Siapa Pelaku Penyekapan Mengaku Polisi? Ini Penuturan Shendy

Minggu, 28 Oktober 2018 21:58 WIB

TEMPO/Budi Yanto

TEMPO.CO, Bekasi - Shendy Hidayatullah, 19 tahun, tak menyangka bakal mengalami penyekapan oleh sejumlah orang mengaku polisi. Mahasiswa Universitas Islam '45 Bekasi ini mengalaminya saat menjadi korban pembegalan dekat kampusnya, Kamis dini hari 25 Oktober 2018.

Baca:
Siapa Pelaku Penyekapan Mengaku Polisi? Ini Penuturan Shendy

Shendy mengisahkan awal mula dibawa oleh empat orang mengaku sebagai polisi dari Jalan Cut Mutia tak jauh dari kampusnya. Dia ingat semua berawal saat dia hendak keluar kampus untuk membeli makanan sekitar pukul 01.00. Ia tiba-tiba dimasukkan ke dalam mobil setelah dituduh begal.

Padahal sebelumnya dia baru saja lolos dari pembegalan dengan luka sabetan senjata tajam di punggung. Di dalam mobil, tangannya diikat lakban, lalu disuruh jongkok di bawah kursi. "Kamu begal bukan si?" tanya satu dari empat orang di dalam mobil itu.

Shendy menceritakan kisahnya ini ketika ditemui wartawan di kediamannya di Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi pada Sabtu, 27 Oktober 2018. "Saya jelaskan, kalau saya bukan begal, tapi korban begal," kata dia.

Baca:
Polisi Masih Selidiki Penyekapan Mahasiswa Korban Begal

Sebelum dimasukkan ke mobil, Shendy menyerahkan identitasnya, termasuk kartu mahasiswa. Ia juga menunjukkan luka di punggung akibat dibacok begal. Rupanya, orang-orang itu tak acuh.

Selama perjalanan Shendy tak boleh melihat ke luar mobil. Dia diminta jongkok sambil mendapatkan penganiayaan. Menurut dia, satu orang di antara mereka terdengar menelepon komandannya kalau menangkap satu orang begal. "Karena saya merasa benar, saya nurut saja mau dibawa kemana," ujar dia.

Baca berita sebelumnya:
Kisah Shendy, Selamatkan Diri dari Penyekapan bak Film Aksi

Rupanya, Shendy dibawa ke Pondok Gede, masih di wilayah Kota Bekasi. Turun dari mobil, mata dan mulutnya juga dilakban. Dia dimasukkan ke rumah kontrakan kosong yang gelap. Dia sempat diancam akan ditembak jika melarikan diri. “Seingat saya, mereka ada yang badannya besar, kemudian kepalanya botak,” ujar Shendy.

Berita terkait

Penganiayaan Mahasiswa Universitas Pamulang Saat Berdoa Rosario di Tangsel, FKUB Hingga Tokoh Agama Duduk Bareng

2 jam lalu

Penganiayaan Mahasiswa Universitas Pamulang Saat Berdoa Rosario di Tangsel, FKUB Hingga Tokoh Agama Duduk Bareng

Penganiayaan terhadap mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) yang sedang berdoa rosario itu terjadi pada Minggu malam.

Baca Selengkapnya

Relawan Daftarkan Kaesang Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB

2 jam lalu

Relawan Daftarkan Kaesang Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB

Relawan Nasional Pro Prabowo - Gibran (Pa-Gi) mendorong Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep maju dalam pemilihan Kepala Daerah Kota Bekasi 2024.

Baca Selengkapnya

Menko PMK soal Taruna STIP Tewas Dianiaya: Selama Ini Tanggung Jawab Institusi

3 jam lalu

Menko PMK soal Taruna STIP Tewas Dianiaya: Selama Ini Tanggung Jawab Institusi

Muhadjir mengatakan jika kasus tersebut berkaitan dengan mahasiswa seperti STIP, biasanya itu juga ditangani oleh pimpinan institusi

Baca Selengkapnya

Mahasiswa di Malang Gelar Aksi "Solidarity Camp for Palestine"

4 jam lalu

Mahasiswa di Malang Gelar Aksi "Solidarity Camp for Palestine"

Aksi ini terinspirasi dari gerakan demonstrasi masif dan berskala besar yang dilakukan para mahasiswa di AS, Eropa, dan sejumlah negara lain.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Katolik Unpam Tangsel Jadi Korban Penganiayaan Saat Berdoa Rosario di Sebuah Rumah

6 jam lalu

Mahasiswa Katolik Unpam Tangsel Jadi Korban Penganiayaan Saat Berdoa Rosario di Sebuah Rumah

Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Tangsel jadi sasaran penganiayaan saat berdoa rosario di sebuah rumah.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

Mahasiswa Irlandia mendirikan perkemahan di Trinity College Dublin untuk memprotes serangan Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

1 hari lalu

Atasi Penerima KIP Kuliah yang Tidak Tepat Sasaran, Kemendikbud Minta Kampus Evaluasi

Viralnya kasus dugaan penerima KIP Kuliah bergaya hedon, Kemendikbudristek akan mengambil langkah.

Baca Selengkapnya

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

1 hari lalu

Taruna STIP Jakarta Tewas Dianiaya Senior, Polisi Ungkap Penyebabnya

Polisi mengungkap penyebab terjadinya penganiyaan di Kampus STIP Jakarta yang menyebabkan seorang taruna tewas.

Baca Selengkapnya

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

1 hari lalu

Jenazah Taruna STIP Jakarta Diterbangkan ke Bali Hari Ini

Jenazah Taruna STIP Jakarta korban penganiayaan seniornya akan diterbangkan ke kampung halamannya hari ini.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

1 hari lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya