Ini 10 Partai Politik yang Lolos ke DPRD DKI

Selasa, 21 Mei 2019 14:16 WIB

Ilustrasi Pemilu. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak sepuluh partai politik peserta Pemilu 2019 lolos ke Gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Dari hasil rekapitulasi KPU DKI dengan metode hitung suara Sainte Lague, PDI Perjuangan akan memperoleh kursi terbanyak, yakni 25 dari total 106 kursi. Partai Banteng mendapat 1.336.324 suara (22,7 persen) dari 10 daerah pemilihan (dapil) di DKI. Jumlah kursi merosot 3 dibandingkan periode 2014-2019 sebanyak 28 kursi.

Baca: 5 Caleg Muda PSI Lolos ke DPRD DKI, Masih di Bawah 30 Tahun

Masih berdasarkan perhitungan Sainte Lague yang dilakukan Tempo, peraih kursi terbanyak kedua adalah Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dengan 19 kursi. Gerindra memperoleh 935.793 suara atau 15,9 persen.

Di posisi ketiga, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mendapat 16 kursi. PKS mendulang 917.005 suara atau 15,5 persen. Perolehan kursi partai ini juga melonjak 5 dari semula 11 pada periode 2014-2019.

Adapun suara Partai Demokrat di pemilu kali juga melesat dengan mendapatkan 10 kursi dari semula 5 pada 2014-2019 di DPRD DKI. Namun, berdasarkan perolehan suara Demokrat berada di posisi kelima setelah pendatang baru, Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Demokrat memperoleh 386.434 suara (6,6 persen), sedangkan PSI 404.508 suara (6,9 persen).

Peraih kursi terbanyak kelima di DPRD DKI adalah Partai Amanat Nasional (PAN) dengan sembilan kursi lalu disusul PSI (8 kursi), Partai NasDem (7 kursi), dan Partai Golkar (6 kursi).

Kemudian dua partai terbawah adalah Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB (5 kursi) dan Partai Persatuan Pembangunan yang pada periode 2014-2019 mendapatkan 10 kursi di DPRD DKI, kini cuma 1 kursi.

Baca juga: Endorse Ahok Loloskan Ima Mahdiah ke DPRD DKI

Berikut perolehan suara dan persentase 16 partai politik peserta Pemilu 2019 di DKI Jakarta:

1. PDIP: 1.336.324 (22,65 persen)
2. Gerindra: 935.793 (15,86 persen)
3. PKS: 917.005 (15,54 persen)
4. PSI: 404.508 (6,85 persen)
5. Demokrat: 386.434 (6,55 persen)
6. PAN: 375.882 (6,37 persen)
7. Nasdem: 309.790 (5,25 persen)
8. PKB: 308.212 (5,22 persen)
9. Golkar: 300.246 (5,08 persen)
10. PPP: 176.835 (2,99 persen)
11. Perindo: 168.296 (2,85 persen)
12. Hanura: 103.073 (1,74 persen)
13. Berkarya: 98.877 (1,67 persen)
14. PBB: 42.952 (0,72 persen)
15. Garuda: 19.205 (0,32 persen)
16. PKPI: 15.765 (0,26 persen)

LANI DIANA

Berita terkait

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

1 hari lalu

Daftar 16 Partai Politik yang Gugat Sengketa Pileg ke MK, dari PDIP hingga PKN

Sejumlah partai politik mengajukan sengketa Pileg ke MK. Partai Nasdem mendaftarkan 20 permohonan.

Baca Selengkapnya

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

3 hari lalu

Mendekati Pilkada 2024, Begini Riuh Kandidat Kuat Sejumlah Parpol

Mendekati Pilkada 2024, partai-partai politik mulai menyiapkan kandidat yang akan diusung. Beberapa nama telah diisukan akan maju dalam pilkgub.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

3 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Anggota DPRD DKI Minta Pendatang Baru Punya Jaminan Pekerjaan dan Tempat Tinggal

10 hari lalu

Anggota DPRD DKI Minta Pendatang Baru Punya Jaminan Pekerjaan dan Tempat Tinggal

Usai lebaran 2024, diperkirakan akan ada 15-20 ribu pendatang baru di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pansus IKN DPRD DKI Percepat Persiapan Jakarta jadi Kota Aglomerasi

20 hari lalu

Pansus IKN DPRD DKI Percepat Persiapan Jakarta jadi Kota Aglomerasi

Persiapan Jakarta sebagai Kota Aglomerasi setelah disahkannya UU DKJ.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

28 hari lalu

Bamsoet Ingatkan Pentingnya Pembenahan Partai Politik

Partai politik memegang peran penting dalam menentukan arah kebijakan negara.

Baca Selengkapnya

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

28 hari lalu

Pilihan Amerika Serikat Hanya Punya 2 Partai Politik, Ini Penjelasannya

Amerika Serikat sebagai negara demokrasi terbesar di dunia memilih dominasi hanya dua partai politik yaiutu Partai Republik dan Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Anggota DPRD DKI Kritik Penanganan Banjir Jakarta: Fokus, Jangan Main-main sama Banjir

31 hari lalu

Anggota DPRD DKI Kritik Penanganan Banjir Jakarta: Fokus, Jangan Main-main sama Banjir

Penanganan banjir Pemprov DKI Jakarta menuai kritik karena dinilai tidak fokus dan tak kunjung terealisasi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

34 hari lalu

Prabowo Dinilai Butuh Koalisi Raksasa Usai Penetapan Pemilu 2024, Berikut Jenis-jenis Koalisi

LSI Denny JA menyatakan Prabowo-Gibran membutuhkan koalisi semipermanen, apa maksudnya? Berikut beberapa jenis koalisi.

Baca Selengkapnya

8 Parpol ke Senayan Penuhi Parliamentary Threshold di Pemilu 2024, Apa Bedanya dengan Presidential Threshold?

36 hari lalu

8 Parpol ke Senayan Penuhi Parliamentary Threshold di Pemilu 2024, Apa Bedanya dengan Presidential Threshold?

PDIP, Golkar, Gerindra, PKB, NasDem, PKS, Demokrat, dan PAN penuhi parliamentary threshold di Pemilu 2024. Apa bedanya dengan Presidential Threshold?

Baca Selengkapnya