - Sekitar 20 orang yang menggunakan kaus bertuliskan "Free Neil and Ferdi" mendatangi Kepolisian Daerah Metro Jaya dengan membawa beberapa karangan bunga mawar putih, Kamis, 9 Oktober 2014s, ekitar pukul 15.00 WIB.
Mereka terdiri atas perwakilan serikat pekerja, guru, orang tua murid, dan murid Pondok Indah Elementary School Jakarta International School yang ingin menjenguk Ferdinant Tjong dan Neil Bantleman, dua guru yang menjadi tersangka kasus pelecehan seksual terhadap siswa taman kanak-kanak di sekolah tersebut. (Baca:Dua Guru JIS Ditahan)
Ayu Hartoyo, perwakilan kelompok itu, mengatakan mereka datang untuk menjenguk Ferdinant dan Neil. "Kami ingin berikan dukungan. Para murid juga kangen dengan kehadiran mereka," ujar Ayu kepada wartawan di depan pintu sel Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kamis, 9 Oktober 2014.
Dia mengatakan para murid membuat kartu ucapan berukuran 30 x 40 sentimeter yang bertuliskan "We Love Neil Ferdi" yang akan diperlihatkan kepada kedua guru tersebut. Selain itu, para guru dan pegawai JIS juga memberikan dukungan kepada kedua tersangka itu dengan cara mengumpulkan tanda tangan yang disertai dengan kata-kata mutiara.
Adapun Ketua Serikat Pekerja JIS, Rully Iskandar, berharap kasus tersebut segera selesai. "Kami yakin mereka berdua akan bebas karena tidak bersalah," ucapnya. (Baca:Korban Kekerasan Seksual JIS Akui Guru Terlibat)
HERMAWAN SETYANTO
Berita Terpopuler:
Heboh DPR Jegal Jokowi, Fahri: Jangan Paranoid!
Jadi Buron Polisi, Begini Sosok Novel Menurut FPI
Banser Siap Bantu Polisi Tangkap Novel FPI
Ketua MPR Mangkir, Jokowi Tetap Bisa Dilantik