Alasan Anies Baswedan Tarik Kontra Memori Kasasi Pulau Reklamasi

Jumat, 26 Januari 2018 18:27 WIB

Ilustrasi reklamasi Pulau D. Dok.TEMPO/Rizki Putra

TEMPO.CO, Jakarta -Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menarik kontra memori kasasi terkait kisruh pulau reklamasi Teluk Jakarta. Surat pencabutan kontra kasasi bertanggal 16 Januari 2018.

"Kita ada melihat permasalahan di dalam perizinan reklamasi, ada cacat administratif, maka kita mau menata dulu dari awal sehingga tidak terlibat dalam proses pengadilan sekarang," kata Anies Baswedan di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat, 26 Januari 2018.

Surat pencabutan kontra kasasi tersebut ditandatangani oleh tiga kuasa hukum yang mewakili Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, yaitu Nur Fadjar, Haratua D.P. Purba, dan Nadia Zainorah.
Baca : Kapuk Naga Ngaku Rugi Rp 100 M Imbas Video Viral Izin Reklamasi

"Sehubungan dengan Putusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta Nomor 183/B/LH/2017/PT.TUN.JKT. tanggal 30 Oktober 2017 jo. Putusan Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta Nomor 13/G/LH/2016/PTUN-JKT. Tanggal 18 Maret 2017, Para Penggugat telah mengajukan Memori Kasasi tanggal 12 Desember 2017," kutip dalam surat tersebut.

"Menanggapi Memori Kasasi tersebut, Kami telah mengajukan Kontra Memori Kasasi pada tanggal 29 Desember 2017 melalui Kepaniteraan Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta. Namun berdasarkan pertimbangan lebih lanjut di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kontra Memori Kasasi pada tanggal 29 Desember 2017 tersebut kami cabut, dan mohon kepada Yth. Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta tidak memasukkannya ke dalam berkas perkara serta tidak mengirimkannya ke Mahkamah Agung Republik Indonesia," dikutip dalam surat tersebut.

Tertera dalam surat soal pulau reklamasi Teluk Jakarta tersebut pihak yang menjadi tembusan, yaitu Gubernur DKI Jakarta, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Asisten Pemerintahan Sekda, dan Kepala Biro Hukum Setda DKI Jakarta.

Berita terkait

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

18 jam lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

20 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

1 hari lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

2 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

2 hari lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

2 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

3 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

3 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya