Pengamat UI: Desain Infrastruktur Jalan di Depok Rawan Kecelakaan

Rabu, 12 Desember 2018 08:30 WIB

Kondisi trotoar yang memprihatinkan di Jalan Raya Margonda, Depok, Jawa Barat. FOTO:TEMPO/Ade Ridwan

TEMPO.CO, Depok - Pengamat Transportasi Universitas Indonesia, Tri Tjahjono, mengatakan infrastruktur jalan di Kota Depok jauh dari standar berkeselamatan. Bahkan, ujar Tri, desain pembetonan jalan yang tidak sejajar dengan pinggiran jalan bisa memperparah kondisi korban kecelakaan.

Baca juga: Ini Kritik Pengamat UI Soal Minimnya JPO di Jalan Margonda Depok

“Kalau sepeda motor terpeleset, bisa menimbulkan korban jiwa,” kata Tri kepada Tempo, Selasa, 11 Desember 2018. Tri mengusulkkan agar Pemerintah Kota Depok membangun jembatan dari Jalan Rumah Tahanan Militer ke Jalan Margonda Raya, yang khusus untuk pejalan kaki.

Rute tersebut lebih dekat dengan berjalan kaki ketimbang menggunakan sepeda motor, karena harus melalui jalur memutar. Menurut Tri, menciptakan jalan yang menjamin keselamatan pengguna jalan bisa membuat masyarakat beralih dari kendaraan pribadi menjadi berjalan kaki atau menggunakan sepeda.

Untuk mengurangi jumlah remaja pengguna sepeda motor, kata Tri, bisa dilakukan dengan menyediakan angkutan sekolah. Dia menyarankan agar armada angkutan kota yang rutenya sepi penumpang bisa dialihkan menjadi bus atau angkot sekolah. Upaya lain, menurut dia, adalah menciptakan lingkungan sadar keselamatan jalan.

Advertising
Advertising

Baca juga: Pejalan Kaki Keluhkan JPO di Margonda, Depok Mau Bangun Skybridge

Sebelumnya, Universitas Indonesia dan Pemerintah Kot Depok membuat kajian mengenai keselamatan jalan. Anggota tim kajian dari UI, Alan Marino, mengatakan kini semakin sedikit pengguna angkutan umum di Depok, sehingga diperlukan perombakan kebijakan transportasi yang mengutamakan keselamatan, bukan mengurangi jumlah angkutan umum.

Mengutip data WHO, Alan memperkirakan kecelakaan lalu lintas akan menjadi penyebab kematian nomor tiga di dunia pada 2030 setelah depresi dan serangan jantung. “Apabila kita terus berdiam diri, orang yang meninggal akibat kecelakaan lalu lintas akan terus meningkat,” kata Alan.

Berita terkait

UKT Naik, Ini Biaya Kuliah UI 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

14 jam lalu

UKT Naik, Ini Biaya Kuliah UI 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Rincian biaya UKT jalur SNBP, SNBT, PPKB, SJP, dan SIMAK UI tahun akademik 2024.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

22 jam lalu

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol MBZ itu langsung diamankan di Induk PJR Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Skema Pemeringkatan Universitas Versi Times Diubah, UI Masih Bisa Naikkan Peringkat

22 jam lalu

Skema Pemeringkatan Universitas Versi Times Diubah, UI Masih Bisa Naikkan Peringkat

Universitas Indonesia atau UI masih menjaga posisi bergengsi dalam pemeringkatan kampus versi Times Higher Education. Berikut hasilnya pada 2024.

Baca Selengkapnya

5 Kampus Negeri yang Mengalami Kenaikan Biaya Kuliah di 2024

1 hari lalu

5 Kampus Negeri yang Mengalami Kenaikan Biaya Kuliah di 2024

Kenaikan biaya kuliah itu menuai protes dari kalangan mahasiswa, seperti UGM, Unsoed, dan ITB.

Baca Selengkapnya

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

1 hari lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Kepala Bappenas: Pembangunan IKN Sudah 80,82 Persen

1 hari lalu

Kepala Bappenas: Pembangunan IKN Sudah 80,82 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyatakan bahwa pembangunan IKN sudah mencapai 80,82 persen per 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

1 hari lalu

Hilangkan Praktik Calo SIM, Satlantas Polres Metro Depok Imbau Masyarakat Ikuti Prosedur

Kasatlantas Polres Metro Depok mengimbau masyarakat percaya kemampuan sendiri dan ikut prosedur dan tidak meminta bantuan ke calo SIM.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

2 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

2 hari lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

3 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya