Keluarga Pencongkel Mobil di Bandara Soekarno Hatta Diringkus

Reporter

Editor

Senin, 8 Oktober 2007 15:34 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Polres Khusus Bandar Udara Soekarno Hatta meringkus satu keluarga yang melakukan pencurian dengan cara mencongkel kendaraan yang diparkir di terminal I dan 2 bandara tersebut. Pencurian tersebut dilakukan oleh empat anggota keluarga yang terdiri dari ayah, ibu dan dua anak. "Mereka bekerja sama dengan cara memepet mobil yang terparkir, sementara mobil dicongkel anggota keluarga lain menutupi," ujar Kapolres Bandara Soekarno Hatta Ajun Komisaris Besar Guntur Setyanto, Senin (8/10).Polisi mengamankan pasangan suami isteri yaitu IR 45 tahun, St 38 tahun dan dua orang anaknya yang berusia dibawah 10 tahun. Barang bukti berupa perlengkapan mencuri seperti obeng, tang dan barang hasil curian berupa tape mobil, laptop, dan dua unit handphone. "Mereka selalu mengincar barang berharga yang ada didalam kendaraan," kata Guntur.Terungkapnya kasus ini berawal dari kecurigaan seorang tukang ojek yang bernama Hasan yang memergoki keluarga itu sedang beraksi di area parkir terminal II. Saat itu, dia sedang melintas dan melihat keluarga itu sedang berusaha membuka mobil. "Awalnya saya tidak curiga, tapi kenapa mobil itu dibuka sementara alarmnya berbunyi," kata Hasan.Setelah berhasil mengambil isi didalam mobil tersebut, pelaku kemudian pergi dari lokasi dan menuju area parkir terminal I A menggunakan sedan Soluna warna kuning metalik bernomor polisi D 1401 AB. Joniansyah

Berita terkait

Mobil Lurah Duri Kosambi Dibobol Maling

3 Desember 2013

Mobil Lurah Duri Kosambi Dibobol Maling

Padahal ada mobil Lurah lain, tapi tidak disentuh pencuri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sita 18 Mobil dari Kelompok Pencuri

3 September 2013

Polisi Sita 18 Mobil dari Kelompok Pencuri

Kawanan pencuri kendaraan roda empat di Tangerang berhasil dibekuk. Mereka menyasar kendaraan di perumahan elite yang sepi.

Baca Selengkapnya

Pencuri Bobol Mobil Panitera Pengadilan Negeri Madiun

8 Januari 2010

Pencuri Bobol Mobil Panitera Pengadilan Negeri Madiun

Setumpuk berkan milik Pengadilan Negeri Madiun raib.

Baca Selengkapnya

Komplotan Pencongkel Kaca Spion Mobil Mewah Ditangkap

23 Oktober 2009

Komplotan Pencongkel Kaca Spion Mobil Mewah Ditangkap

Polisi menangkap empat orang pencongkel kaca spion mobil mewah di jembatan layang Taman Ria Senayan. Pelaku biasa beroperasi di bawah jembatan Senayan dan Dukuh Atas.

Baca Selengkapnya

Mobil Warga Thailand Dibobol

7 November 2007

Mobil Warga Thailand Dibobol

Ketika dilihat, ternyata dashboard mobil telah hilang. Total kerugian diperkirakan belasan juta rupiah.

Baca Selengkapnya