Rapat APBD dengan Ahok. Lulung: Saya Panas Dingin

Reporter

Rabu, 18 Maret 2015 06:05 WIB

Wakil Gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (kiri), bersalaman dengan dengan Wakil DPRD, Abraham Lunggana, dalam acara Lebaran Betawi di Monas, Jakarta, 14 September 2014. Ahok bersama Lulung kerap berbeda pandangan terkait isu RUU Pilkada. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta Abraham Lunggana mengaku sedang kurang enak badan. Padahal, dari Selasa, 17 Maret, hingga Kamis, 19 Maret mendatang, ada seabrek agenda rapat evaluasi anggaran DKI yang harus dihadirinya.

"Pegang deh badanku, deh," kata Lulung--sapaan akrab Abraham Lunggana--sambil menyorongkan lengan kanannya. "Aku panas-dingin kecapekan, masih saja wartawan TV dari aku tidur udah nungguin di depan, sampai aku kerja, sampai malam lagi, aduh," ujar Lulung saat ditemui di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa, 17 Maret 2015.

Meski sedang sakit, Lulung tak mau kondisi badannya itu menghalanginya menghadiri rapat evaluasi anggaran dengan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama dan jajarannya.

"Enggak boleh, aku ingin kerja, aku digaji rakyat. Aku ingin kerja," kata Lulung.

Lantaran sakit demam itu, Lulung datang terlambat dalam rapat pembahasan evaluasi RAPBD 2015 DKI pada Selasa 17 Maret. Lulung baru tiba di ruang rapat satu jam setelah rapat itu diputuskan ditunda, yakni sekitar pukul sebelas siang.

Lulung saat itu datang seorang diri dengan memakai setelan yang tak terlalu formal. Lulung mengenakan kemeja kotak-kotak berwarna biru, celana panjang hitam, dan sepatu pantofel hitam yang mengkilap. Di salah satu jemari tangan kanannya melingkar cincin batu akik berwarna gelap. Tidak ada tas atau berkas-berkas yang dia bawa.

Adapun rapat antara Ahok dan anggota Dewan ini bertujuan membahas hasil evaluasi Kementerian Dalam Negeri terhadap RAPBD 2015 DKI. Tujuan akhir pertemuan yang akan berlangsung hingga Kamis, 19 Maret 2015, ini adalah menghasilkan peraturan daerah untuk mengesahkan anggaran selama setahun mendatang. Tapi jika pertemuan berujung buntu, pemerintah DKI Jakarta mau tidak mau mesti menggunakan APBD berplafon Tahun Anggaran 2014.

AISHA SHAIDRA

Berita terkait

KPU akan Cek soal Tersangka Kasus Kekerasan Seksual Dilantik Jadi Anggota DPRD Singkawang

9 menit lalu

KPU akan Cek soal Tersangka Kasus Kekerasan Seksual Dilantik Jadi Anggota DPRD Singkawang

Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin akan mengecek tersangka kasus kekerasan seksual anak berinisial HA yang dilantik menjadi anggota DPRD Singkawang

Baca Selengkapnya

Korupsi Dana Hibah Pemprov Jatim, KPK Periksa 35 Pokmas dalam Tiga Hari di Kota Malang

1 hari lalu

Korupsi Dana Hibah Pemprov Jatim, KPK Periksa 35 Pokmas dalam Tiga Hari di Kota Malang

KPK memeriksa 35 kelompok masyarakat di Malang dalam pengusutan kasus dugaan korupsi Dana Hibah Pemprov Jatim.

Baca Selengkapnya

Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

1 hari lalu

Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

Pemprov NTB masih menolak untuk membayar hosting fee MotoGP Mandalika 2024 sebesar Rp231 miliar. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Anggota DPRD Evaluasi Lalin Puncak Bogor usai Seorang Wisatawan Meninggal Dunia

3 hari lalu

Anggota DPRD Evaluasi Lalin Puncak Bogor usai Seorang Wisatawan Meninggal Dunia

Seorang wisatawan berinisial NM meninggal dunia di Puncak, Bogor, Jawa Barat. NM diduga kelelahan saat libur panjang pada akhir pekan kemarin.

Baca Selengkapnya

3 Nama Ini Beredar di Bursa Calon Pj Gubernur Jakarta

7 hari lalu

3 Nama Ini Beredar di Bursa Calon Pj Gubernur Jakarta

DPRD Jakarta akan mengusulkan nama-nama calon Pj Gubernur hari ini sebagai pengganti Heru Budi Hartono. Ada tiga nama yang beredar.

Baca Selengkapnya

Aturan Pencalonan Penjabat Gubernur Jakarta, Heru Budi Masih Berpeluang?

8 hari lalu

Aturan Pencalonan Penjabat Gubernur Jakarta, Heru Budi Masih Berpeluang?

DPRD DKI Jakarta membuka peluang bagi seluruh ASN dengan jabatan pimpinan tinggi madya atau Eselon I untuk diusulkan menjadi Penjabat Gubernur Jakarta

Baca Selengkapnya

DPRD Jakarta Bakal Umumkan Pimpinan Definitif Pekan Depan

9 hari lalu

DPRD Jakarta Bakal Umumkan Pimpinan Definitif Pekan Depan

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta periode 2024-2029 bakal dipilih pada rapat paripurna, 17 September 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

DPRD Cuma Punya Waktu 2 Hari Bahas Usulan Usulan Calon Pj GubernurJakarta

9 hari lalu

DPRD Cuma Punya Waktu 2 Hari Bahas Usulan Usulan Calon Pj GubernurJakarta

Berdasarkan hasil rapat, tenggat waktu bagi DPRD untuk memberi usulan calon Pj Gubernur Jakarta, tetap pada Jumat, 13 September 2024.

Baca Selengkapnya

Risiko Menggadaikan SK Pelantikan Bagi Anggota DPRD Jika Gagal Lunasi Pinjaman

10 hari lalu

Risiko Menggadaikan SK Pelantikan Bagi Anggota DPRD Jika Gagal Lunasi Pinjaman

Jika seorang anggota DPRD gagal melunasi kredit dari menggadaikan SK, bisa berujung eksekusi jaminan.

Baca Selengkapnya

44 Anggota DPRD Kabupaten Sukoharjo Dilantik Hari Ini, Ada Wajah Baru dan Terkaya

11 hari lalu

44 Anggota DPRD Kabupaten Sukoharjo Dilantik Hari Ini, Ada Wajah Baru dan Terkaya

Sebanyak 44 anggota DPRD Kabupaten Sukoharjo dilantik hari ini. Sejumlah 20 nama di antaranya merupakan wajah baru.

Baca Selengkapnya