Dinas LH: DKI Tetap Butuh Bantargebang Meski ITF Sunter Dibangun

Senin, 22 Oktober 2018 20:41 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meresmikan pencanangan Fasilitas Pengolahan Sampah dalam Kota (ITF) di Sunter, Jakarta Utara, Minggu, 20 Mei 2018. TEMPO/Syafiul Hadi

TEMPO.CO, Jakarta – Kepala Dinas Lingkungan Hidup Isnawa Adji menjelaskan DKI Jakarta tetap akan membutuhkan TPST Bantargebang meskipun unit pengolahan sampah atau Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter, Jakarta Utara selesai dibangun.

“ITF Sunter diprediksi dapat mengelola 2.200 ton sampah per hari, Tapi saat ini saja DKI udah 7.000 ton lebih,” ujar Isnawa di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 22 Oktober 2018.

Baca juga: Skema Investasi Sampah Bantargebang Selesai Dua Pekan Lagi

Isnawa mengatakan, ITF Sunter menghasilkan 10 persen residu dari sampah yang dikelola dan perlu dibuang ke Bantargebang. Jadi misalnya ITF Sunter mengolah 2.000 ton sampah, maka 200 ton residu yang harus dibuang ke TPST Bantargebang.

Advertising
Advertising

Terlebih, kata Isnawa, dua tahun ke depan kuantitas sampah Jakarta akan semakin meningkat seiring dengan jumlah penduduk yang meningkat. Ia memprediksi jumlahnya bisa mencapai 8.500 atau 9.000 ton.

“Jadi ini hanya mengurangi peran Bantargebang,” kata dia.

Isnawa mengatakan saat ini analisis mengenai dampak lingungan (amdal) ITF Sunter sedang disiapkan. Rencananya pada Desember 2018, groundbreaking ITF Sunter akan dilaksanakan. Ia menjelaskan pembangunan ITF akan memakan waktu sekitar 18 – 24 bulan.

Saat sudah jadi nanti, Isnawa mengatakan ITF Sunter bisa mengelola 2.200 ton sampah dan menghasilkan listrik 35 megawatt.

Simak juga: Anies Targetkan ITF Sunter Kelola 2 Ribu Ton Sampah Per Hari

“Dinas LH ada rapat pembahasan terus, pendampingan, terkait dengan kementerian terkait. Dan sepertinya kota-kota lain di luar Jakarta, bahasanya dalam tanda kutip, menunggu Jakarta (bangun ITF),” kata Isnawa.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta juga menginginkan ITF Sunter segera dibangun. Ia berharap dengan dibangunnya pengelolaan sampah mandiri itu, Jakarta tak perlu lagi terlalu tergantung dengan Bantargebang.

Berita terkait

Untung Rugi Gunakan Popok Clodi

13 jam lalu

Untung Rugi Gunakan Popok Clodi

Popok clodi lebih ramah lingkungan dari pupuk sekali pakai

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

18 jam lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

21 jam lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

1 hari lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

1 hari lalu

Wali Kota Cilegon Siap Tunjukkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon siap tunjukan proses pengelolaan sampah menjadi Bahan Bakar Jumputan Padat (BBJP) di Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bagendung.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

1 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

4 hari lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

12 hari lalu

Pemda Sumbawa Bangun 3 TPA dan 11 TPS Terpadu

Pemerintah Kabupaten Sumbawa, membangun 3 Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan 11 Tempat Pengolahan Sampah (TPS) Terpadu, sebagai upaya untuk meningkatkan pengelolaan sampah.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

12 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

13 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya